25.6 C
Medan
Monday, June 17, 2024

Riders Yamaha Peduli Korban Kebakaran

MEDAN-Bencana kebakaran yang menimpa warga Kelurahan Tegal Sari I, Kecamatan Medan Area beberapa waktu lalu mengundang perhatian banyak pihak untuk membantu. Salah satunya para riders dan pembalap  yang tergabung dalam klub Yamaha binaan PT Alfa Scorpii.

Pada kesempatan tersebut, PT Alfa Scorpii menyumbangkan t-shirt, mie instant, minyak goring, telor, dan kebutuhan pokok lainnya yang disalurkan langsung oleh Ismansyah SE, selaku Promotion Supervisor PT Alfa Scorpii Medan, di lokasi kebakaran, Kamis (9/2).

Kehadiran rombongan pecinta otomotif ini disambut oleh camat Medan Area, Khoiruddin Rangkuti SE, S.Sos didampingi Lurah Tegal Sari I, Batara Harahap dan tokoh masyarakat setempat.

Yang menarik dari kegiatan bakti sosial ini adalah cara pengemasan dalam penyalurannya, yakni dengan melakukan touring terlebih dahulu mengelilingi jalan-jalan protokol kota Medan.

Tak heran jika kegiatan ini mendapat perhatian cukup besar dari klub-klub otomotif  Yamaha. Ratusan riders diberangkatkan dari halaman PT Alfa Scorpii, begitu antusias mengikuti kegiatan touring yang dikemas dengan bakti sosial.

Besarnya jumlah anggota yang ikut dalam kegiatan tersebut merupakan potensi untuk mewujudkan kegiatan kemanusiaan.
“Acara diadakan secara mendadak, dan ternyata mendapat tanggapan positif dari klub-klub otomotif binaan PT Alfa Scorpii,” ujar Ismansyah.(jun)

MEDAN-Bencana kebakaran yang menimpa warga Kelurahan Tegal Sari I, Kecamatan Medan Area beberapa waktu lalu mengundang perhatian banyak pihak untuk membantu. Salah satunya para riders dan pembalap  yang tergabung dalam klub Yamaha binaan PT Alfa Scorpii.

Pada kesempatan tersebut, PT Alfa Scorpii menyumbangkan t-shirt, mie instant, minyak goring, telor, dan kebutuhan pokok lainnya yang disalurkan langsung oleh Ismansyah SE, selaku Promotion Supervisor PT Alfa Scorpii Medan, di lokasi kebakaran, Kamis (9/2).

Kehadiran rombongan pecinta otomotif ini disambut oleh camat Medan Area, Khoiruddin Rangkuti SE, S.Sos didampingi Lurah Tegal Sari I, Batara Harahap dan tokoh masyarakat setempat.

Yang menarik dari kegiatan bakti sosial ini adalah cara pengemasan dalam penyalurannya, yakni dengan melakukan touring terlebih dahulu mengelilingi jalan-jalan protokol kota Medan.

Tak heran jika kegiatan ini mendapat perhatian cukup besar dari klub-klub otomotif  Yamaha. Ratusan riders diberangkatkan dari halaman PT Alfa Scorpii, begitu antusias mengikuti kegiatan touring yang dikemas dengan bakti sosial.

Besarnya jumlah anggota yang ikut dalam kegiatan tersebut merupakan potensi untuk mewujudkan kegiatan kemanusiaan.
“Acara diadakan secara mendadak, dan ternyata mendapat tanggapan positif dari klub-klub otomotif binaan PT Alfa Scorpii,” ujar Ismansyah.(jun)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/