MEDAN, SUMUTPOS.CO – Kolaborasi dan koordinasi yang baik merupakan salah satu faktor untuk mengahasilkan pendapatan yan optimal. Hal ini terungkap pada rapat optimalisasi realisasi pendapatan yang diadakan PUD Pasar Kota Medan, Senin (22/1/2024) sore.
Saat memimpin rapat, Dirut PUD Pasar Medan Suwarno didampingi Dirops Ismail Pardede, Dirkeu/Adm Fernando Napitupulu dan Dirbang/SDM Imam Abdul Hadi, mengatakan bahwa rapat tersebut diadakan untuk mengetahui proyeksi dari target pendapatan.
Dalam rapat yang diikuti para Kepala Cabang, para Kepala Bagian dan para Kepala Pasar se-jajaran PUD Pasar Medan itu, juga dibahas mengenai langkah-langkah untuk menggali potensi agar memberikan dampak meningkatnya pendapatan secara signifikan.
“Sebaik apapun program yang direncanakan, apabila tidak dijalankan dengan mengedepankan kolaborasi, koordinasi dan komunikasi yang baik, tentu akan sulit tercapai. Untuk itu, perkuat kolaborasi dan koordinasi antara kita,” ucap Suwarno.
Oleh sebab itu, Suwarno meminta setiap pegawai PUD Pasar Kota Medan untuk saling mengingatkan antar bagian terhadap program yang sedang dan akan berjalan. Suwarno juga meminta setiap pegawai agar bergerak cepat (gercep) dalam memberikan pelayanan.
“Mari satukan gerak, kolaborasi, dan jalankan tupoksi kita masing-masing. Sehingga kedepan apa yang direncanakan dapat memperoleh hasil yang optimal,” pungkasnya.
(map/ram)