30 C
Medan
Monday, July 1, 2024

Anggota Dewan Nyaris Adu Jotos, CP Nainggolan Tantang Jhony

MEDAN-Perseteruan dua anggota Komisi C DPRD Medan terus memanas. Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Medan, CP Nainggolan menantang Jhony Nadeak dari Fraksi Partai Damai Sejahtera (PDS) DPRD Medan untuk melapor ke BK DPRD Medan. Bukan itu saja, CP Nainggolan mempersilahkan untuk melaporkan kasus itu hingga ke pengadilan.

“Saya tidak khawatir. Kan saya sudah bilang, silahkan laporkan masalah ini ke jalur hukum. Silahkan saja,” kata CP Nainggolan melalui telepon selulernya kepada wartawan, Minggu (13/5).

Ditegaskannya, perseteruannya dengan Jhony Nadeak tidak ada berkaitan dengan persoalan rapat dengar pendapat (RDP) dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Dispudbar) Kota Medan.

“Saya tegaskan, sama sekali tidak ada kaitannya dengan persoalan RDP dengan Dispudbar. Apa lagi sampai pada persoalan membekingi tempat hiburan malam. Karenanya, kalau tidak senang dengan persoalan itu, saya persilahkan Jhony melanjutkan ke jalur hukum,” tegasnya.

Dijelaskan CP Nainggolan, Jhony sudah meminta maaf kepadanya secara langsung dengan disaksikan seluruh anggota Komisi C DPRD Medan.
“Saat itu ada rapat internal Komisi C, kan tak salah kalau saya menasehati adik saya. Karena secara usia, Jhony memang di bawah saya. Tapi mengapa di belakang saya, Jhony malah mempermalukan diri saya,” jelasnya.

Ketua Fraksi PDS DPRD Medan, Landen Marbun mempersilahkan agar Jhony melaporkan kasus tersebut hingga ke BK DPRD Medan. Sesuai dengan keinginan Jhony sendiri yang berencana melaporkan masalah ini ke BK DPRD Medan.

Ketua BK DPRD Medan, Roma Parulian Simaremare mengaku tidak bisa mengambil tindakan apapun, sebelum ada laporan secara resmi ke mejanya. (adl)

Berita sebelumnya: Jhony Nadeak Adukan CP Nainggolan ke BKDBKD

MEDAN-Perseteruan dua anggota Komisi C DPRD Medan terus memanas. Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Medan, CP Nainggolan menantang Jhony Nadeak dari Fraksi Partai Damai Sejahtera (PDS) DPRD Medan untuk melapor ke BK DPRD Medan. Bukan itu saja, CP Nainggolan mempersilahkan untuk melaporkan kasus itu hingga ke pengadilan.

“Saya tidak khawatir. Kan saya sudah bilang, silahkan laporkan masalah ini ke jalur hukum. Silahkan saja,” kata CP Nainggolan melalui telepon selulernya kepada wartawan, Minggu (13/5).

Ditegaskannya, perseteruannya dengan Jhony Nadeak tidak ada berkaitan dengan persoalan rapat dengar pendapat (RDP) dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Dispudbar) Kota Medan.

“Saya tegaskan, sama sekali tidak ada kaitannya dengan persoalan RDP dengan Dispudbar. Apa lagi sampai pada persoalan membekingi tempat hiburan malam. Karenanya, kalau tidak senang dengan persoalan itu, saya persilahkan Jhony melanjutkan ke jalur hukum,” tegasnya.

Dijelaskan CP Nainggolan, Jhony sudah meminta maaf kepadanya secara langsung dengan disaksikan seluruh anggota Komisi C DPRD Medan.
“Saat itu ada rapat internal Komisi C, kan tak salah kalau saya menasehati adik saya. Karena secara usia, Jhony memang di bawah saya. Tapi mengapa di belakang saya, Jhony malah mempermalukan diri saya,” jelasnya.

Ketua Fraksi PDS DPRD Medan, Landen Marbun mempersilahkan agar Jhony melaporkan kasus tersebut hingga ke BK DPRD Medan. Sesuai dengan keinginan Jhony sendiri yang berencana melaporkan masalah ini ke BK DPRD Medan.

Ketua BK DPRD Medan, Roma Parulian Simaremare mengaku tidak bisa mengambil tindakan apapun, sebelum ada laporan secara resmi ke mejanya. (adl)

Berita sebelumnya: Jhony Nadeak Adukan CP Nainggolan ke BKDBKD

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/