25.6 C
Medan
Monday, June 3, 2024

Budayakan Bersepeda

MEDAN- Ada yang berbeda pada pelaksanaan Car Free Day yang digelar Minggu (3/7) kemarin. Selain suasananya lebih meriah, panitia juga menggelar fun bike keliling Kota Medan dengan start dari Jalan Sudirman, tepatnya di depan rumah dinas wali kota, kemudian menuju Jalan Kejaksaan, Letjen S Parman, Glugur, Gatot Subroto, Iskandar Muda, Patimura, Monginsidi, Imam Bonjol dan kembali ke rumah dinas Wali Kota Medan.

Selain itu, Wali Kota Medan Rahudman Harahap, Kapoldasu dan sejumlah kepala SKPD sejajaran Pemko Medan turut berpartisipasi pada fun bike ini. Menurut Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Medan Ir Eddy Utama, kegiatan car free day kali ini sengaja di buat lebih meriah dari biasanya, karena masih dalam suasana HUT ke-421 Kota Medan.
“Pelaksanaan car free day ini juga untuk memeriahkan HUT Kota Medan. Kita buat lebih meriah dengan adanya fun bike keliling Kota Medan diikuti seluruh masyarakat Medan akan malalui rute yang dibuat panitia. Selain itu, kita juga akan membagikan hadiah kepada peserta yang beruntung saat lucky draw,” ujar Eddy Utama yang ditemui di lokasi acara.
Dikatakan Eddy, fun bike pada car free day yang diikuti sekitar 2.000 warga Medan ini bertujuan untuk membudayakan masyarakat Kota Medan agar menggunakan sepeda. Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi kemacaetan di jalanan dan mengurangi polusi udara akibat kendaraan bermotor, serta menyehatkan tubuh.

“Kita meminta masyarakat Kota Medan agar semakin meningkatkan kesadarannya bersepeda di jalanan. Dengan membudayakan bersepeda, selain untuk kesehatan manusianya juga sangat berperan terhadap sekeliling lingkungan kita, terutama makhluk hidup lainnya,” kata Eddy yang baru tiga minggu menjabat Kepala BLH Medan.(adl)

MEDAN- Ada yang berbeda pada pelaksanaan Car Free Day yang digelar Minggu (3/7) kemarin. Selain suasananya lebih meriah, panitia juga menggelar fun bike keliling Kota Medan dengan start dari Jalan Sudirman, tepatnya di depan rumah dinas wali kota, kemudian menuju Jalan Kejaksaan, Letjen S Parman, Glugur, Gatot Subroto, Iskandar Muda, Patimura, Monginsidi, Imam Bonjol dan kembali ke rumah dinas Wali Kota Medan.

Selain itu, Wali Kota Medan Rahudman Harahap, Kapoldasu dan sejumlah kepala SKPD sejajaran Pemko Medan turut berpartisipasi pada fun bike ini. Menurut Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Medan Ir Eddy Utama, kegiatan car free day kali ini sengaja di buat lebih meriah dari biasanya, karena masih dalam suasana HUT ke-421 Kota Medan.
“Pelaksanaan car free day ini juga untuk memeriahkan HUT Kota Medan. Kita buat lebih meriah dengan adanya fun bike keliling Kota Medan diikuti seluruh masyarakat Medan akan malalui rute yang dibuat panitia. Selain itu, kita juga akan membagikan hadiah kepada peserta yang beruntung saat lucky draw,” ujar Eddy Utama yang ditemui di lokasi acara.
Dikatakan Eddy, fun bike pada car free day yang diikuti sekitar 2.000 warga Medan ini bertujuan untuk membudayakan masyarakat Kota Medan agar menggunakan sepeda. Hal ini dimaksudkan untuk mengurangi kemacaetan di jalanan dan mengurangi polusi udara akibat kendaraan bermotor, serta menyehatkan tubuh.

“Kita meminta masyarakat Kota Medan agar semakin meningkatkan kesadarannya bersepeda di jalanan. Dengan membudayakan bersepeda, selain untuk kesehatan manusianya juga sangat berperan terhadap sekeliling lingkungan kita, terutama makhluk hidup lainnya,” kata Eddy yang baru tiga minggu menjabat Kepala BLH Medan.(adl)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/