MEDAN- Sumatera Utara membutuhkan pemimpin yang kuat, berpengalaman, memahami persoalan-persoalan masyarakat, mampu memberikan solusi, serta dicintai masyarakat.
emimpin dengan kategori seperti itu dibutuhkan untuk kembali mengangkat posisi Sumatera Utara (Sumut) menjadi salah satu provinsi terbaik di Indonesia.
“Pemimpin yang seperti itu ada pada Amri dan RE. Mereka adalah pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur yang sejak awal diharapkan dan dirindukan masyarakat Sumut. Mereka adalah putra Sumut terbaik saat ini. Kita yakin Amri-RE akan memenangkan Pilkada Sumut,” kata Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum pada acara Deklarasi Drs Haji Amri Tambunan dan Dr RE Nainggolan.
Amri Tambunan dan RE Nainggolan adalah cagub dan cawagub yang diusung Partai Demokrat pada Pilgubsu Maret 2013 dengan nomor urut empat. Amri Tambunan saat ini menjabat sebagai Bupati Deli Serdang untuk periode kedua, sedangkan RE Nainggolan adalah Direktur Pusat Studi Ekonomi Rakyat yang sebelumnya menjabat Sekdaprovsu. RE Nainggolan juga pernah menjabat sebagai Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Provsu dan Bupati Tapanuli Utara.
Menurut Anas, pengalaman dan rekam jejak Amri dan RE selama memegang posisi strategis di pemerintahan menjadi modal kuat dalam menyelesaikan berbagai persoalan masyarakat. “Amri-RE bukan hanya calon gubernur dan calon wakil gubernur, tetapi pemimpin yang benar-benar dicintai rakyat. Karena itu, Insya Allah, kemenangan Amri dan RE pada Pilkada Sumut 2013 nanti adalah kemenangan rakyat Sumut,” ujar Anas yang disambut tepuk tangan dan yel-yel ribuan pendukung Amri-RE.
Dalam orasinya, Amri Tambunan mengatakan, ia dan RE Nainggolan akan bersama-sama memimpin pembangunan yang berkeadilan bagi seluruh wilayah maupun masyarakat Sumut. “Saya dan RE Nainggolan merindukan provinsi Sumut yang kuat, adil, dan sejahterah. Inilah saatnya Sumut membangun dalam kebhinekaan,” kata Amri.
Sedangkan RE Nainggolan mengatakan, ia dan Amri Tambunan sepakat membangun pemerintahan yang kuat, plural, dan bersih. (rel/adv)