26 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

DPRD Kesal Pemko Tidak Mampu Optimalkan Retribusi

MEDAN- Penurunan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Medan 2013 dinilai karena Pemerintah Kota (Pemko) Medan dianggap tidak mampu mengoptimalkan semua retribusi sebagai potensi masuk ke kas Pemko.Kemudian sudah pesimis dalam pencapaian target tersebut.

“DPRD Medan sangat sesalkan Pemko tidak gereget untuk mencapai target itu, Pemko ingin realistis, padahal sebenarnya tahun ini merupakan potensi untuk mencari peningkatan PAD, misalnya dengan menggenjot kinerja dari Dispenda,” ungkap Ketua DPRD Medan, Drs Amiruddin kepada wartawan di Medan hari ini.

Untuk itu, harap Amiruddin, Pemko Medan agar bisa berupaya optimal, dan jangan terkesan sudah pesimis duluan dengan target yang akan dicapai. Padahal sebenarnya target PAD tahun ini minimal bisa sama dengan target pendapatan pada 2012, andai Pemko dapat berfikir realistis dan memiliki keberanian untuk mencapainya.

“Inilah yang menjadi hambatan kenapa Pemko menurunkan target pendapatan. Jadi ini sebenarnya revisi dari APBD tahun 2012 yang dianggap mereka tidak dapat tercapai di tahun ini,” sebut Amiruddin.

Disinggung soal salah satu faktor kendala terhadap penurunan PAD Kota Medan 2013 ini karena pergantian pucuk pimpinan dari Rahudman Harahap ke Dzulmi Eldin, ia enggan untuk mengomentarinya. Amiruddin hanya menyampaikan, pada mulanya program menjadi komitmen bersama mereka sejak awal memimpin Kota Medan.

“Untuk hal itu saya tidak bisa mengomentari, awalnya mungkin ini program mereka bersama (Rahudman-Eldin). Tapi untuk sekarang ini, saya tidak mengetahui apakah mungkin program Eldin sendiri,” pungkas Amiruddin sambil menekankan akan segera melakukan evaluasi terutama untuk Dispenda Medan. (kl/smg))

MEDAN- Penurunan target Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Medan 2013 dinilai karena Pemerintah Kota (Pemko) Medan dianggap tidak mampu mengoptimalkan semua retribusi sebagai potensi masuk ke kas Pemko.Kemudian sudah pesimis dalam pencapaian target tersebut.

“DPRD Medan sangat sesalkan Pemko tidak gereget untuk mencapai target itu, Pemko ingin realistis, padahal sebenarnya tahun ini merupakan potensi untuk mencari peningkatan PAD, misalnya dengan menggenjot kinerja dari Dispenda,” ungkap Ketua DPRD Medan, Drs Amiruddin kepada wartawan di Medan hari ini.

Untuk itu, harap Amiruddin, Pemko Medan agar bisa berupaya optimal, dan jangan terkesan sudah pesimis duluan dengan target yang akan dicapai. Padahal sebenarnya target PAD tahun ini minimal bisa sama dengan target pendapatan pada 2012, andai Pemko dapat berfikir realistis dan memiliki keberanian untuk mencapainya.

“Inilah yang menjadi hambatan kenapa Pemko menurunkan target pendapatan. Jadi ini sebenarnya revisi dari APBD tahun 2012 yang dianggap mereka tidak dapat tercapai di tahun ini,” sebut Amiruddin.

Disinggung soal salah satu faktor kendala terhadap penurunan PAD Kota Medan 2013 ini karena pergantian pucuk pimpinan dari Rahudman Harahap ke Dzulmi Eldin, ia enggan untuk mengomentarinya. Amiruddin hanya menyampaikan, pada mulanya program menjadi komitmen bersama mereka sejak awal memimpin Kota Medan.

“Untuk hal itu saya tidak bisa mengomentari, awalnya mungkin ini program mereka bersama (Rahudman-Eldin). Tapi untuk sekarang ini, saya tidak mengetahui apakah mungkin program Eldin sendiri,” pungkas Amiruddin sambil menekankan akan segera melakukan evaluasi terutama untuk Dispenda Medan. (kl/smg))

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/