30 C
Medan
Saturday, June 29, 2024

Lebih Dekat ke Masyarakat, Dinsos Medan Gelar Pekan Pelayanan Publik

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Dalam rangka menyambut HUT Kota Medan ke 432 pada 1 Juli 2022 mendatang, Dinas Sosial Kota Medan akan menggelar program Pekan Pelayanan Publik yang akan digelar di Lapangan Merdeka Medan pertengahan Juni ini.

Dijelaskan Kepala Dinas Sosial Kota Medan, Khoiruddin Rangkuti, pihaknya akan turut merayakan HUT Kota Medan dengan cara yang sesuai dengan program Wali Kota Medan Bobby Nasution, di antaranya mengendepankan pelayanan terhadap masyarakat.

Diketahui, saat ini pembuatan Surat Keterangan tak Mampu hanya dikeluarkan oleh Dinsos Medan dan harus dilakukan di kantor. Namun pada pelaksanaan Pekan Pelayanan Publik itu nanti, masyarakat bisa mengurus Surat Keterangan tak Mampu dan BPJS di tempat yang lebih dekat dengan akses masyarakat. Hal ini tentu saja akan memudahkan masyarakat.

“Insha Allah selama tiga hari kita akan hadir lebih dekat kepada masyarakat. Warga Medan akan mudah membuat Surat Keterangan tak Mampu dan BPJS. Kita sadar bahwa masyarakat banyak butuh terhadap dua surat itu ya, termasuk BPJS masih ada yang tak tahu cara urusnya. Nanti kita bantu,” kata Khoiruddin Senin 23 Mei 2022.

Diketahui, untuk pengurusan BPJS yang iurannya dibantu pemerintah memang cukup banyak masyarakat yang kesulitan. Untuk itulah, Dinsos akan hadir membantu. Utamanya untuk pengurusan baru hingga reaktivasi.

Selain dalam even HUT Kota Medan, Khoiruddin juga menjelaskan bahwa atensi Wali Kota Medan terhadap pelayanan masyarakat harus diutamakan.

“Setiap yang berkaitan dengan pelayanan langsung ke masyarakat, Pak Wali selalu mengingatkan agar kita semua bersungguh-sungguh dan sepenuh hati,” lanjutnya.

Di sisi lain, Dinsos Medan juga akan menggelar kegiatan untuk warga lanjut usia. Masih dalam even memeriahkan HUT Kota Medan, Dinsos Medan akan menggelar program kesehatan jasmani untuk para Lansia. Targetnya, kegiatan tersebut akan digelar di dua tempat yakni di kawasan Medan Utara dan Selatan.

“Kita juga akan gelar senam untuk Lansia di dua tempat. Target kita sebanyak 250 Lansia akan ikut serta. Tujuannya agar para Lansia kita bugar dan mereka itu merasa ada yang memperhatikan. Ini sesuai pula dengan perhatian besar Pak Wali terhadap kaum Lansia,” papar Khairuddin lagi.

Dinsos Medan sendiri diketahui punya bank data yang cukup lengkap, terkait Lansia di Kota Medan. Selain itu, data warga yang layak menerima berbagai bantuan pemerintah juga ada di Dinsos Medan. “Lansia yang kita undang untuk ikut program kita nanti itu berdasar data yang kita punya. Semoga acara kita nanti lancar dan sukses,” harap Khoiruddin. (*)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Dalam rangka menyambut HUT Kota Medan ke 432 pada 1 Juli 2022 mendatang, Dinas Sosial Kota Medan akan menggelar program Pekan Pelayanan Publik yang akan digelar di Lapangan Merdeka Medan pertengahan Juni ini.

Dijelaskan Kepala Dinas Sosial Kota Medan, Khoiruddin Rangkuti, pihaknya akan turut merayakan HUT Kota Medan dengan cara yang sesuai dengan program Wali Kota Medan Bobby Nasution, di antaranya mengendepankan pelayanan terhadap masyarakat.

Diketahui, saat ini pembuatan Surat Keterangan tak Mampu hanya dikeluarkan oleh Dinsos Medan dan harus dilakukan di kantor. Namun pada pelaksanaan Pekan Pelayanan Publik itu nanti, masyarakat bisa mengurus Surat Keterangan tak Mampu dan BPJS di tempat yang lebih dekat dengan akses masyarakat. Hal ini tentu saja akan memudahkan masyarakat.

“Insha Allah selama tiga hari kita akan hadir lebih dekat kepada masyarakat. Warga Medan akan mudah membuat Surat Keterangan tak Mampu dan BPJS. Kita sadar bahwa masyarakat banyak butuh terhadap dua surat itu ya, termasuk BPJS masih ada yang tak tahu cara urusnya. Nanti kita bantu,” kata Khoiruddin Senin 23 Mei 2022.

Diketahui, untuk pengurusan BPJS yang iurannya dibantu pemerintah memang cukup banyak masyarakat yang kesulitan. Untuk itulah, Dinsos akan hadir membantu. Utamanya untuk pengurusan baru hingga reaktivasi.

Selain dalam even HUT Kota Medan, Khoiruddin juga menjelaskan bahwa atensi Wali Kota Medan terhadap pelayanan masyarakat harus diutamakan.

“Setiap yang berkaitan dengan pelayanan langsung ke masyarakat, Pak Wali selalu mengingatkan agar kita semua bersungguh-sungguh dan sepenuh hati,” lanjutnya.

Di sisi lain, Dinsos Medan juga akan menggelar kegiatan untuk warga lanjut usia. Masih dalam even memeriahkan HUT Kota Medan, Dinsos Medan akan menggelar program kesehatan jasmani untuk para Lansia. Targetnya, kegiatan tersebut akan digelar di dua tempat yakni di kawasan Medan Utara dan Selatan.

“Kita juga akan gelar senam untuk Lansia di dua tempat. Target kita sebanyak 250 Lansia akan ikut serta. Tujuannya agar para Lansia kita bugar dan mereka itu merasa ada yang memperhatikan. Ini sesuai pula dengan perhatian besar Pak Wali terhadap kaum Lansia,” papar Khairuddin lagi.

Dinsos Medan sendiri diketahui punya bank data yang cukup lengkap, terkait Lansia di Kota Medan. Selain itu, data warga yang layak menerima berbagai bantuan pemerintah juga ada di Dinsos Medan. “Lansia yang kita undang untuk ikut program kita nanti itu berdasar data yang kita punya. Semoga acara kita nanti lancar dan sukses,” harap Khoiruddin. (*)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/