26.7 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Poldasu Diminta Usut Dugaan Korupsi di Madina

MEDAN-Ratusan mahasiswa mengatasnamakan Pengurus Besar Suara Aspirasi Mahasiswa Sumatera Utara ( PB SAM-SUMUT) berunjuk rasa di Mapolda Sumut Jalan Sisingamangaraja, Rabu (19/12).

Mereka mendesak polisi terjun ke Mandailingnatal (Madina) untuk mengusut dugaan penyalahgunaan dan penyimpangan anggaran dana percepatan pembangunan infrastruktur daerah (DPPID) dan dana alokasi khusus (DAK) tahuh 2011 serta dana blockgrant yang dilakukan oknum di Dinas Pendidikan Madina.”Jumlah semuanya itu puluhan miliar rupiah,” seru Koordinator Aksi,M Arifin.

Kata Arifin, untuk anggaran DPPID Madina di Dinas Pendidikan itu sebesar Rp1,4 miliar sedangkan untuk DAK Rp18 miliar.

Dikatakan M Arifin, menurut amatan SAM-SUMUT dana miliaran itu tidak sesuai dengan realisasinya,.karena masih banyak ditemukan sekolah-sekolah rusak dan tidak layak dipergunakan.

Berkaitan dengan itu, Sidik Siregar sebagai kordinator lapangan, mendesak Poldasu melakukan pengusutan dugaan korupsi di Dinas Pendidikan Madina. “ Diduga anggaran miliaran rupiah itu sudah banyak dikorupsi oknum tertentu di Dinas Pendidikan Madina. buktinya sekolah masih banyak yang rusak di Madina,”serunya. (kl/smg)

MEDAN-Ratusan mahasiswa mengatasnamakan Pengurus Besar Suara Aspirasi Mahasiswa Sumatera Utara ( PB SAM-SUMUT) berunjuk rasa di Mapolda Sumut Jalan Sisingamangaraja, Rabu (19/12).

Mereka mendesak polisi terjun ke Mandailingnatal (Madina) untuk mengusut dugaan penyalahgunaan dan penyimpangan anggaran dana percepatan pembangunan infrastruktur daerah (DPPID) dan dana alokasi khusus (DAK) tahuh 2011 serta dana blockgrant yang dilakukan oknum di Dinas Pendidikan Madina.”Jumlah semuanya itu puluhan miliar rupiah,” seru Koordinator Aksi,M Arifin.

Kata Arifin, untuk anggaran DPPID Madina di Dinas Pendidikan itu sebesar Rp1,4 miliar sedangkan untuk DAK Rp18 miliar.

Dikatakan M Arifin, menurut amatan SAM-SUMUT dana miliaran itu tidak sesuai dengan realisasinya,.karena masih banyak ditemukan sekolah-sekolah rusak dan tidak layak dipergunakan.

Berkaitan dengan itu, Sidik Siregar sebagai kordinator lapangan, mendesak Poldasu melakukan pengusutan dugaan korupsi di Dinas Pendidikan Madina. “ Diduga anggaran miliaran rupiah itu sudah banyak dikorupsi oknum tertentu di Dinas Pendidikan Madina. buktinya sekolah masih banyak yang rusak di Madina,”serunya. (kl/smg)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/