MEDAN, SUMUTPOS.CO – Kecepatan dan ketepatan waktu dalam pemberian tindakan medis sangat penting bagi penyelamatan jiwa pasien. Periode waktu di mana pasien harus mendapatkan penanganan medis segera disebut Golden Time. Oleh karena itu sangatlah penting untuk memperhatikan golden time dalam memberikan penanganan pasien.
“Golden Time untuk pasien yang mengalami serangan jantung adalah 120 menit,” tutur dokter spesialis Jantung dr. Tri Adi Mylano, SpJP, FIHA yang bertugas di RS Siloam Dhirga Surya Medan, dalam rilisnya yang diterima redaksi SUMUTPOS.CO, hari ini.
Sedangkan untuk penderita stroke, tambah dr. Maria Thessariana Sitepu, SpS, adalah 3 jam.
Menyadari pentingnya golden time tersebut, RS Siloam Dhirga Surya Medan –jaringan rumah sakit Siloam Hospital Group– menyediakan layanan Emergency atau Instalasi Gawat Darurat yang memberikan pelayanan kasus kegawatdaruratan selama 24 jam.
Untuk memastikan kecepatan diagnosa jantung, pemeriksaan rekam jantung (EKG) dilakukan dalam waktu 2 menit setelah pasien tiba di IGD dan untuk pemeriksaan CT Scan Kepala bagi pasien stroke adalah 30 menit setelah pasien tiba di IGD.
”Pelayanan di Unit Gawat Darurat Siloam Dhirga Surya dilakukan dengan segera sesuai dengan tingkat kegawatan pasien menggunakan sistem Trias. Sistem trias adalah sistem untuk menilai dan memprioritaskan pasien. Pasien dengan kondisi gawat darurat akan diprioritaskan. Trias 1, pasien gawat darurat/ mengancam nyawa (target waktu penanganan adalah segera). Trias 2, pasien gawat namun tidak darurat (tidak mengancam jiwa/ pasien masih dapat menunggu). Dan Trias 3, pasien yang stabil, tidak dalam kondisi gawat-darurat (target waktu penanganan <= 15 menit ),” kata manajemen RS Siloam Dhirga Surya Medan.
Disebutkan, Tim IGD adalah para staff RS Siloam Dhirga Surya yang secara rutin mengikuti pelatihan dan update ilmu kegawatdaruratan baik di internal RS dan pusat training lainnya.
Adapun fasilitas yang ada di Instalasi Gawat Darurat RS Siloam Dhirga Surya adalah Ruang Triase, Ruang Resusitasi, Ruang Prosedur, Ruang Isolasi, Ruang Observasi, Nurse Station, Ambulans .
Dan dilengkapi juga dengan Perlengkapan Medis berupa monitor pasien, alat kejut jantung dan pacu jantung, ventilator di ruang gawat darurat dan pada tiap ambulans.
Selain dilengkapi dengan peralatan untuk resusitasi dan stabilisi kondisi gawat seperti kasus serangan jantung, stroke dan kecelakaan, RS Siloam Dhirga Surya menyediakan Layanan 24 Hours Emergency yaitu layanan Call Center 1-500-911 yang bisa dihubungi dari seluruh Indonesia baik dengan telepon rumah maupun handphone dan terkoneksi ke seluruh jaringan rumah sakit Siloam. Nomor tersebut akan terhubungkan ke Call Center Emergency Siloam, sehingga panggilan darurat dapat segera terjawab dan tidak terhambat karena keterbatasan line telepon rumah sakit.
”Segera setelah data pasien diperoleh oleh call center, sistem akan mengirim data pasien ke RS Siloam Dhirga Surya. RS Siloam Dhirga Surya menyadari waktu sangat berharga bagi kasus gawat darurat sehingga ambulans dalam waktu 3 menit akan berangkat dari rumah sakit menjemput pasien yang membutuhkan pertolongan. Kondisi dan penanganan pasien selama perjalanan terinformasi dan terkordinasi dengan persiapan dan kesiapan IGD untuk menerima kedatangan pasien,” katanya.
Ambulans RS Siloam Dhirga Surya juga telah dilengkapi dengan perlengkapan yang lengkap dan canggih, sehingga penanganan pasien dapat langsung dilakukan oleh tim medis di ambulans dalam perjalanan tanpa harus menunggu sampai pasien tiba di Rumah Sakit. Sesampai pasien di IGD segera ditangani oleh dokter IGD dan dokter spesialis jika diperlukan perawatan intensif. Pemeriksaan penunjang medis seperti laboratorium atau radiology konvensional, CT SCAN 256 slice dan MRI 1,5 Tesla untuk mendapatkan diagnosa dapat dilakukan segera.
IGD RS Siloam Dhirga Surya mempunyai dokter on-call yaitu dokter yang bisa dihubungi untuk datang ke rumah sakit dalam waktu sekitar 30 menit. Adapun dokter on-call yang tersedia seperti Spesialis Penyakit Dalam, Spesialis Anak, Spesialis Saraf, Spesialis Jantung, Spesialis Tulang, Spesialis Bedah Umum dan berbagai bidang spesialis lainnya.
Bagi pasien yang menginginkan perawatan medis di rumah sakit di daerah lain ataupun luar negeri namun kondisinya tidak memungkinkan untuk melakukan perjalanan dengan pesawat terbang, maka pasien distabilkan kondisinya di IGD RS Siloam Dhirga Surya dan dapat ditranfer dengan Siloam Medivac. Dan sebelumnya pasien akan diberikan perawatan medis hingga kondisi pasien membaik dan memungkinkan untuk transfer ke rumah sakit dengan menggunakan pesawat terbang. (rel/mea)