30 C
Medan
Monday, July 1, 2024

Rela Hujan-hujanan

anita/sumut pos DAFTAR: Sejumlah peserta audisi D’Academy mendaftarkan diri kepada panitia di Hotel Harmes Place, Minggu (2/10).
anita/sumut pos
DAFTAR: Sejumlah peserta audisi D’Academy mendaftarkan diri kepada panitia di Hotel Harmes Place, Minggu (2/10).

SUMUTPOS.CO- Hujan yang mengguyur antrean peserta audisi Dangdut Academy (D’Academy) Season 2 di Hermes Place Medan, tak menyurutkan niat mereka mengikuti audisi. Ribuan muda-mudi terlihat begitu n
bersemangat mengikuti rangkaian proses audisi tersebut. Bahkan, mereka rela antre berjam-jam, untuk memamerkan suara indah mereka di setiap babak.

Seperti Nisa (26), warga Jalan Mukhtar Basri, mengaku telah mengantre sejak pukul 7.30 WIB. Namun pada pukul 13.00 WIB, ia belum juga mendapatkan nomor peserta.

“Ke mari datang sama suami dan sepupu. Doain ya, semoga berhasil, nanti mau bawaan lagu yang dipopulerkan Iis Dahlia judulnya ‘Payung Hitam’,” kata Nisa yang mengaku baru kali ini ikut audisi.

Selain Nisa, ada juga peserta yang datang jauh-jauh dari Aceh, Dumai, Pekanbaru, Padang dan lainnya, hanya untuk mengikuti audisi ini. Seperti Riska (19), yang berasal dari Aceh. Dia mengaku mengetahui adanya audisi dari televisi. “Saya datang sendiri ke Medan. Ada saudara di sini,” ucap cewek yang sudah melewati dua babak ini.

Sementara Ramzi, salah satu host  D’Academy season 1 dan 2 mengaku begitu merasakan antusias masyarakat Kota Medan mengikuti audisi D’Academy season 2 ini. Dirinya berharap akan ada peserta audisi Kota Medan yang masuk 5 besar.

“Ini sangat menggembirakan. Mereka ini terangsang dengan kesuksesan D’Academy season 1. Saya berharap ada perwakilan kota Medan nantinya. Sebelumnya perwakilan Medan ada yang masuk 10 besar,” ungkapnya.

D’Academy season 2 akan menampilkan show dan konten yang semakin seru dengan look yang lebih spektakuler. Juri-juri fenomenal, berpengalaman, sukses di dunia dangdut dan entertainment di Indonesia kembali hadir untuk menjadi komentator, yaitu Inul Daratista, Iis Dahlia, Beniqno, dan Syaiful Jamil. Dengan gaya yang lebih fresh, mereka akan memberikan penilaian dan motivaai kepada para peserta untuk menjadi yang terbaik. Melihat antusias masyarakat kota Medan yang begitu antusias, dipastikan audisi yang dimulai pikul 08.00 WIB akan berlangsung hingga malam hari.

“Sampai jam 1 siang ini saja yang sudah mendapat nomor audisi udah tembus 1.500 lebih peserta. Yang ngantri itu masih banyak lagi. Kami rasa ini akan sampai malam hari. Setelah dari Medan nanti kami akan ke Surabaya (9/11), Makassar (16/11), Semarang (23/11), Bandung (30/11), Palembang (7/12) dan Jakarta (14/12). Setelah semuanya rampung, maka nanti akan ditayangkan di Indosiar,” ujar Gufroni Sakaril selaku Humas Indosiar pada wartawan.

Ditambahkannya, mereka peserta akan mengikuti 3 babak dalam hari ini. Yang pertama mengenai penampilan, kedua suara, dan ketiga pengetesan suara lagi dengan alat musik.

D’Academy season 1 telah melahirkan generasi terbaru dari dunia musik dangdut di Indonesia. Mereka adalah Lesty (Cianjur, Jawa Barat), Aty (pulau Selayar, Sulawesi Selatan), Frans (Palembang, Sumatera Selatan), Subro (Banten), dan Ikif (Ngawi, Jawa Timur). (nit)

anita/sumut pos DAFTAR: Sejumlah peserta audisi D’Academy mendaftarkan diri kepada panitia di Hotel Harmes Place, Minggu (2/10).
anita/sumut pos
DAFTAR: Sejumlah peserta audisi D’Academy mendaftarkan diri kepada panitia di Hotel Harmes Place, Minggu (2/10).

SUMUTPOS.CO- Hujan yang mengguyur antrean peserta audisi Dangdut Academy (D’Academy) Season 2 di Hermes Place Medan, tak menyurutkan niat mereka mengikuti audisi. Ribuan muda-mudi terlihat begitu n
bersemangat mengikuti rangkaian proses audisi tersebut. Bahkan, mereka rela antre berjam-jam, untuk memamerkan suara indah mereka di setiap babak.

Seperti Nisa (26), warga Jalan Mukhtar Basri, mengaku telah mengantre sejak pukul 7.30 WIB. Namun pada pukul 13.00 WIB, ia belum juga mendapatkan nomor peserta.

“Ke mari datang sama suami dan sepupu. Doain ya, semoga berhasil, nanti mau bawaan lagu yang dipopulerkan Iis Dahlia judulnya ‘Payung Hitam’,” kata Nisa yang mengaku baru kali ini ikut audisi.

Selain Nisa, ada juga peserta yang datang jauh-jauh dari Aceh, Dumai, Pekanbaru, Padang dan lainnya, hanya untuk mengikuti audisi ini. Seperti Riska (19), yang berasal dari Aceh. Dia mengaku mengetahui adanya audisi dari televisi. “Saya datang sendiri ke Medan. Ada saudara di sini,” ucap cewek yang sudah melewati dua babak ini.

Sementara Ramzi, salah satu host  D’Academy season 1 dan 2 mengaku begitu merasakan antusias masyarakat Kota Medan mengikuti audisi D’Academy season 2 ini. Dirinya berharap akan ada peserta audisi Kota Medan yang masuk 5 besar.

“Ini sangat menggembirakan. Mereka ini terangsang dengan kesuksesan D’Academy season 1. Saya berharap ada perwakilan kota Medan nantinya. Sebelumnya perwakilan Medan ada yang masuk 10 besar,” ungkapnya.

D’Academy season 2 akan menampilkan show dan konten yang semakin seru dengan look yang lebih spektakuler. Juri-juri fenomenal, berpengalaman, sukses di dunia dangdut dan entertainment di Indonesia kembali hadir untuk menjadi komentator, yaitu Inul Daratista, Iis Dahlia, Beniqno, dan Syaiful Jamil. Dengan gaya yang lebih fresh, mereka akan memberikan penilaian dan motivaai kepada para peserta untuk menjadi yang terbaik. Melihat antusias masyarakat kota Medan yang begitu antusias, dipastikan audisi yang dimulai pikul 08.00 WIB akan berlangsung hingga malam hari.

“Sampai jam 1 siang ini saja yang sudah mendapat nomor audisi udah tembus 1.500 lebih peserta. Yang ngantri itu masih banyak lagi. Kami rasa ini akan sampai malam hari. Setelah dari Medan nanti kami akan ke Surabaya (9/11), Makassar (16/11), Semarang (23/11), Bandung (30/11), Palembang (7/12) dan Jakarta (14/12). Setelah semuanya rampung, maka nanti akan ditayangkan di Indosiar,” ujar Gufroni Sakaril selaku Humas Indosiar pada wartawan.

Ditambahkannya, mereka peserta akan mengikuti 3 babak dalam hari ini. Yang pertama mengenai penampilan, kedua suara, dan ketiga pengetesan suara lagi dengan alat musik.

D’Academy season 1 telah melahirkan generasi terbaru dari dunia musik dangdut di Indonesia. Mereka adalah Lesty (Cianjur, Jawa Barat), Aty (pulau Selayar, Sulawesi Selatan), Frans (Palembang, Sumatera Selatan), Subro (Banten), dan Ikif (Ngawi, Jawa Timur). (nit)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/