24 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Massa Geram dengan Pemadaman Bergilir

MEDAN-Ratusan pengunjuk rasa tergabung dalam Pemuda Muslim Indonesia Kota Medan, berdemo di depan kantor PLN Wilayah Sumut di Jalan KL Yos Sudarso, Senin (8/4) siang. Demo dipucu akibat massa geram dengan pemadaman bergilir yang dilakukan PT PLN (Persero) Wilayah Sumut .
Massa juga meminta pihak PLN membeli mesin pembangkit tenaga listrik yang baru agar tidak ada lagi kendala pembangkit listrik yang sering kali mengalami kerusakan sehingga berdampak pemadaman bergilir.

Tak hanya itu, massa juga meminta agar General Manager PT PLN (Persero) wilayah I Sumut menurunkan tarif dasar listrik (TDL) karena sang-at meresahkan masyarakat. “Mesin pembangkit ternyata sudah rusak dan perlu banyak perawatan. Jadi masyarakat yang dirugikan atas pemadaman bergilir.  Beli saja mesin yang baru,” terang Ahmad Arifin, Ketua Pemuda Muslim Indonesia Kota Medan, Senin (8/4).

Kemudian, massa juga meminta kepada kepolisian, kejaksaan bahkan KPK untuk memeriksa dan menangkap oknum-oknum di PT PLN Sumut yang melakukan tindak pidana korupsi. Massa juga meminta Menteri BUMN Dahlan Iskan agar mencopot Krisna Simbaputra dari jabatan General Manager PT PLN Wilayah Sumut. “Sejak kepemimpinan Krisna Simbaputra, banyak masyarakat yang merasa disengsarakan,” ujarnya lagi.

Sementara, pihak PT PLN (Persero) Sumbagut yang menerima pendemo berjanji akan membicarakan keinginan pendemo pada pertemuan pimpinan di hari Rabu mendatang. (mag-10)

MEDAN-Ratusan pengunjuk rasa tergabung dalam Pemuda Muslim Indonesia Kota Medan, berdemo di depan kantor PLN Wilayah Sumut di Jalan KL Yos Sudarso, Senin (8/4) siang. Demo dipucu akibat massa geram dengan pemadaman bergilir yang dilakukan PT PLN (Persero) Wilayah Sumut .
Massa juga meminta pihak PLN membeli mesin pembangkit tenaga listrik yang baru agar tidak ada lagi kendala pembangkit listrik yang sering kali mengalami kerusakan sehingga berdampak pemadaman bergilir.

Tak hanya itu, massa juga meminta agar General Manager PT PLN (Persero) wilayah I Sumut menurunkan tarif dasar listrik (TDL) karena sang-at meresahkan masyarakat. “Mesin pembangkit ternyata sudah rusak dan perlu banyak perawatan. Jadi masyarakat yang dirugikan atas pemadaman bergilir.  Beli saja mesin yang baru,” terang Ahmad Arifin, Ketua Pemuda Muslim Indonesia Kota Medan, Senin (8/4).

Kemudian, massa juga meminta kepada kepolisian, kejaksaan bahkan KPK untuk memeriksa dan menangkap oknum-oknum di PT PLN Sumut yang melakukan tindak pidana korupsi. Massa juga meminta Menteri BUMN Dahlan Iskan agar mencopot Krisna Simbaputra dari jabatan General Manager PT PLN Wilayah Sumut. “Sejak kepemimpinan Krisna Simbaputra, banyak masyarakat yang merasa disengsarakan,” ujarnya lagi.

Sementara, pihak PT PLN (Persero) Sumbagut yang menerima pendemo berjanji akan membicarakan keinginan pendemo pada pertemuan pimpinan di hari Rabu mendatang. (mag-10)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/