32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Warga Huta Padang Terancam Terisolasi

Jalan raya penghubung Kabupaten Simalungun dan Kabupaten Asahan di Kampung Tempel, Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, putus.

SUMUTPOS.CO  – Warga yang melintas di Jalan provinsi yang menghubungkan antara Kota Pematang Siantar dengan Kabupaten Asahan harus hati-hati. Pasalnya jalan penghubung tersebut amblas di kilometer 59 – 60 tepatnya di Dusun IX, Desa Huta Padang, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Asahan. Akibat kondisi ini warga di Desa Huta Padang terancam terisolasi.

Amatan wartawan, beberapa titik jalan kondisinya hampir serupa. Contohnya sebelum simpang Salabat ada ruas jalan yang hampir longsor. Meski beberapa tahun lalu sempat dilakukan pemasangan bronjong untuk menahan beban dari ruas jalan agar material bebatuan tak jatuh ke jurang. Namun karena curah hujan sejak akhir Desember lalu hingga April 2017 masih tinggi membuat kondisi jalan semakin parah.

“Kalau pemerintah Provinsi, melalui Dinas Bina Marga tak cepat melihat kondisi serta memperbaiki jalan ini,  bisa bisa kami warga Desa Huta Padang akan terisolasi. Karena terputus akses transportasinya. Semoga jalan ini segera mendapatkan perhatian dari pemerintah,” kata Jaga Sitorus tokoh masyarakat setempat kepada wartawan, Sabtu (15/4).

Ditambahkannya, jalan ini tidak hanya sebagai lalulintas urat nadi masyarkat saja yang menghubungkan dua wilayah anatara Kota Pematang Siantar dengan Kisaran ibu kota Kabupaten Asahan, akan tetapi setiap harinya aktivitas masyarakat sekitar mengangkut hasil perkebunan selalu mengandalkan jalan tersebut.

“Masyarakat pengguna jalan ini terutama para petani sawit sangat berharap agar jalan ini segera mendapatkan perhatian dari pemerintah untuk diperbaiki sebelum kondisinya bertambah parah,” ujarnya lagi.

Tak hanya sebagai urat nadi perekonomian, jalan ini setiap harinya sebagai jalur transportasi perkebunan masyarakat untuk menganggkat tandan buah segar (TBS) kelapa sawit dari Kabupaten Simalungun untuk dijual ke pabrik-pabrik  kelapa sawit (PKS) yang berada di wilayah Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Kabupaten  Asahan. (per/syaf/smg/ila)

 

Jalan raya penghubung Kabupaten Simalungun dan Kabupaten Asahan di Kampung Tempel, Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, putus.

SUMUTPOS.CO  – Warga yang melintas di Jalan provinsi yang menghubungkan antara Kota Pematang Siantar dengan Kabupaten Asahan harus hati-hati. Pasalnya jalan penghubung tersebut amblas di kilometer 59 – 60 tepatnya di Dusun IX, Desa Huta Padang, Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Asahan. Akibat kondisi ini warga di Desa Huta Padang terancam terisolasi.

Amatan wartawan, beberapa titik jalan kondisinya hampir serupa. Contohnya sebelum simpang Salabat ada ruas jalan yang hampir longsor. Meski beberapa tahun lalu sempat dilakukan pemasangan bronjong untuk menahan beban dari ruas jalan agar material bebatuan tak jatuh ke jurang. Namun karena curah hujan sejak akhir Desember lalu hingga April 2017 masih tinggi membuat kondisi jalan semakin parah.

“Kalau pemerintah Provinsi, melalui Dinas Bina Marga tak cepat melihat kondisi serta memperbaiki jalan ini,  bisa bisa kami warga Desa Huta Padang akan terisolasi. Karena terputus akses transportasinya. Semoga jalan ini segera mendapatkan perhatian dari pemerintah,” kata Jaga Sitorus tokoh masyarakat setempat kepada wartawan, Sabtu (15/4).

Ditambahkannya, jalan ini tidak hanya sebagai lalulintas urat nadi masyarkat saja yang menghubungkan dua wilayah anatara Kota Pematang Siantar dengan Kisaran ibu kota Kabupaten Asahan, akan tetapi setiap harinya aktivitas masyarakat sekitar mengangkut hasil perkebunan selalu mengandalkan jalan tersebut.

“Masyarakat pengguna jalan ini terutama para petani sawit sangat berharap agar jalan ini segera mendapatkan perhatian dari pemerintah untuk diperbaiki sebelum kondisinya bertambah parah,” ujarnya lagi.

Tak hanya sebagai urat nadi perekonomian, jalan ini setiap harinya sebagai jalur transportasi perkebunan masyarakat untuk menganggkat tandan buah segar (TBS) kelapa sawit dari Kabupaten Simalungun untuk dijual ke pabrik-pabrik  kelapa sawit (PKS) yang berada di wilayah Kecamatan Bandar Pasir Mandoge, Kabupaten  Asahan. (per/syaf/smg/ila)

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/