25 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Hasil SBMPTN 2019, 3.091 Lulus di USU, 2.584 di Unimed

Para peserta Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) mengikuti ujian di Medan, beberapa waktu lalu.
istimewa
UJIAN: Para peserta Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) mengikuti ujian di Medan, beberapa waktu lalu.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) diumumkan serentak secara nasional, termasuk Universitas Sumatera Utara (USU) dan Universitas Negeri Medan (Unimed), Selasa (9/7). Sebanyak 3.091 calon mahasiswa lulus di USU terdiri dari 2.463 peserta berasal dari Sumatera Utara dan 628 orang dari luar Sumatera Utara. Sedangkan di Unimed, 2.584 calon mahasiswa baru dinyatakan lulus.

“Tahun ini, USU juga masuk dalam 10 besar jumlah peminat SBMPTNn

terbanyak di seluruh Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia, dengan jumlah peminat sebesar 36.585 peserta yang memilih USU,” KATA Wakil Rektor I USU Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Kealumnian Prof Dr Ir Rosmayati MS melalui Kepala Kantor Humas Protokoler dan Promosi USU, Elvi Sumanti ST MHum di ruang kerjanya, Selasa (9/7).

Program studi terfavorit di USU tahun ini yakni Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat (1561), Prodi Agro Ekoteknologi (1.387), Prodi Kehutanan (1.324) pada kategori saintek (IPA). Kemudian Prodi Ilmu Hukum (1.822), Prodi Ilmu Administrasi Negara (1598) dan Prodi Ilmu Administrasi Bisnis (1471) pada kategori Soshum (IPS).

“Sebaran latar belakang pendidikan para peserta SBMPTN 2019 di USU masih didominasi oleh peserta dari SMU sebanyak 30.212 peserta. Sedangkan peserta yang berasal dari SMK, MA dan sekolah lainnya berjumlah 6.373 peserta,” ungkap Elvi.

Bagi calon mahasiswa yang telah dinyatakan lulus, selanjutnya dapat melakukan tahapan pengisian data UKT (Uang Kuliah Tunggal) yang dibuka mulai tanggal 10 hingga 16 Juli 2019. Dilanjutkan dengan pembayaran UKT pada 25-30 Juli 2019. Tatacara pengisian dan pembayaran UKT ini dapat dilihat pada laman www.usu.ac.id.

Elvi mengimbau kepada masyarakat yang anaknya tidak lulus di SBMPTN agar mendaftarkan anaknya melalui jalur Program Mandiri USU yang pendaftaran onlinenya sudah dibuka sejak 11 Juni 2019 hingga 17 Juli 2019 melalui laman https://penerimaan.usu.ac.id, dengan membayar biaya pendaftaran sebesar Rp500.000,- (Lima Ratus Ribu Rupiah) melalui Bank BNI.

Ujian Tulis Mandiri dijadwalkan akan dilaksanakan pada 20 Juli 2019, dengan lokasi ujian berada di lingkungan Kampus USU Medan. Hasil dari ujian Mandiri ini akan diumumkan pada tanggal 27 Juli 2019 mendatang yang bisa dilihat melalui laman https://penerimaan.usu.ac.id.

2.584 Lulus Unimed

Untuk Unimed, dari 22.692 peserta yang ikut SBMPTN, 2.584 calon mahasiswa dinyatakan lulus. Rektor Unimed, Prof Syawal Gultom pun langsung menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh peserta yang lulus dan menjadi keluarga besar Unimed.

Menurut Syawal, dari 49 Program Studi (Prodi) S1, ada lima yang menjadi favorit di jalur SBMPTN 2019 ini karena peminatnya tertinggi, antara lain Prodi PGSD FIP dengan jumlah pendaftar 1.848, Prodi Pendidikan Matematika FMIPA jumlah pendaftar 1.127, Prodi Pendidikan Biologi FMIPA, jumlah pendaftar 1.011, Prodi Pendidikan Fisika FMIPA, jumlah pendaftar 848, dan Prodi Manajemen FE, jumlah pendaftar 818.

Disebutkan Syawal, peserta yang telah lulus SBMPTN di Unimed merupakan keberhasilan yang murni tanpa permainan. “Hasil tes murni UTBK yang nilainya sudah diketahui oleh siswa pendaftar sebelum mendaftar jalur SBMPTN,” sebutnya.

Syawal menyebut, bagi siswa yang belum diterima melalui jalur SBMPTN, masih punya kesempatan untuk bersaing kembali di jalur Mandiri yang pendaftarannya sudah dimulai sejak 1 Juli dan akan ditutup 20 Juli mendatang.

“Percayalah, jika anda yakin, tetap berusaha dan serius dalam belajar, mudah-mudahan dapat lulus di Unimed. Sedangkan bagi yang telah lulus, segeralah persiapkan seluruh dokumen yang dibutuhkan untuk daftar ulang dan lihat jadwal-jadwal penting untuk melakukan daftar ulang, agar tidak terlambat. Sekali lagi selamat bergabung dengan kampus hijau Unimed, semoga saudara dapat hidup sukses meniti karir yang cemerlang melalui Unimed yang kita banggakan,” tegasnya.

Pesan terakhir Syawal, bagi siswa/i yang telah dinyatakan lulus jalur SBMPTN Tahun 2019 di Unimed diharapkan segera melihat informasi tentang tata cara registrasi ulang mahasiswa baru dan persyaratan apa saja yang harus dipersiapkan.

Informasi tersebut dapat dilihat di laman www.unimed.ac.id. Sementara pengumuman dapat dilihat melalui laman https://pengumuman.sbmptn.ltmpt.ac.id dan www.unimed.ac.id. (dvs)

Para peserta Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) mengikuti ujian di Medan, beberapa waktu lalu.
istimewa
UJIAN: Para peserta Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) mengikuti ujian di Medan, beberapa waktu lalu.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) diumumkan serentak secara nasional, termasuk Universitas Sumatera Utara (USU) dan Universitas Negeri Medan (Unimed), Selasa (9/7). Sebanyak 3.091 calon mahasiswa lulus di USU terdiri dari 2.463 peserta berasal dari Sumatera Utara dan 628 orang dari luar Sumatera Utara. Sedangkan di Unimed, 2.584 calon mahasiswa baru dinyatakan lulus.

“Tahun ini, USU juga masuk dalam 10 besar jumlah peminat SBMPTNn

terbanyak di seluruh Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia, dengan jumlah peminat sebesar 36.585 peserta yang memilih USU,” KATA Wakil Rektor I USU Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Kealumnian Prof Dr Ir Rosmayati MS melalui Kepala Kantor Humas Protokoler dan Promosi USU, Elvi Sumanti ST MHum di ruang kerjanya, Selasa (9/7).

Program studi terfavorit di USU tahun ini yakni Prodi Ilmu Kesehatan Masyarakat (1561), Prodi Agro Ekoteknologi (1.387), Prodi Kehutanan (1.324) pada kategori saintek (IPA). Kemudian Prodi Ilmu Hukum (1.822), Prodi Ilmu Administrasi Negara (1598) dan Prodi Ilmu Administrasi Bisnis (1471) pada kategori Soshum (IPS).

“Sebaran latar belakang pendidikan para peserta SBMPTN 2019 di USU masih didominasi oleh peserta dari SMU sebanyak 30.212 peserta. Sedangkan peserta yang berasal dari SMK, MA dan sekolah lainnya berjumlah 6.373 peserta,” ungkap Elvi.

Bagi calon mahasiswa yang telah dinyatakan lulus, selanjutnya dapat melakukan tahapan pengisian data UKT (Uang Kuliah Tunggal) yang dibuka mulai tanggal 10 hingga 16 Juli 2019. Dilanjutkan dengan pembayaran UKT pada 25-30 Juli 2019. Tatacara pengisian dan pembayaran UKT ini dapat dilihat pada laman www.usu.ac.id.

Elvi mengimbau kepada masyarakat yang anaknya tidak lulus di SBMPTN agar mendaftarkan anaknya melalui jalur Program Mandiri USU yang pendaftaran onlinenya sudah dibuka sejak 11 Juni 2019 hingga 17 Juli 2019 melalui laman https://penerimaan.usu.ac.id, dengan membayar biaya pendaftaran sebesar Rp500.000,- (Lima Ratus Ribu Rupiah) melalui Bank BNI.

Ujian Tulis Mandiri dijadwalkan akan dilaksanakan pada 20 Juli 2019, dengan lokasi ujian berada di lingkungan Kampus USU Medan. Hasil dari ujian Mandiri ini akan diumumkan pada tanggal 27 Juli 2019 mendatang yang bisa dilihat melalui laman https://penerimaan.usu.ac.id.

2.584 Lulus Unimed

Untuk Unimed, dari 22.692 peserta yang ikut SBMPTN, 2.584 calon mahasiswa dinyatakan lulus. Rektor Unimed, Prof Syawal Gultom pun langsung menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh peserta yang lulus dan menjadi keluarga besar Unimed.

Menurut Syawal, dari 49 Program Studi (Prodi) S1, ada lima yang menjadi favorit di jalur SBMPTN 2019 ini karena peminatnya tertinggi, antara lain Prodi PGSD FIP dengan jumlah pendaftar 1.848, Prodi Pendidikan Matematika FMIPA jumlah pendaftar 1.127, Prodi Pendidikan Biologi FMIPA, jumlah pendaftar 1.011, Prodi Pendidikan Fisika FMIPA, jumlah pendaftar 848, dan Prodi Manajemen FE, jumlah pendaftar 818.

Disebutkan Syawal, peserta yang telah lulus SBMPTN di Unimed merupakan keberhasilan yang murni tanpa permainan. “Hasil tes murni UTBK yang nilainya sudah diketahui oleh siswa pendaftar sebelum mendaftar jalur SBMPTN,” sebutnya.

Syawal menyebut, bagi siswa yang belum diterima melalui jalur SBMPTN, masih punya kesempatan untuk bersaing kembali di jalur Mandiri yang pendaftarannya sudah dimulai sejak 1 Juli dan akan ditutup 20 Juli mendatang.

“Percayalah, jika anda yakin, tetap berusaha dan serius dalam belajar, mudah-mudahan dapat lulus di Unimed. Sedangkan bagi yang telah lulus, segeralah persiapkan seluruh dokumen yang dibutuhkan untuk daftar ulang dan lihat jadwal-jadwal penting untuk melakukan daftar ulang, agar tidak terlambat. Sekali lagi selamat bergabung dengan kampus hijau Unimed, semoga saudara dapat hidup sukses meniti karir yang cemerlang melalui Unimed yang kita banggakan,” tegasnya.

Pesan terakhir Syawal, bagi siswa/i yang telah dinyatakan lulus jalur SBMPTN Tahun 2019 di Unimed diharapkan segera melihat informasi tentang tata cara registrasi ulang mahasiswa baru dan persyaratan apa saja yang harus dipersiapkan.

Informasi tersebut dapat dilihat di laman www.unimed.ac.id. Sementara pengumuman dapat dilihat melalui laman https://pengumuman.sbmptn.ltmpt.ac.id dan www.unimed.ac.id. (dvs)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/