28.9 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Prodi Elektro Kerja Sama dengan PLN

MEDAN-  Politeknik Negeri Medan (Polmed) kembali menerima mahasiswa baru, Program Studi D3 Teknik Elektro Kerja sama dengan PLN gelombang ke-2. Program ini merupakan program kerja sama antara Polmed dengan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) dalam rangka menjaring mahasiswa terbaik untuk kemudian akan direkrut menjadi pegawai di PT PLN (Persero).

“Program ini merupakan salah satu program unggulan yang memberikan kesempatan kepada calon mahasiswa untuk bergabung sebagai mahasiswa di Polmed, sekaligus membuka kesempatan besar untuk menjadi pegawai PLN, karena usai menamatkan perkuliahan, para alumnusnya akan direkrut oleh PT PLN (Persero),” demikian diungkapkan Direktur Polmed M Syahruddin ST MT, didampingi Pudir IV Bidang Kerja sama Cipta Dharma, SE, MSi  saat ditemui di ruang kerjanya Rabu (1/8).

“Mereka yang lolos seleksi ini akan membiayai sendiri kuliahnya. Hanya saja setelah lulus mereka akan direkrut PT PLN untuk menjalani Diklat Prajabatan selama setahun dan sesudah itu baru diangkat menjadi pegawai PT PLN.  Seleksi mahasiswa dilakukan pihak kampus dan PT PLN, biaya ditanggung mahasiswa sendiri. Tetapi mereka memiliki kesempatan besar masuk sebagai karyawan PLN,” papar Cipta Dharma menambahkan.
Untuk penerimaan gelombang kedua ini, proses pendaftaran berlangsung sampai hari Jumat (3/8), sementara pelaksanaan ujian akan dilakukan pada Sabtu (4/8).

Bagi PT PLN program kerja sama ini dilakukan untuk mencukupi kebutuhan pegawai baru, yang jumlah kebutuhan untuk tahun 2012 diperkirakan mencapai 3.000 pegawai baru.

PT PLN Selain bekerja sama dengan Politeknik Negeri Medan (Polmed), juga melakukan kerja sama dengan empat perguruan tinggi negeri di Jawa antara lain Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS), Universitas Diponegoro (Undip) dan Politeknik Negeri Semarang (Polines).
Lebih jauh Cipta Dharma mengungkapkan, program ini dapat diikuti oleh lulusan SMA/MA jurusan IPA, SMK dan jurusan yang serumpun dengan teknik listrik.

Proses pendidikan akan diorientasikan pada peningkatan kemampuan dan keahlian terapan dengan memenuhi persyaratan yang telah ditentukan selama program berjalan 3 tahun, dan mencapai IP (Indeks Prestasi) sekurang-kurangnya 2,75 dan masa studi paling lama 6 semester. Yang berprestasi diutamakan jadi pegawai PLN. (dra)

MEDAN-  Politeknik Negeri Medan (Polmed) kembali menerima mahasiswa baru, Program Studi D3 Teknik Elektro Kerja sama dengan PLN gelombang ke-2. Program ini merupakan program kerja sama antara Polmed dengan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) dalam rangka menjaring mahasiswa terbaik untuk kemudian akan direkrut menjadi pegawai di PT PLN (Persero).

“Program ini merupakan salah satu program unggulan yang memberikan kesempatan kepada calon mahasiswa untuk bergabung sebagai mahasiswa di Polmed, sekaligus membuka kesempatan besar untuk menjadi pegawai PLN, karena usai menamatkan perkuliahan, para alumnusnya akan direkrut oleh PT PLN (Persero),” demikian diungkapkan Direktur Polmed M Syahruddin ST MT, didampingi Pudir IV Bidang Kerja sama Cipta Dharma, SE, MSi  saat ditemui di ruang kerjanya Rabu (1/8).

“Mereka yang lolos seleksi ini akan membiayai sendiri kuliahnya. Hanya saja setelah lulus mereka akan direkrut PT PLN untuk menjalani Diklat Prajabatan selama setahun dan sesudah itu baru diangkat menjadi pegawai PT PLN.  Seleksi mahasiswa dilakukan pihak kampus dan PT PLN, biaya ditanggung mahasiswa sendiri. Tetapi mereka memiliki kesempatan besar masuk sebagai karyawan PLN,” papar Cipta Dharma menambahkan.
Untuk penerimaan gelombang kedua ini, proses pendaftaran berlangsung sampai hari Jumat (3/8), sementara pelaksanaan ujian akan dilakukan pada Sabtu (4/8).

Bagi PT PLN program kerja sama ini dilakukan untuk mencukupi kebutuhan pegawai baru, yang jumlah kebutuhan untuk tahun 2012 diperkirakan mencapai 3.000 pegawai baru.

PT PLN Selain bekerja sama dengan Politeknik Negeri Medan (Polmed), juga melakukan kerja sama dengan empat perguruan tinggi negeri di Jawa antara lain Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS), Universitas Diponegoro (Undip) dan Politeknik Negeri Semarang (Polines).
Lebih jauh Cipta Dharma mengungkapkan, program ini dapat diikuti oleh lulusan SMA/MA jurusan IPA, SMK dan jurusan yang serumpun dengan teknik listrik.

Proses pendidikan akan diorientasikan pada peningkatan kemampuan dan keahlian terapan dengan memenuhi persyaratan yang telah ditentukan selama program berjalan 3 tahun, dan mencapai IP (Indeks Prestasi) sekurang-kurangnya 2,75 dan masa studi paling lama 6 semester. Yang berprestasi diutamakan jadi pegawai PLN. (dra)

Artikel Terkait

Bobby Resmikan Pekan Kuliner Kondang

Dua Artis Meriahkan HMAF 2019

Gagal Jadi Pengusaha, Kini Jadi Pengajar

Terpopuler

Artikel Terbaru

/