25 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Perayaan Natal Antares Group, Pelayanan Untuk Kebersamaan

MEDAN – Sebagai perusahaan jasa, pelayanan merupakan hal terpenting. Karena bagaimanapun, pelayanan dengan kasih dapat memberikan nilai tambah bagi pelanggan. Selain itu, persamaan posisi dalam bekerja akan memberikan dampak positif dalam lingkungan kerja.

Pelayanan dengan lebih memberikan kasih, inilah tema yang diangkat oleh Antares Group saat perayaan Natal (14/12). Mengangkat tema kebersamaan di hotel, dimana seluruh jajaran dapat belajar melayani, sehingga diharapkan dapat menjadi orang yang memberi dengan kasih, dan mengasihi. “Harapan kita sebagai pekerja di hotel dapat memberikan pelayanan pada pengunjung. Pelayanan dengan hati dan mengasihi,” ujar Ketua Panitia perayaan Natal Antares Group Medan, R Hutapea.

Dijelaskannya, dalam group Antares bukan hanya perusahaan yang bergerak dalam jasa hotel, tetapi juga Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Medan. Diharapkan dengan perayaan Natal ini dapat meningkatkan rasa kebersamaan dari seluruh karyawan group. “Tidak ada perbedaan antara 1 departmen dan departmen lainnya. Yang ada kebersamaan, bahwa kita satu group,” ungkapnya.

Dengan kata lain, kebersamaan ini akan membuat semua karyawan saling terikat. “Seperti layaknya tubuh kristus. Tanpa mata, maka anggota tubuh lain tidak akan berfungsi dengan maksimal,” lanjutnya.

Lebih dari 300 karyawan dari seluruh group ini hadir bersama dengan orang-orang terkasihnya. Selain merayakan kelahiran Isa Al-Masih, dalam perayaan tersebut,  perusahaan memberikan berbagai hadiah menarik bagi karyawan yang beruntung. (ram)

MEDAN – Sebagai perusahaan jasa, pelayanan merupakan hal terpenting. Karena bagaimanapun, pelayanan dengan kasih dapat memberikan nilai tambah bagi pelanggan. Selain itu, persamaan posisi dalam bekerja akan memberikan dampak positif dalam lingkungan kerja.

Pelayanan dengan lebih memberikan kasih, inilah tema yang diangkat oleh Antares Group saat perayaan Natal (14/12). Mengangkat tema kebersamaan di hotel, dimana seluruh jajaran dapat belajar melayani, sehingga diharapkan dapat menjadi orang yang memberi dengan kasih, dan mengasihi. “Harapan kita sebagai pekerja di hotel dapat memberikan pelayanan pada pengunjung. Pelayanan dengan hati dan mengasihi,” ujar Ketua Panitia perayaan Natal Antares Group Medan, R Hutapea.

Dijelaskannya, dalam group Antares bukan hanya perusahaan yang bergerak dalam jasa hotel, tetapi juga Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Medan. Diharapkan dengan perayaan Natal ini dapat meningkatkan rasa kebersamaan dari seluruh karyawan group. “Tidak ada perbedaan antara 1 departmen dan departmen lainnya. Yang ada kebersamaan, bahwa kita satu group,” ungkapnya.

Dengan kata lain, kebersamaan ini akan membuat semua karyawan saling terikat. “Seperti layaknya tubuh kristus. Tanpa mata, maka anggota tubuh lain tidak akan berfungsi dengan maksimal,” lanjutnya.

Lebih dari 300 karyawan dari seluruh group ini hadir bersama dengan orang-orang terkasihnya. Selain merayakan kelahiran Isa Al-Masih, dalam perayaan tersebut,  perusahaan memberikan berbagai hadiah menarik bagi karyawan yang beruntung. (ram)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/