32 C
Medan
Saturday, June 1, 2024

151 Titik Pasar Murah Menjelang Ramadan dan Idul Fitri

MEDAN-Menyambut bulan Suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri, Pemko Medan menggelar Pasar murah di 151 titik di 21 kecamatan di Kota Medan.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Ir Qamarul Fattah mengatakan, pelaksanaan pasar murah tahun ini jumlah titik lokasi bertambah dibandingkan tahun yang lalu hanya 136 titik. Rencananya akan dilaunching 16 Juni di lapangan bola Mabar, Kecamatan Medan Deli oleh Walikota Medan Rahudman Harahap.

Menurutnya, titik lokasi pasar murah akan ditempatkan di kelurahan-Kelurahan yang masyarakatnya sangat membutuhkan atau tingkat penghasilan masyarakat yang masih rendah.
“Tidak seluruh kelurahan ada pasar murah, kita akan melihat masyarakat yang sangat membutuhkan,” ungkapnya.

Menurutnya, tujuan membuat pasar murah untuk mestabilkan harga dan membantu masyarakat yang berpenghasilan rendah.
Kepala Dinas Perindustrian dan Pendagangan Kota Medan, Syahrizal Arif mengatakan, menjelang puasa pihak akan melakukan monitoring harga agar tidak melonjak naik.
“Yang pasti dengan adanya pasar murah akan menekan lonjakan harga,” katanya.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Medan, Busral Manan mengatakan, Ramadan Fair tahun ini digelar di dua lokasi yakni Taman Sri Deli Medan dan Lapangan Bola Rengas Pulaum Kecamatan Medan Marelan.
Menurutnya, untuk di Taman Sri Deli akan diisi sebanyak 175 stan kuliner, 75 stan UMKM. Sedangan di di Lapangan Bola Renggas Pulau, Kecamatan Medan Marelan sebanyak 44 stand.
Selain itu, juga ada hiburan-hiburan religi dan perlombaan azan, busana muslim, beduk dan lainnya.

Anggota Komisi C DPRD Kota Medan, Jumadi mengatakan Ramadan Fair merupakan program tahunan Pemko Medan yang dananya diambil dari APBD Kota Medan. Seharusnya Pemko Medan harus menata harga yang dijual diikuti kualitas makanan dan minuman. Bukan itu saja, pramusaji pun harus dilakukan penataan dengan berpakaian muslim dan tutur kata yang sopan, karena masyarakat mau menikmati fasilitas yang diberikan.
“Berikan fasilitas dan kenyamanan untuk masyarakat,”pungkasnya.(gus)

MEDAN-Menyambut bulan Suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri, Pemko Medan menggelar Pasar murah di 151 titik di 21 kecamatan di Kota Medan.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Ir Qamarul Fattah mengatakan, pelaksanaan pasar murah tahun ini jumlah titik lokasi bertambah dibandingkan tahun yang lalu hanya 136 titik. Rencananya akan dilaunching 16 Juni di lapangan bola Mabar, Kecamatan Medan Deli oleh Walikota Medan Rahudman Harahap.

Menurutnya, titik lokasi pasar murah akan ditempatkan di kelurahan-Kelurahan yang masyarakatnya sangat membutuhkan atau tingkat penghasilan masyarakat yang masih rendah.
“Tidak seluruh kelurahan ada pasar murah, kita akan melihat masyarakat yang sangat membutuhkan,” ungkapnya.

Menurutnya, tujuan membuat pasar murah untuk mestabilkan harga dan membantu masyarakat yang berpenghasilan rendah.
Kepala Dinas Perindustrian dan Pendagangan Kota Medan, Syahrizal Arif mengatakan, menjelang puasa pihak akan melakukan monitoring harga agar tidak melonjak naik.
“Yang pasti dengan adanya pasar murah akan menekan lonjakan harga,” katanya.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Medan, Busral Manan mengatakan, Ramadan Fair tahun ini digelar di dua lokasi yakni Taman Sri Deli Medan dan Lapangan Bola Rengas Pulaum Kecamatan Medan Marelan.
Menurutnya, untuk di Taman Sri Deli akan diisi sebanyak 175 stan kuliner, 75 stan UMKM. Sedangan di di Lapangan Bola Renggas Pulau, Kecamatan Medan Marelan sebanyak 44 stand.
Selain itu, juga ada hiburan-hiburan religi dan perlombaan azan, busana muslim, beduk dan lainnya.

Anggota Komisi C DPRD Kota Medan, Jumadi mengatakan Ramadan Fair merupakan program tahunan Pemko Medan yang dananya diambil dari APBD Kota Medan. Seharusnya Pemko Medan harus menata harga yang dijual diikuti kualitas makanan dan minuman. Bukan itu saja, pramusaji pun harus dilakukan penataan dengan berpakaian muslim dan tutur kata yang sopan, karena masyarakat mau menikmati fasilitas yang diberikan.
“Berikan fasilitas dan kenyamanan untuk masyarakat,”pungkasnya.(gus)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/