26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Jumat Barokah di Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan, Kami Bahagia Bisa Berbagi…

triadi wibowo/SUMUT POS
BERBAGI:
Kabag Sumda Kompol Sri Pinem, membagikan sedekah dari Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis, kepada warga di Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan, Jumat (16/11).

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Bersedekah dengan hati yang tulus dan ikhlas, pasti akan mendatangkan keberkahan padamu. Sedekah itu sudah pasti berkah. Jika ingin hidupmu berkah, lakukanlah sedekah dengan sepenuh hati. Amalan sedekah ini lah rutin dilakukan Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis,SH.MH kepada warga di Belawan melalui kegiatan Jumat Barokah.

Seperti Jumat (16/11), kemarin, seusai Salat Jumat, ratusan orang yang terdiri dari abang penarik becak bermotor, pengemudi motor online maupun warga sekitar yang kurang mampu, tampak berkumpul di depan halaman Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan. Mereka berdiri dengan sabar, menanti kedatangan Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis.

Kehadiran Kapolres Pelabuhan Belawan memang sangat mereka nantikan di tiap Jumat. Sebab, di hari Jumat di lokasi itu, Kapolres Pelabuhan Belawan selalu berbagi rezeki kepada warga yang kurang mampu, mulai dari memberikan nasi bungkus hingga uang.

Di kegiatan Jumat Barokah ini, para personel Polres Pelabuhan Belawan sudah stanby di Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan, dengan mempersiapkan sekitar 300 nasi bungkus hingga air minum. Di antaranya, Waka Polres Kompol Tariyono, Kabag Sumda Kompol Sri Pinem dan sejumlah personel polisi lainnya.

Namun, sedekah kali ini diwakilkan oleh Waka Polres Pelabuhan Belawan Kompol Tariyono, lantaran Kapolres Pelabuhan Belawan tidak bisa hadir karena menghadiri rapat di Mapoldasu. Meski demikian, tak menyurutnya semangat warga yang hendak mendapatkan sedekah. Mereka tetap berdiri rapi tanpa berdesakan.

Satu per satu mereka datang mengambil nasi bungkus yang dibagikan. Kabag Sumda Kompol Sri Pinem ikut bagian membantu membagi-bagikan nasi bungkus. “Kami dengan senang hati memberikan sedekah ini yang merupakan sedekah titipan dari Pak Kapolres Pelabuhan Belawan. Kami bahagia bisa berbagi. Kegiatan ini sudah kedua belas kalinya dilakukan Pak Kapolres,” ujar Kabag Sumda Kompol Sri Pinem, sambil menghapus keringat di wajahnya.

Sri Pinem mengatakan, kegiatan bersedekah di hari Jumat merupakan dorongan dari Kapoldasu Irjen Pol Drs Agus Andrianto, yang kemudian diimpementasikan Polres Pelabuhan Belawan. “Sumber dananya sebagian dari Polres hingga dana pribadi Pak Kapolres yang menyisihkan rezekinya untuk orang banyak,” kata Sri Pinem.

Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan ini sebenarnya tak hanya dibuka di Hari Jumat saja, namun juga tiap harinya. Bahkan, terbuka untuk umum. Sebab, di rumah singgah tersebut, Polres Pelabuhan Belawan menempatkan seorang dokter. “Jadi bagi masyarakat yang sakit ringan atau ingin memeriksakan kesehatannya, bisa datang ke Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan ini karena ada satu dokter yang kami tempatkan,” papar Pinem.

Melalui kegiatan Jumat Barokah, nyatanya tak hanya menjadi ajang menggali amal saja, namun juga mampu menampung aspirasi warga Belawan sekitarnya.

“Kami jadi merasa lebih dekat dengan masyakat sekitar, sekaligus menjadi tempat pengaduan masyarakat. Kami banyak menerima pengaduan masyarakat mulai dari peredaran narkoba, begal hingga penyakit masyarakat. Harapan kami, dengan rumah singgah ini, kedekatan polisi dan masyarakat lebih erat lagi, sehingga masyarakat bisa menjadi polisi bagi diri sendiri. (ila)

triadi wibowo/SUMUT POS
BERBAGI:
Kabag Sumda Kompol Sri Pinem, membagikan sedekah dari Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis, kepada warga di Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan, Jumat (16/11).

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Bersedekah dengan hati yang tulus dan ikhlas, pasti akan mendatangkan keberkahan padamu. Sedekah itu sudah pasti berkah. Jika ingin hidupmu berkah, lakukanlah sedekah dengan sepenuh hati. Amalan sedekah ini lah rutin dilakukan Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis,SH.MH kepada warga di Belawan melalui kegiatan Jumat Barokah.

Seperti Jumat (16/11), kemarin, seusai Salat Jumat, ratusan orang yang terdiri dari abang penarik becak bermotor, pengemudi motor online maupun warga sekitar yang kurang mampu, tampak berkumpul di depan halaman Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan. Mereka berdiri dengan sabar, menanti kedatangan Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Ikhwan Lubis.

Kehadiran Kapolres Pelabuhan Belawan memang sangat mereka nantikan di tiap Jumat. Sebab, di hari Jumat di lokasi itu, Kapolres Pelabuhan Belawan selalu berbagi rezeki kepada warga yang kurang mampu, mulai dari memberikan nasi bungkus hingga uang.

Di kegiatan Jumat Barokah ini, para personel Polres Pelabuhan Belawan sudah stanby di Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan, dengan mempersiapkan sekitar 300 nasi bungkus hingga air minum. Di antaranya, Waka Polres Kompol Tariyono, Kabag Sumda Kompol Sri Pinem dan sejumlah personel polisi lainnya.

Namun, sedekah kali ini diwakilkan oleh Waka Polres Pelabuhan Belawan Kompol Tariyono, lantaran Kapolres Pelabuhan Belawan tidak bisa hadir karena menghadiri rapat di Mapoldasu. Meski demikian, tak menyurutnya semangat warga yang hendak mendapatkan sedekah. Mereka tetap berdiri rapi tanpa berdesakan.

Satu per satu mereka datang mengambil nasi bungkus yang dibagikan. Kabag Sumda Kompol Sri Pinem ikut bagian membantu membagi-bagikan nasi bungkus. “Kami dengan senang hati memberikan sedekah ini yang merupakan sedekah titipan dari Pak Kapolres Pelabuhan Belawan. Kami bahagia bisa berbagi. Kegiatan ini sudah kedua belas kalinya dilakukan Pak Kapolres,” ujar Kabag Sumda Kompol Sri Pinem, sambil menghapus keringat di wajahnya.

Sri Pinem mengatakan, kegiatan bersedekah di hari Jumat merupakan dorongan dari Kapoldasu Irjen Pol Drs Agus Andrianto, yang kemudian diimpementasikan Polres Pelabuhan Belawan. “Sumber dananya sebagian dari Polres hingga dana pribadi Pak Kapolres yang menyisihkan rezekinya untuk orang banyak,” kata Sri Pinem.

Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan ini sebenarnya tak hanya dibuka di Hari Jumat saja, namun juga tiap harinya. Bahkan, terbuka untuk umum. Sebab, di rumah singgah tersebut, Polres Pelabuhan Belawan menempatkan seorang dokter. “Jadi bagi masyarakat yang sakit ringan atau ingin memeriksakan kesehatannya, bisa datang ke Rumah Singgah Sahabat Polisi Polres Pelabuhan Belawan ini karena ada satu dokter yang kami tempatkan,” papar Pinem.

Melalui kegiatan Jumat Barokah, nyatanya tak hanya menjadi ajang menggali amal saja, namun juga mampu menampung aspirasi warga Belawan sekitarnya.

“Kami jadi merasa lebih dekat dengan masyakat sekitar, sekaligus menjadi tempat pengaduan masyarakat. Kami banyak menerima pengaduan masyarakat mulai dari peredaran narkoba, begal hingga penyakit masyarakat. Harapan kami, dengan rumah singgah ini, kedekatan polisi dan masyarakat lebih erat lagi, sehingga masyarakat bisa menjadi polisi bagi diri sendiri. (ila)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/