25 C
Medan
Monday, July 1, 2024

Arus Penumpang Kapal di Pelabuhan Belawan Normal

Jelang Mudik Lebaran

BELAWAN- Menjelang masa mudik lebaran Idul Fitri, belum terlihat adanya lonjakan arus penumpang menggunakan jasa kapal laut di terminal penumpang domestik Pelabuhan Belawan. Kapal Motor Penumpang (KMP) Kelud yang bertolak menuju rute Tanjungbalai Karimun, Batam dan Tanjungperiok, Selasa (31/7) kemarin masih terlihat normal seperti hari biasa.

Amatan Sumut Pos di Pelabuhan Belawan, saat keberangkatan KMP Kelud arus penumpang masih terpantau normal.

Para penumpang yang naik dan berangkat menggunakan jasa kapal milik PT (Persero) Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) sebanyak 745 orang.
“Hingga saat ini masih normal, belum tampak mengalami kenaikan yang signifikan. Justru sebelumnya penumpang turun jumlahnya lebih ramai,” kata, Budandi Menejer PT Pelayaran Indonesia (Pelni) cabang Medan.

Menurutnya, biasanya penumpang mulai ramai berangkat pada seminggu menjelang lebaran. Dan lonjakan penumpang menggunakan jasa kapal laut akan terjadi pada arus balik lebaran nanti. Dengan meningkatnya jumlah pemudik tersebut, maka PT Pelni rencananya akan menambah satu kapal yakni KMP Ciremai yang dijadwalkan tiba di Belawan pada tanggal 18 Agustus mendatang.

“Untuk mengantisipasi lonjakan itu Pelni akan menambah satu kapal, sedang untuk pengoperasian kapal tambahan KMP Ciremai dilakukan pada saat menjelang arus penumpang balik,” ungkapnya.

Meski jumlah arus penumpang pada 12 Ramadan belum terlihat ramai, namun ada juga beberapa orang penumpang mengaku terpaksa lebih awal melakukan perjalanan mudik lebaran, karena khawatir nantinya tidak mendapatkan tiket kapal.

“Selain malas berdesak-desakan nantinya, aku lebih awal berangkat karena juga takut tidak mendapatkan tiket,” ujar, Supriono (39) yang mengaku akan pulang kampung ke Pulau Jawa ini. (mag-17)

Jelang Mudik Lebaran

BELAWAN- Menjelang masa mudik lebaran Idul Fitri, belum terlihat adanya lonjakan arus penumpang menggunakan jasa kapal laut di terminal penumpang domestik Pelabuhan Belawan. Kapal Motor Penumpang (KMP) Kelud yang bertolak menuju rute Tanjungbalai Karimun, Batam dan Tanjungperiok, Selasa (31/7) kemarin masih terlihat normal seperti hari biasa.

Amatan Sumut Pos di Pelabuhan Belawan, saat keberangkatan KMP Kelud arus penumpang masih terpantau normal.

Para penumpang yang naik dan berangkat menggunakan jasa kapal milik PT (Persero) Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) sebanyak 745 orang.
“Hingga saat ini masih normal, belum tampak mengalami kenaikan yang signifikan. Justru sebelumnya penumpang turun jumlahnya lebih ramai,” kata, Budandi Menejer PT Pelayaran Indonesia (Pelni) cabang Medan.

Menurutnya, biasanya penumpang mulai ramai berangkat pada seminggu menjelang lebaran. Dan lonjakan penumpang menggunakan jasa kapal laut akan terjadi pada arus balik lebaran nanti. Dengan meningkatnya jumlah pemudik tersebut, maka PT Pelni rencananya akan menambah satu kapal yakni KMP Ciremai yang dijadwalkan tiba di Belawan pada tanggal 18 Agustus mendatang.

“Untuk mengantisipasi lonjakan itu Pelni akan menambah satu kapal, sedang untuk pengoperasian kapal tambahan KMP Ciremai dilakukan pada saat menjelang arus penumpang balik,” ungkapnya.

Meski jumlah arus penumpang pada 12 Ramadan belum terlihat ramai, namun ada juga beberapa orang penumpang mengaku terpaksa lebih awal melakukan perjalanan mudik lebaran, karena khawatir nantinya tidak mendapatkan tiket kapal.

“Selain malas berdesak-desakan nantinya, aku lebih awal berangkat karena juga takut tidak mendapatkan tiket,” ujar, Supriono (39) yang mengaku akan pulang kampung ke Pulau Jawa ini. (mag-17)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/