25.6 C
Medan
Sunday, June 2, 2024

Mencuri karena Sakit Hati

Sakit hati karena tak diberi pinjaman oleh toke tempatnya bekerja, Suanton alias Keling (51), warga Jalan Tiga Lorong II, Pulo Brayan Bengkel, nekat mencuri di Gudang Agung milik tokenya tersebut. Suanton tidak sendiri, dia mengajak rekannya, Sugi Amin yang kini masih buron.

Mereka melaksanakan rencana pencurian tersebut pada Kamis (16/6) malam lalu, dia bersama Sugi Amin masuk ke Gudang Agung di Jalan Cemara Nomor 2, Medan Timur. Di dalam gudang mereka menggasak barang-barang berupa 300 lusin kunci laci dan 300 gembok kuningan. Setelah berhasil, mereka menjualnya ke penadah.

Namun, aksi nekat Suanton ini berakhir di jeruji besi. Pasalnya, sang toke Kartono Chandra Tong (40), mengadukan kasus pencurian tersebut ke Polsekta Medan Timur. Meski sempat buron selama sepekan lebih, akhirnya Suanton berhasil diringkus polisi.

Saat ditanyai petugas Polsek Medan Timur, Suanton mengaku kalau dirinya butuh uang untuk biaya hidup keluarganya. Lantas dia mencoba meminjam uang kepada pemilik gudang, namun tidak diberi. Karenanya, dia merasa sakit hati dan merencanakan untuk mencuri di gudang tersebut.(mag-7)

Sakit hati karena tak diberi pinjaman oleh toke tempatnya bekerja, Suanton alias Keling (51), warga Jalan Tiga Lorong II, Pulo Brayan Bengkel, nekat mencuri di Gudang Agung milik tokenya tersebut. Suanton tidak sendiri, dia mengajak rekannya, Sugi Amin yang kini masih buron.

Mereka melaksanakan rencana pencurian tersebut pada Kamis (16/6) malam lalu, dia bersama Sugi Amin masuk ke Gudang Agung di Jalan Cemara Nomor 2, Medan Timur. Di dalam gudang mereka menggasak barang-barang berupa 300 lusin kunci laci dan 300 gembok kuningan. Setelah berhasil, mereka menjualnya ke penadah.

Namun, aksi nekat Suanton ini berakhir di jeruji besi. Pasalnya, sang toke Kartono Chandra Tong (40), mengadukan kasus pencurian tersebut ke Polsekta Medan Timur. Meski sempat buron selama sepekan lebih, akhirnya Suanton berhasil diringkus polisi.

Saat ditanyai petugas Polsek Medan Timur, Suanton mengaku kalau dirinya butuh uang untuk biaya hidup keluarganya. Lantas dia mencoba meminjam uang kepada pemilik gudang, namun tidak diberi. Karenanya, dia merasa sakit hati dan merencanakan untuk mencuri di gudang tersebut.(mag-7)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/