30 C
Medan
Monday, June 24, 2024

Cleaning Service Tewas di Jalan

MEDAN-Suresh Kan (25), warga Jalan Bersama Medan Sunggal, ditemukan warga tergeletak tak bernyawa di badan jalan di kawasan Jalan Asrama, Sunggal, Rabu (1/8) pagi sekitar pukul 04.00 WIB.

Melihat kondisi korban diduga tewas akibat kecelakaan lalulintas, temuan tersebut dilanjutkan warga ke petugas Lantas Polresta Medan.
Keterangan isteri korban, Sanggita (30) di Instalasi Jenazah RSUD dr Pirngadi Medan, malam sebelum kejadian suaminya masih sempat membantu dirinya berjualan mercon di tempat tinggal mertua korban di kawasan Brayan.

Namun, pagi hari dirinya dikejutkan adanya kabar dari petugas kepolisian jika suaminya mengalami kecelakaan lalu lintas. Untuk memastikan informasi tersebut, Sanggita selanjutnya mendatangi RSUD dr Pirngadi Medan. Alangkah terkejutnya, ketika dia melihat suaminya telah terbujur kaku di Instalasi Jenazah rumah sakit tersebut.

“Padahal semalam dia (Suresh) masih merayakan ulang tahunku dengan anak kami. Tapi tuhan tega ngambil nyawa dia, siapa lagi yang akan menjaga kami,” ratapnya sedih.

Anggita juga tidak mengetahui persis kronologis kematian suaminya. Dirinya hanya mengetahaui jika suaminya tewas karena mengalami kecelakaan lalu lintas dan tidak mengetahui siapa yang telah menabrak suaminya. “Aku gak tau siapa yang nabrak dia. Semoga aja yang nabrak suamiku mengalami nasib yang sama,”ujar Anggita yang mengaku jika suaminya berkerja sebagai cleaning service di sebuah rumah sakit swasta di Medan. Anggita yang dikarunia seorang anak ini berharap kasus ini bisa dituntaskan sesegera mungkin dan penabrak suaminya bisa terungkap.  Pantauan di Intalasi Jenazah, jasad korban yang hanya mengakami luka kecil di bagian dahi kanannya itu, masih menjalani visum untuk selanjutnya akan disemayamkan keluarga di rumah duka. (uma)

MEDAN-Suresh Kan (25), warga Jalan Bersama Medan Sunggal, ditemukan warga tergeletak tak bernyawa di badan jalan di kawasan Jalan Asrama, Sunggal, Rabu (1/8) pagi sekitar pukul 04.00 WIB.

Melihat kondisi korban diduga tewas akibat kecelakaan lalulintas, temuan tersebut dilanjutkan warga ke petugas Lantas Polresta Medan.
Keterangan isteri korban, Sanggita (30) di Instalasi Jenazah RSUD dr Pirngadi Medan, malam sebelum kejadian suaminya masih sempat membantu dirinya berjualan mercon di tempat tinggal mertua korban di kawasan Brayan.

Namun, pagi hari dirinya dikejutkan adanya kabar dari petugas kepolisian jika suaminya mengalami kecelakaan lalu lintas. Untuk memastikan informasi tersebut, Sanggita selanjutnya mendatangi RSUD dr Pirngadi Medan. Alangkah terkejutnya, ketika dia melihat suaminya telah terbujur kaku di Instalasi Jenazah rumah sakit tersebut.

“Padahal semalam dia (Suresh) masih merayakan ulang tahunku dengan anak kami. Tapi tuhan tega ngambil nyawa dia, siapa lagi yang akan menjaga kami,” ratapnya sedih.

Anggita juga tidak mengetahui persis kronologis kematian suaminya. Dirinya hanya mengetahaui jika suaminya tewas karena mengalami kecelakaan lalu lintas dan tidak mengetahui siapa yang telah menabrak suaminya. “Aku gak tau siapa yang nabrak dia. Semoga aja yang nabrak suamiku mengalami nasib yang sama,”ujar Anggita yang mengaku jika suaminya berkerja sebagai cleaning service di sebuah rumah sakit swasta di Medan. Anggita yang dikarunia seorang anak ini berharap kasus ini bisa dituntaskan sesegera mungkin dan penabrak suaminya bisa terungkap.  Pantauan di Intalasi Jenazah, jasad korban yang hanya mengakami luka kecil di bagian dahi kanannya itu, masih menjalani visum untuk selanjutnya akan disemayamkan keluarga di rumah duka. (uma)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/