28 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

PD Pasar Kucurkan Rp654 Juta untuk THR

Gaji Karyawan tak Naik-naik

MEDAN-Sekda Kota Medan, Saiful Bahri yang ditunjuk Wali Kota Medan sebagai Plt Direktur Utama PD Pasar menyarankan kepada seluruh karyawan, yang mengeluh terhadap biaya operasional di PD Pasar yang semakin tinggi sedangkan pendapatan karyawantak ada kenaikan, untuk bersabar.

“Untuk karyawan PD Pasar bersabar dahulu, masalah keluhannya dapat kita selesaikan setelah adanya direksi baru yang nantinya selesai Lebaran akan dilantik Wali Kota Medan,”ujar Syaiful Bahri, Kamis (11/8).

Syaiful tidak menampik kalau seluruh manajemen di PD Pasar belum sempat diurusnya, tetapi anggaran untuk pemberdayaan karyawan untuk Tunjangan Hari Raya (THR) sudah di intensifkan dan akan dibagikan kepada 700 karyaawan PD Pasar bersama tenaga harian lepas (THL).

“Anggaran sebesar Rp654 juta untuk THR sudah diintensifkan dan sudah saya teken dan akan kita berikan kepada 700 karyawan dan THL sebelum H-7 leba ran agar uang tersebut dapat digunakan dengan baik,” bebernyan
Sebelumnya, lanjut Syaiful, tiap tahun seluruh karyawan juga mendapat THR. Tetapi Syaiful tak membantah kalau dirinya menjabat sebagai Plt Dirut PD Pasar juga mendapat THR sama seperti karyawan dan THL PD Pasar.
“Saya dapat juga kok uang THR karena itu bukan natural. Jadi Senin (15/8) depan paling lambat THR akan dibagikan kepada karyawan,”cetusnya.

Selain itu, tambah Syaiful, uang kas di PD Pasar hingga Rp750 juta masih bisa membayar gaji secara terus menerus terhadap karyawan.

Sementara itu, Ketua Komisi C DPRD Kota Medan, Jumadi berharap kepada Pemko Medan untuk segera melantik PD Pasar agar seluruh keluhan karyawan dapat ditanggulangi.

“Kita minta kepada Wali Kota Medan Rahudman Harahap agar segera melantik PD Pasar yang sudah cukup lama kosong. Sehingga keluhan seluruh karyawan bisa diatasi,” kata Jumadi.

Sebelumnya, karyawan PD Pasar mengeluh dengan pendapatan yang tidak naik. Padahal, biaya operasional di PD Pasar, seperti pengutipan retribusi parkir, kebersihan, keamanan sangat tinggi terhadap seluruh pedagang dan distributor yang masuk ke dalam kawasan pasar yang dikelola Pemko Medan.

“Sebenarnya kami mengeluh juga mengenai pendapatan kami yang segitu saja, tidak ada naiknya. Sementara, biaya operasional di pasar semakin tinggi. Lihatlah lah bang, retribusi untuk seluruh kegiatan,” kata karyawan PD Pasar yang meminta namanya tidak ditulis.

Dikatakannya, permasalahan untuk biaya operasional seluruh karyawan PD Pasar sudah dirasakan sejak tahun 2003, dengan melonjaknya seluruh harga kebutuhan bahan pokok dan bahan bangunan. Biaya operasional juga naik tinggi dari tahun sebelumnya.

“Bayangkan, dari tahun 2003 kebutuhan untuk operasional di pasar sudah naik, tetapi pendapatan segitu saja. Kenaikan itu dipicu dengan kenaikan seluruh bahan baku dari sembako dan bahan bangunan,”ucapnya.
Karyawan PD Pasar lainnya yang juga meminta namanya tak ditulis meminta kepada Wali Kota Medan agar gaji karyawan PD Pasar dinaikkan. “Kalau aku maunya gaji dinaikkanlah, sudah cukup kalilah dengan gaji yang pas-pasan. Sementara pendapatan di pasar semakin tinggi,” bebernya. (adl)

Gaji Karyawan tak Naik-naik

MEDAN-Sekda Kota Medan, Saiful Bahri yang ditunjuk Wali Kota Medan sebagai Plt Direktur Utama PD Pasar menyarankan kepada seluruh karyawan, yang mengeluh terhadap biaya operasional di PD Pasar yang semakin tinggi sedangkan pendapatan karyawantak ada kenaikan, untuk bersabar.

“Untuk karyawan PD Pasar bersabar dahulu, masalah keluhannya dapat kita selesaikan setelah adanya direksi baru yang nantinya selesai Lebaran akan dilantik Wali Kota Medan,”ujar Syaiful Bahri, Kamis (11/8).

Syaiful tidak menampik kalau seluruh manajemen di PD Pasar belum sempat diurusnya, tetapi anggaran untuk pemberdayaan karyawan untuk Tunjangan Hari Raya (THR) sudah di intensifkan dan akan dibagikan kepada 700 karyaawan PD Pasar bersama tenaga harian lepas (THL).

“Anggaran sebesar Rp654 juta untuk THR sudah diintensifkan dan sudah saya teken dan akan kita berikan kepada 700 karyawan dan THL sebelum H-7 leba ran agar uang tersebut dapat digunakan dengan baik,” bebernyan
Sebelumnya, lanjut Syaiful, tiap tahun seluruh karyawan juga mendapat THR. Tetapi Syaiful tak membantah kalau dirinya menjabat sebagai Plt Dirut PD Pasar juga mendapat THR sama seperti karyawan dan THL PD Pasar.
“Saya dapat juga kok uang THR karena itu bukan natural. Jadi Senin (15/8) depan paling lambat THR akan dibagikan kepada karyawan,”cetusnya.

Selain itu, tambah Syaiful, uang kas di PD Pasar hingga Rp750 juta masih bisa membayar gaji secara terus menerus terhadap karyawan.

Sementara itu, Ketua Komisi C DPRD Kota Medan, Jumadi berharap kepada Pemko Medan untuk segera melantik PD Pasar agar seluruh keluhan karyawan dapat ditanggulangi.

“Kita minta kepada Wali Kota Medan Rahudman Harahap agar segera melantik PD Pasar yang sudah cukup lama kosong. Sehingga keluhan seluruh karyawan bisa diatasi,” kata Jumadi.

Sebelumnya, karyawan PD Pasar mengeluh dengan pendapatan yang tidak naik. Padahal, biaya operasional di PD Pasar, seperti pengutipan retribusi parkir, kebersihan, keamanan sangat tinggi terhadap seluruh pedagang dan distributor yang masuk ke dalam kawasan pasar yang dikelola Pemko Medan.

“Sebenarnya kami mengeluh juga mengenai pendapatan kami yang segitu saja, tidak ada naiknya. Sementara, biaya operasional di pasar semakin tinggi. Lihatlah lah bang, retribusi untuk seluruh kegiatan,” kata karyawan PD Pasar yang meminta namanya tidak ditulis.

Dikatakannya, permasalahan untuk biaya operasional seluruh karyawan PD Pasar sudah dirasakan sejak tahun 2003, dengan melonjaknya seluruh harga kebutuhan bahan pokok dan bahan bangunan. Biaya operasional juga naik tinggi dari tahun sebelumnya.

“Bayangkan, dari tahun 2003 kebutuhan untuk operasional di pasar sudah naik, tetapi pendapatan segitu saja. Kenaikan itu dipicu dengan kenaikan seluruh bahan baku dari sembako dan bahan bangunan,”ucapnya.
Karyawan PD Pasar lainnya yang juga meminta namanya tak ditulis meminta kepada Wali Kota Medan agar gaji karyawan PD Pasar dinaikkan. “Kalau aku maunya gaji dinaikkanlah, sudah cukup kalilah dengan gaji yang pas-pasan. Sementara pendapatan di pasar semakin tinggi,” bebernya. (adl)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/