26.7 C
Medan
Monday, June 3, 2024

Ungu ke Mabar, Penonton Membeludak

MABAR- Guyuran hujan tidak menyurutkan antusias warga Mabar untuk menyaksikan penampilan Band Ungu di Ramadhan Fair ke VIII di Lapangan Bola kaki Jalan Manggan Mabar, Medan Deli, Jumat (26/8). Penampilan Band Ungu pun seakan mengguncang warga Mabar yang tumpah ruah dilokasi. Luberan penonton hingga memacetkan Jalan Manggan hingga sekitar 5 kilometer.

Saat Ungu naik panggung,  teriakan ribuan penonton menyambut. Lagu pertama yang dibawakan Ungu adalah Dia Maha Sempurna dan langsung disambut dengan teriakan yang sangat histeris.
Setelah membawakan beberapa lagu, Pasha sang volakis mengajak Wali Kota Medan, Rahudaman Harahap dan Wakil Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin naik ke panggung untuk bernyanyi bersama. Keduanya pun menyambut baik ajakan Pasha dan bernyanyi bersama.

Pasha yang didampingi Rahudaman Harahap dan Dzulmi Eldin menyanyikan lagu Andai ku Tahu.
Ribuan fans ungu atau disebut cliquers semakin gila bergoyang menikmati musik bersama band kesayangan mereka. Ungun melanjutkan penampilan dengan membawakan lagu-lagu seperti Sesungguhnya, Surgaku, Saat Bahagia yang ditutup dengan lagu Cinta Gila.

Sebelum menutup Ramadhan Fair I Mabar, Wali Kota Medan Rahudman Harahap lima menit, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak. “Jika memang nantinya acara sukses maka tahun depan Ramadhan Fair akan tetap kita laksanakan di sini,” tegasnya.

Ketua Panitai Ramadhan Fair, Busral Manan, menjelaskan kalau pasar Ramadhan Fair akan tetap dibuka hingga tanggal 29 mendatang. “Hingga malam takbiran,” ujar Busral yang juga Kadisbudpar Kota Medan itu.

Selama sebulan pelaksanaan Ramadhan Fair di Mabar, transaksi perdagangan sebesar Rp9 miliar. Bila digabungkan dengan Ramadhan Fair di Taman Sri Deli, nilainya mencapai Rp25 miliar.(mag-11)

MABAR- Guyuran hujan tidak menyurutkan antusias warga Mabar untuk menyaksikan penampilan Band Ungu di Ramadhan Fair ke VIII di Lapangan Bola kaki Jalan Manggan Mabar, Medan Deli, Jumat (26/8). Penampilan Band Ungu pun seakan mengguncang warga Mabar yang tumpah ruah dilokasi. Luberan penonton hingga memacetkan Jalan Manggan hingga sekitar 5 kilometer.

Saat Ungu naik panggung,  teriakan ribuan penonton menyambut. Lagu pertama yang dibawakan Ungu adalah Dia Maha Sempurna dan langsung disambut dengan teriakan yang sangat histeris.
Setelah membawakan beberapa lagu, Pasha sang volakis mengajak Wali Kota Medan, Rahudaman Harahap dan Wakil Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin naik ke panggung untuk bernyanyi bersama. Keduanya pun menyambut baik ajakan Pasha dan bernyanyi bersama.

Pasha yang didampingi Rahudaman Harahap dan Dzulmi Eldin menyanyikan lagu Andai ku Tahu.
Ribuan fans ungu atau disebut cliquers semakin gila bergoyang menikmati musik bersama band kesayangan mereka. Ungun melanjutkan penampilan dengan membawakan lagu-lagu seperti Sesungguhnya, Surgaku, Saat Bahagia yang ditutup dengan lagu Cinta Gila.

Sebelum menutup Ramadhan Fair I Mabar, Wali Kota Medan Rahudman Harahap lima menit, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak. “Jika memang nantinya acara sukses maka tahun depan Ramadhan Fair akan tetap kita laksanakan di sini,” tegasnya.

Ketua Panitai Ramadhan Fair, Busral Manan, menjelaskan kalau pasar Ramadhan Fair akan tetap dibuka hingga tanggal 29 mendatang. “Hingga malam takbiran,” ujar Busral yang juga Kadisbudpar Kota Medan itu.

Selama sebulan pelaksanaan Ramadhan Fair di Mabar, transaksi perdagangan sebesar Rp9 miliar. Bila digabungkan dengan Ramadhan Fair di Taman Sri Deli, nilainya mencapai Rp25 miliar.(mag-11)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/