32 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Studi Ekonomi Islam Dibutuhkan

MEDAN- Saat menghadiri acara bedah buku yang digelar oleh Ikatan Alumni Al Azhar Indonesia, Minggu (7/4) di Kantor MUI Sumut, Gubsu H Gatot Pujo Nugroho mengaku teringat putrinya. Rumaisho Hanny Muti’ah (19) adalah putri Gubsu yang kini tengah menempuh studi di kampus Al Azhar, di Kairo Mesir.

“Berada di sini, diantara para alumni Al Azhar, terus terang saya langsung teringat putri ketiga yang sekarang sedang kuliah di Al Azhar,” ujar Gubsu dihadapan para alumni Al Azhar di Sumut. Hadir dalam acara bedah buku itu Ketua MUI Prof Abdullah Syah, penulis buku Dr H Muchlis Hanafi Lc MA, DR Ardiansyah MA DR H Zainal Arifin, LC MA.

‘’ Saya berharap kelak, usai menempuh S1, dia dapat melanjutkan studi S2 dengan bidang studi ekonomi Islam,” ujar Gubsu.
Gubsu beralasan, hingga saat ini ahli ekonomi Islam masih sangat dibutuhkan di Indonesia, dan perkembangan ekonomi Islam sangat pesat.
“Sekarang system ekonomi Islam sudah mulai diakui secara meluas,’’ujarnya.

Gatot lantas mengungkapkan apresiasi atas berbagai acara positif yang digelar oleh Ikatan Alumni Al Azhar Indonesia (IAAI) unit safir Al Azhar Sumut.   (ram)

MEDAN- Saat menghadiri acara bedah buku yang digelar oleh Ikatan Alumni Al Azhar Indonesia, Minggu (7/4) di Kantor MUI Sumut, Gubsu H Gatot Pujo Nugroho mengaku teringat putrinya. Rumaisho Hanny Muti’ah (19) adalah putri Gubsu yang kini tengah menempuh studi di kampus Al Azhar, di Kairo Mesir.

“Berada di sini, diantara para alumni Al Azhar, terus terang saya langsung teringat putri ketiga yang sekarang sedang kuliah di Al Azhar,” ujar Gubsu dihadapan para alumni Al Azhar di Sumut. Hadir dalam acara bedah buku itu Ketua MUI Prof Abdullah Syah, penulis buku Dr H Muchlis Hanafi Lc MA, DR Ardiansyah MA DR H Zainal Arifin, LC MA.

‘’ Saya berharap kelak, usai menempuh S1, dia dapat melanjutkan studi S2 dengan bidang studi ekonomi Islam,” ujar Gubsu.
Gubsu beralasan, hingga saat ini ahli ekonomi Islam masih sangat dibutuhkan di Indonesia, dan perkembangan ekonomi Islam sangat pesat.
“Sekarang system ekonomi Islam sudah mulai diakui secara meluas,’’ujarnya.

Gatot lantas mengungkapkan apresiasi atas berbagai acara positif yang digelar oleh Ikatan Alumni Al Azhar Indonesia (IAAI) unit safir Al Azhar Sumut.   (ram)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/