MEDAN- Pembangunan desa harus menjadi prioritas dalam berbagai kebijakan seorang pemimpin, terutama berkaitan dengan pendidikan. Hal ini relevan dengan tujuan negara untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.
Hal itu disampaikan Ketua Pengurus Wilayah Al Washliyajh Sumut, yang juga balon gubsu, Hasbullah Hadi, di depan masyarakat Tapanuli Selatan di Barus dan Sorkam, Sabtu (29/9).
Hasbullah yang didampingi Ketua Tim Pemenangan Jamiluddin Marpaung dan Ketua Wilayah Al Washliyah Tapteng, Abdul Hamid Batubara menyatakan pembangunan berbasis desa itu harus dimulai dari pembangunan infrastruktur, sarana pendidikan, dan sarana ekonomi kerakyatan. “Semua itu akan saya wujudkan bila kelak dipercaya menjadi gubernur,” tukasnya.
Hasbullah meminta warga Barus dan Sorkam ini mendoakan dirinya yang berniat maju dalam Pilgubsu Maret 2013. Sementara itu, Risman Pasaribu yang mewakili masyarakat Barus dan Sorkam meminta Hasbullah mengutamakan pembangunan pedesaan daripada pembangunan perkotaan. ‘’Itu bila pak Hasbullah terpilih jadi gubernur,’’ katanya tersenyum. (omi)