29 C
Medan
Monday, June 3, 2024

Medan Pengekspor Terbesar di Asia

Kontes Ikan Cupang Internasional di Plaza Millenium

Ikan cupang beragam jenis dan warna dipamerkan dalam Kontes Ikan Cupang Internasional yang diselenggarakan di pelataran parkir Plaza Millenium Medan, di Jalan Kapten Muslim, 13-15 Mei.

Bagus Syahputra, Medan

Kontes kali ini diikuti 450 ikan cupang berbagai jenis berasal dari 50 daerah di Indonesia serta Australia, Thailand, Malaysia dan Singapura.

Acara kontes ini bekerja sama dengan Pemerintahan Kota Medan melalui Dinas Pertanian dan Kelautan Kota Medan. Kontes ikan cupang juga dihadiri oleh Wali Kota Medan, Rahudman Harahap dan ratusan pengunjung yang hadir untuk melihat dan membeli ikan cupang.

Kontes ikan cupang disesuaikan dengan jenisnya seperti ikan cupang jenis halfmoon. Ikan cupang jenis ini memiliki ciri khusus yaitu ekornya lebar seperti kipas. Ikan cupang jenis serit siripnya bergerigi dan menjuntai panjang mirip sisir, ikan cupang plakat sirip bagian bawah lebih panjang, ada juga ikan cupang jenis giant, female dan baby. Untuk ikut kontes peserta harus membayar uang pendaftaran Rp60.000.

Tak tanggung-tanggung harga ikan cupang yang ikut kontes mulai puluhan ribu hingga jutaan rupiah sesuai dengan kualitas ikan dan kondisi ikannya.

Dalam kontes tersebut bibit ikan cupang asal Kota Medan cukup diperhitungkan karena bibitnya sangat baik dari struktur tubuh dan warna, sehingga menjadi incaran pencinta ikan cupang. Bibit ikan cupang asal Kota Medan bahkan merupakan bibit yang berkualitas karena banyak peserta yang memelihatnya. Bahkan, perternak ikan cupang asal Kota Medan mengekspor sebanyak 400 bibit ikan cupang dengan berbagai ukuran dan jenis ke Singapure, Malaysia dan Australia.

Menurut Edi Amin, ketua penyelenggara kontes ikan cupang mengaku, meskipun peternak ikan cupang asal Kota Medan minim pengetahuan soal ikan cupang, tapi didukung bibit ikan cupang yang baik. Sehingga ikan cupang asal Kota Medan diperhitungkan di kawasan Asia. Saat ini, katanya, belum ada pembinaan ikan cupang kepada peternak.
“Ikan cupang Kota Medan sangat baik kualitasnya dan Medan pengekspor terbanyak di Asia per minggu bisa mengekspor 400 ikan,” ujar Edi Amin. Edi Amin menuturkan, bisnis ikan cupang cukup menggiurkan keutungan yang besar dengan modal sedikit, karena ikan cupang tidak memakan biaya besar untuk perawatan sehari-sehari. “Cukup memberi ikan dengan makanan seperti kutu air, jentik dan cacing merah,” katanya. (*)

Kontes Ikan Cupang Internasional di Plaza Millenium

Ikan cupang beragam jenis dan warna dipamerkan dalam Kontes Ikan Cupang Internasional yang diselenggarakan di pelataran parkir Plaza Millenium Medan, di Jalan Kapten Muslim, 13-15 Mei.

Bagus Syahputra, Medan

Kontes kali ini diikuti 450 ikan cupang berbagai jenis berasal dari 50 daerah di Indonesia serta Australia, Thailand, Malaysia dan Singapura.

Acara kontes ini bekerja sama dengan Pemerintahan Kota Medan melalui Dinas Pertanian dan Kelautan Kota Medan. Kontes ikan cupang juga dihadiri oleh Wali Kota Medan, Rahudman Harahap dan ratusan pengunjung yang hadir untuk melihat dan membeli ikan cupang.

Kontes ikan cupang disesuaikan dengan jenisnya seperti ikan cupang jenis halfmoon. Ikan cupang jenis ini memiliki ciri khusus yaitu ekornya lebar seperti kipas. Ikan cupang jenis serit siripnya bergerigi dan menjuntai panjang mirip sisir, ikan cupang plakat sirip bagian bawah lebih panjang, ada juga ikan cupang jenis giant, female dan baby. Untuk ikut kontes peserta harus membayar uang pendaftaran Rp60.000.

Tak tanggung-tanggung harga ikan cupang yang ikut kontes mulai puluhan ribu hingga jutaan rupiah sesuai dengan kualitas ikan dan kondisi ikannya.

Dalam kontes tersebut bibit ikan cupang asal Kota Medan cukup diperhitungkan karena bibitnya sangat baik dari struktur tubuh dan warna, sehingga menjadi incaran pencinta ikan cupang. Bibit ikan cupang asal Kota Medan bahkan merupakan bibit yang berkualitas karena banyak peserta yang memelihatnya. Bahkan, perternak ikan cupang asal Kota Medan mengekspor sebanyak 400 bibit ikan cupang dengan berbagai ukuran dan jenis ke Singapure, Malaysia dan Australia.

Menurut Edi Amin, ketua penyelenggara kontes ikan cupang mengaku, meskipun peternak ikan cupang asal Kota Medan minim pengetahuan soal ikan cupang, tapi didukung bibit ikan cupang yang baik. Sehingga ikan cupang asal Kota Medan diperhitungkan di kawasan Asia. Saat ini, katanya, belum ada pembinaan ikan cupang kepada peternak.
“Ikan cupang Kota Medan sangat baik kualitasnya dan Medan pengekspor terbanyak di Asia per minggu bisa mengekspor 400 ikan,” ujar Edi Amin. Edi Amin menuturkan, bisnis ikan cupang cukup menggiurkan keutungan yang besar dengan modal sedikit, karena ikan cupang tidak memakan biaya besar untuk perawatan sehari-sehari. “Cukup memberi ikan dengan makanan seperti kutu air, jentik dan cacing merah,” katanya. (*)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/