25.9 C
Medan
Sunday, June 2, 2024

Ke Plaza-Mal karena Murah dan Lengkap

MEDAN- Liburan yang bertepatan dengan Idul Adha tahun ini dimanfaatkan warga Medan untuk mengunjungi pusat-pusat perbelanjaan. Bagi banyak warga kota Medan san sekitarnya, mal dan plaza dianggap tujuan wisata yang murah dan banyak pilihan untuk dilakukan.

GEDUNG: Kepadatan pengunjung terlihat  Plaza Medan Fair saat liburan Hari Raya Idul Adha, Medan, Jumat (26/10).//ANDRI GINTING/SUMUT POS
GEDUNG: Kepadatan pengunjung terlihat di Plaza Medan Fair saat liburan Hari Raya Idul Adha, Medan, Jumat (26/10).//ANDRI GINTING/SUMUT POS

Ayu Listi warga Sunggal yang ditemui di Plaza Medan Fair mengatakan, ia memilih menghabiskan libur di sekitar Medan. Dia memanfaatkan masa liburan ini refreshing sekaligus untuk membeli kebutuhan rumah tangga. “Karena inikan masih daerah perkotaan  dan juga di mal juga  mencari keperluan rumah yang  lengkap,” katanya, Jumat (26/10).

Selain belanja, plaza itu punya tempat makan yang beragam serta pusat permainan. Meski terhitung lengkap, Ayu ternyata berharap plaza itu menambah acara hiburan, khusus liburan ini. “Maunya ada hiburan tambahan, seperti band atau artis ibukota,” ucapnya.

Hal yang sama disampaikan Putri . Ia memilih berkunjung ke Sun Plaza karena fasilitas hiburannya terbilang lengkap. “Fasilitas lengkap seperti tempat bermain, tempat belanja, tempat makan, dan bioskop. Plaza ini dan mal menjadi salah satu tempat wisata favorit saya,” ucapnya.

Banyaknya pengunjung dengan libur panjang ini, Ayu dan Putri berharap pengelola meningkatkan pelayanan dan keamanan. “Seperti ekskalator, mintanya ada penjagaan khusus, menghindari kecelakaan jatuhnya anak balita karna ortunya sibuk berbelanja,” kata Putri.

Sedangkan Vivi memutuskan mengunjungi Sun Plaza karena mall dekat dengan rumah dan masih di wilayah kota. Bila liburan ke pantai dan ke pegunungan, pastinya harus menyiapkan uang yang banyak.(mag 19)

MEDAN- Liburan yang bertepatan dengan Idul Adha tahun ini dimanfaatkan warga Medan untuk mengunjungi pusat-pusat perbelanjaan. Bagi banyak warga kota Medan san sekitarnya, mal dan plaza dianggap tujuan wisata yang murah dan banyak pilihan untuk dilakukan.

GEDUNG: Kepadatan pengunjung terlihat  Plaza Medan Fair saat liburan Hari Raya Idul Adha, Medan, Jumat (26/10).//ANDRI GINTING/SUMUT POS
GEDUNG: Kepadatan pengunjung terlihat di Plaza Medan Fair saat liburan Hari Raya Idul Adha, Medan, Jumat (26/10).//ANDRI GINTING/SUMUT POS

Ayu Listi warga Sunggal yang ditemui di Plaza Medan Fair mengatakan, ia memilih menghabiskan libur di sekitar Medan. Dia memanfaatkan masa liburan ini refreshing sekaligus untuk membeli kebutuhan rumah tangga. “Karena inikan masih daerah perkotaan  dan juga di mal juga  mencari keperluan rumah yang  lengkap,” katanya, Jumat (26/10).

Selain belanja, plaza itu punya tempat makan yang beragam serta pusat permainan. Meski terhitung lengkap, Ayu ternyata berharap plaza itu menambah acara hiburan, khusus liburan ini. “Maunya ada hiburan tambahan, seperti band atau artis ibukota,” ucapnya.

Hal yang sama disampaikan Putri . Ia memilih berkunjung ke Sun Plaza karena fasilitas hiburannya terbilang lengkap. “Fasilitas lengkap seperti tempat bermain, tempat belanja, tempat makan, dan bioskop. Plaza ini dan mal menjadi salah satu tempat wisata favorit saya,” ucapnya.

Banyaknya pengunjung dengan libur panjang ini, Ayu dan Putri berharap pengelola meningkatkan pelayanan dan keamanan. “Seperti ekskalator, mintanya ada penjagaan khusus, menghindari kecelakaan jatuhnya anak balita karna ortunya sibuk berbelanja,” kata Putri.

Sedangkan Vivi memutuskan mengunjungi Sun Plaza karena mall dekat dengan rumah dan masih di wilayah kota. Bila liburan ke pantai dan ke pegunungan, pastinya harus menyiapkan uang yang banyak.(mag 19)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/