31 C
Medan
Thursday, June 27, 2024

150 Siswa Raih Beasiswa Putra Sampoerna Foundation

MEDAN – Putra Sampoerna Foundation (PSF) berikan beasiswa kepada 150 siswa tingkat SMA/SMK di Sumatera Utara (Sumut) yang berprestasi dari keluarga pra-sejahtera di 3 kabupaten, yaitu Kota Medan sebanyak 60 siswa, Deli Serdang sebanyak 70 siswa , dan Karo sebanyak 20 siswa.

Bantuan pendidikan ini diberikan untuk periode 1 (satu) tahun masa pendidikan 2012/2013, yang mencakup bantuan pembayaran biaya SPP, biaya pembangunan, tunjangan pembelian buku pelajaran dan seragam sekolah.

“Kami percaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mengurangi angka putus sekolah, khususnya dikalangan remaja, diperlukan kerjasama dari berbagai pihak,” ujar Rini Tampi, Director of Program and Alumni Affairs Putera Sampoerna Foundation dalam acara penyerahan beasiswa, Jumat (30/11).
Kerjasama antara PSF dengan para mitra-mitranya merupakan bagian dari program Kerjasama Publik dan Swasta  untuk meratakan akses dan meningkatkan kualitas pendidikan demi menciptakan masa depan Indonesia yang lebih baik.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan, M.Rajab Lubis mengatakan,  beasiswa tersebut akan diterima langsung oleh siswa yang berprestasi melalui rekening masing-masing siswa.  (uma)

MEDAN – Putra Sampoerna Foundation (PSF) berikan beasiswa kepada 150 siswa tingkat SMA/SMK di Sumatera Utara (Sumut) yang berprestasi dari keluarga pra-sejahtera di 3 kabupaten, yaitu Kota Medan sebanyak 60 siswa, Deli Serdang sebanyak 70 siswa , dan Karo sebanyak 20 siswa.

Bantuan pendidikan ini diberikan untuk periode 1 (satu) tahun masa pendidikan 2012/2013, yang mencakup bantuan pembayaran biaya SPP, biaya pembangunan, tunjangan pembelian buku pelajaran dan seragam sekolah.

“Kami percaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mengurangi angka putus sekolah, khususnya dikalangan remaja, diperlukan kerjasama dari berbagai pihak,” ujar Rini Tampi, Director of Program and Alumni Affairs Putera Sampoerna Foundation dalam acara penyerahan beasiswa, Jumat (30/11).
Kerjasama antara PSF dengan para mitra-mitranya merupakan bagian dari program Kerjasama Publik dan Swasta  untuk meratakan akses dan meningkatkan kualitas pendidikan demi menciptakan masa depan Indonesia yang lebih baik.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan, M.Rajab Lubis mengatakan,  beasiswa tersebut akan diterima langsung oleh siswa yang berprestasi melalui rekening masing-masing siswa.  (uma)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/