24 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Triyaningsih Gagal Pertahankan Posisi di 10K

JAKARTA-Pelari  putri jarak jauh nasional Triyaningsih gagal memenuhi ambisinya untuk kembali duduk di posisi tiga besar pada lomba lari Jakarta 10K yang digeber kemarin (5/6). Peraih emas SEA Games Laos 2009 itu hanya berhasil berada di peringkat empat besar dengan catatan waktu 33 menit 56 detik.

Dalam lomba yang mengambil start dan finish di Silang Monas tersebut, juara di kelompok putri didapat oleh Aberu Kepede Shewaye dari Ethiopia dengan 32 menit 31 detik. Dia ditempel oleh Fayse Tadese Boru (Kenya) dengan catatan waktu 32 menit 48 detik dan Maryanne Wangari Wanjiru (Kenya) di posisi ketiga dengan 33 menit 55 detik.
Meskipun hasil akhir kurang memuaskan, Triyaningsih ternyata tidak terlalu kecewa. Sebab, dia sukses mempertajam catatan waktunya dibandingkan dengan catatan pada 2010 lalu yang hanya berada di kisaran 34 menit 12 detik.
Dia mengaku, dalam lomba kali ini sebenarnya memasang target untuk bisa memecahkan rekor nasional atas namanya sendiri dengan catatan waktu 33 menit 32 detik.

“Sebenarnya bukan posisi, tapi saya mengejar mengejar untuk memecahkan rekor nasionalnya. Tetapi ternyata masih selisih sedikit lagi,” katanya dalam sesi jumpa pers setelah perlombaan.

Pelari proyeksi SEA Games 2011 itu justru sangat bersyukur karena sudah memiliki gambaran umum kemampuannya dalam masa persiapan menjelang SEA Games Jakarta-Palembang. (aam/jpnn)

JAKARTA-Pelari  putri jarak jauh nasional Triyaningsih gagal memenuhi ambisinya untuk kembali duduk di posisi tiga besar pada lomba lari Jakarta 10K yang digeber kemarin (5/6). Peraih emas SEA Games Laos 2009 itu hanya berhasil berada di peringkat empat besar dengan catatan waktu 33 menit 56 detik.

Dalam lomba yang mengambil start dan finish di Silang Monas tersebut, juara di kelompok putri didapat oleh Aberu Kepede Shewaye dari Ethiopia dengan 32 menit 31 detik. Dia ditempel oleh Fayse Tadese Boru (Kenya) dengan catatan waktu 32 menit 48 detik dan Maryanne Wangari Wanjiru (Kenya) di posisi ketiga dengan 33 menit 55 detik.
Meskipun hasil akhir kurang memuaskan, Triyaningsih ternyata tidak terlalu kecewa. Sebab, dia sukses mempertajam catatan waktunya dibandingkan dengan catatan pada 2010 lalu yang hanya berada di kisaran 34 menit 12 detik.
Dia mengaku, dalam lomba kali ini sebenarnya memasang target untuk bisa memecahkan rekor nasional atas namanya sendiri dengan catatan waktu 33 menit 32 detik.

“Sebenarnya bukan posisi, tapi saya mengejar mengejar untuk memecahkan rekor nasionalnya. Tetapi ternyata masih selisih sedikit lagi,” katanya dalam sesi jumpa pers setelah perlombaan.

Pelari proyeksi SEA Games 2011 itu justru sangat bersyukur karena sudah memiliki gambaran umum kemampuannya dalam masa persiapan menjelang SEA Games Jakarta-Palembang. (aam/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/