MEDAN – Fakultas Teknik Universitas Sumatera Utara (USU) menggelar pameran teknik yang bertempat di pelataran parkir Fakultas Teknik serta berlangsung pada hari Jum’at dan Sabtu, (17-18/5)
Pada hari pertama (kemarin, Red) diselenggarakan pameran dari masing-masing jurusan yang ada di fakultas teknik, selain itu ada juga bazar serta live musik yang dimainkan oleh para mahasiswa.
Selain itu di hari kedua (hari ini) diselenggarakan seminar serta lomba tulis karya ilmiah (LTKI) “ Solusi alternatif mengatasi krisis energi di Sumatera yang ramah lingkungan,” ujarnya.
Setiap jurusan yang ada di Fakultas Teknik (FT) dipersilahkan membuka stand pameran masing-masing, dan memamerkan setiap hasil karya kreasinya.
Ketua Panitia Engeneering Fair, Rizki Hasibuan mengatakan tujuan dari penyelenggaraan acara ini untuk memperkenalkan kepada masyrakat banyak bahwa Fakultas Teknik serta untuk ajang menunjukkan kreatifitas masing-masing setiap jurusan.
“ Bagi yang berminat silahkan hadir untul melihat hasil kreasi mahasiswa FT dan gratis,” ajaknya. (mag-8)