30 C
Medan
Monday, June 24, 2024

Diramalkan 2.000 Klub Sepeda

Pemko Medan-Yonkav 6 Serbu Gelar Fun Bike

Pemko Medan bersama Batalyon Kavaleri (Yonkav) 6 Serbu Kodam I Bukit Barisan menggelar fun bike, Minggu (24/7) pagi. Kegiatan yang diikuti 2.000 peserta yang berasal dari klub sepeda yang ada di Kota Medan.

“Kegiatan fun bike ini untuk memeriahkan HUT Kota Medan dan Yonkav 6 Serbu Kodam I/BB serta menyambut datangnya Bulan Suci Ramadan,” ujar Kadispora Medan Hanas Hasibuan dan Letkol Kavaleri Sutrisno Wibowon
di Lapangan Benteng Medan.

Dikatakan Hanas, kegiatan yang dilaksankan bekerjasama dengan Pemko Medan juga menggelar even paint ball, atraksi sepeda fixie, sepeda BMX, hiburan serta penarikan lucky draw bagi peserta fun bike. “Hadiah yang kita sediakan cukup banyak, ada sepeda, tv, kulkas, tiket pesawat Medan-Penang dan tiket hotel serta voucher Rp300 ribu,” ungkap Hanas.
Dijelaskannya lagi, adapun rute yang dilalui peserta fun bike yakni mulai dari Jalan Sudirman tepatnya di depan rumah dinas Wali Kota Medan, Jalan Patimura, Jalan dr Mansur, Jalan Setia Budi, Jalan Sei Batang Hari, Jalan Gajah Mada, Jalan S Parman, Jalan Kejaksaan dan finish di Lapangan Benteng Medan.

“Saya menyampaikan ucapan terima kasih dari Bapak Wali Kota Medan, Rahudman Harahap kepada seluruh warga Kota Medan yang ikut ambil bagian untuk memeriahkan kegiatan ini,” ungkapnya.

Selain itu, lanjut Hanas, even paint ball juga diikuti peserta dari luar daerah, seperti Aceh dan Pekan Baru. Mereka bersaing dengan tim dari Medan untuk memperebutkan Piala Wali Kota Medan. “Dengan susunan satu tim berjumlah tujuh orang, lima bermain dan dua cadangan. Kedepan, olahraga ini akan disosialisikan agar dapat diketahui masyarakat yang akan mengikuti kegiatan paint ball yang unik dan jarang dilakukan di Kota Medan,” bebernya.
Sementara, Letkol Kavleri Yonkav 6 Serbu Kodam I BB Sutrisno Wibowo menambahkan, kegiatan ini merupakan even terkahir menyambut Ramadan bersama masyarakat dengan bekerjasaama bersama Pemko Medan. “Untuk meriahkan ulang tahun Yonkav 6 Serbu Kodam I BB ke 57. Rangkain kegiatan fun bike yang diikuti club sepeda kami, Naga Karimata Bicycle Club dengan 125 perserta. Kegiatan lain, khususnya anggota dan ibu persit kegiatan lebih menjurus ke olahraga dan seni,” katanya.(adl)

Pemko Medan-Yonkav 6 Serbu Gelar Fun Bike

Pemko Medan bersama Batalyon Kavaleri (Yonkav) 6 Serbu Kodam I Bukit Barisan menggelar fun bike, Minggu (24/7) pagi. Kegiatan yang diikuti 2.000 peserta yang berasal dari klub sepeda yang ada di Kota Medan.

“Kegiatan fun bike ini untuk memeriahkan HUT Kota Medan dan Yonkav 6 Serbu Kodam I/BB serta menyambut datangnya Bulan Suci Ramadan,” ujar Kadispora Medan Hanas Hasibuan dan Letkol Kavaleri Sutrisno Wibowon
di Lapangan Benteng Medan.

Dikatakan Hanas, kegiatan yang dilaksankan bekerjasama dengan Pemko Medan juga menggelar even paint ball, atraksi sepeda fixie, sepeda BMX, hiburan serta penarikan lucky draw bagi peserta fun bike. “Hadiah yang kita sediakan cukup banyak, ada sepeda, tv, kulkas, tiket pesawat Medan-Penang dan tiket hotel serta voucher Rp300 ribu,” ungkap Hanas.
Dijelaskannya lagi, adapun rute yang dilalui peserta fun bike yakni mulai dari Jalan Sudirman tepatnya di depan rumah dinas Wali Kota Medan, Jalan Patimura, Jalan dr Mansur, Jalan Setia Budi, Jalan Sei Batang Hari, Jalan Gajah Mada, Jalan S Parman, Jalan Kejaksaan dan finish di Lapangan Benteng Medan.

“Saya menyampaikan ucapan terima kasih dari Bapak Wali Kota Medan, Rahudman Harahap kepada seluruh warga Kota Medan yang ikut ambil bagian untuk memeriahkan kegiatan ini,” ungkapnya.

Selain itu, lanjut Hanas, even paint ball juga diikuti peserta dari luar daerah, seperti Aceh dan Pekan Baru. Mereka bersaing dengan tim dari Medan untuk memperebutkan Piala Wali Kota Medan. “Dengan susunan satu tim berjumlah tujuh orang, lima bermain dan dua cadangan. Kedepan, olahraga ini akan disosialisikan agar dapat diketahui masyarakat yang akan mengikuti kegiatan paint ball yang unik dan jarang dilakukan di Kota Medan,” bebernya.
Sementara, Letkol Kavleri Yonkav 6 Serbu Kodam I BB Sutrisno Wibowo menambahkan, kegiatan ini merupakan even terkahir menyambut Ramadan bersama masyarakat dengan bekerjasaama bersama Pemko Medan. “Untuk meriahkan ulang tahun Yonkav 6 Serbu Kodam I BB ke 57. Rangkain kegiatan fun bike yang diikuti club sepeda kami, Naga Karimata Bicycle Club dengan 125 perserta. Kegiatan lain, khususnya anggota dan ibu persit kegiatan lebih menjurus ke olahraga dan seni,” katanya.(adl)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/