26 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Bersaing di Kancah Nasional

BAN PT Akreditasi Teknik Informatika STT Sinar Husni

MEDAN – Kebahagiaan memancar di keluarga besar Sekolah Tinggi Teknologi (STT) Sinar Husni. Sebab program studi Teknik Informatika STT Sinar Husni telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasuional Perguruan Tinggi (BAN PT).

Dalam surat keputusan BAN PT sebanyak lima lembar dengan nomor 045/BAN PT/AK-XV/S1/XII/2012 tanggal 15 Desember 2012 yang ditandatangani Ketua BAN PT Mansyur Ramly ini disebutkan Teknik Informatika STT Sinar Husni meraih akreditasi C. ‘’SK BAN PT ini diterima Januari 2013,’’ kata Ketua STT Sinar Husni Ir H Agus Husni MPd saat menyerahkan SK akreditasi kepada Puket II STT Sinar Husni Ariyanto SPd di kampus STT Sinar Husni, Sabtu (26/1).

Agus didampingi Ariyanto menjelaskan animo lulusan SLTA melanjutkan kuliah di Teknik Informatika STT Sinar Husni cukup tinggi. ‘’Program studi ini cukup diminati mahasiswa karena hingga sekarang ada 300 mahasiswa yang sedang kuliah,’’ katanya.

Ia menambahkan lulusan Teknik Informatika STT Sinar Husni banyak diminati kalangan industri dan perusahaan besar seperti Auto 2000 dan perusahaan lain. ‘’Teknik Infomratika STT Sinar Husni memiliki visi bisa bersaing di tingkat nasional baik dari pembelajaran dan prestasi akademik lain bersama program studi Teknik Mesin dan Teknik Elektro yang ada di STT Sinar Husni,’’ jelasnya.

Menurut Agus, kelebihan Teknik Informatika STT Sinar Husni dibandingkan program studi sejenis di perguruan tinggi lain adalah lebih banyak memberikan keterampilan (skill) kepada para mahasiswa termasuk dalam membuat robot. ‘’Keterampilan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan pasar. Kalau di kampus lain fokus pada manajemennya, kita pada tekniknya,’’ kata Ketua STT Sinar Husni.

Mahasiswa yang kuliah di Teknik Informatika STT Sinar Husni selain siswa yang baru menamatkan pendidikan SLTA, jelas Agus, banyak juga mahasiswa yang telah bekerja seperti Pegawai Negeri Sipil (PNS), personil kepolisian, TNI AD, TNI AL

Dijelaskan Agus, Teknik Informatika STT Sinar Husni telah menghasilkan lebih 500 alumni dalam empat angkatan yang kebanyakan telah bekerja di berbagai instansi pemerintahan dan swasta di tanah air. ‘’Dari alumni Teknik Informatika STT Sinar Husni hampir semua telah bekerja,’’ imbuhnya.

Setelah tamat dari STT Sinar Husni, lanjut Agus, para alumni juga mendapatkan pembinaan melalui wadah Ikatan Alumni Sinar Husni (Ilusi) yang dipimpin Legito ST. ‘’Ketua Ilusi ini merupakan alumni berpretasi yang diangkat menjadi dosen yang mendapatkan beasiswa pendidikan S-2 ke Universitas Sumatera Utara. Ilusi pun membantu alumni STT Sinar Husni yang belum bekerja,’’ ujarnya.

Dengan adanya akreditasi ini, Ketua STT Sinar Husni berharap semakin meningkat kepercayaan masyarakat untuk kuliah di Teknik Informatika STT Sinar Husni. ‘’Kita harap peran kita dalam membantu pemerintah dalam mencerdaskan kehidupan masyarakat dapat semakin besar. Akreditasi ini menambah kepercayaan masyarakat  seiring kita terus meningkatkan mutu pendidikan di STT Sinar Husni,’’ terangnya. (dmp)

BAN PT Akreditasi Teknik Informatika STT Sinar Husni

MEDAN – Kebahagiaan memancar di keluarga besar Sekolah Tinggi Teknologi (STT) Sinar Husni. Sebab program studi Teknik Informatika STT Sinar Husni telah terakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasuional Perguruan Tinggi (BAN PT).

Dalam surat keputusan BAN PT sebanyak lima lembar dengan nomor 045/BAN PT/AK-XV/S1/XII/2012 tanggal 15 Desember 2012 yang ditandatangani Ketua BAN PT Mansyur Ramly ini disebutkan Teknik Informatika STT Sinar Husni meraih akreditasi C. ‘’SK BAN PT ini diterima Januari 2013,’’ kata Ketua STT Sinar Husni Ir H Agus Husni MPd saat menyerahkan SK akreditasi kepada Puket II STT Sinar Husni Ariyanto SPd di kampus STT Sinar Husni, Sabtu (26/1).

Agus didampingi Ariyanto menjelaskan animo lulusan SLTA melanjutkan kuliah di Teknik Informatika STT Sinar Husni cukup tinggi. ‘’Program studi ini cukup diminati mahasiswa karena hingga sekarang ada 300 mahasiswa yang sedang kuliah,’’ katanya.

Ia menambahkan lulusan Teknik Informatika STT Sinar Husni banyak diminati kalangan industri dan perusahaan besar seperti Auto 2000 dan perusahaan lain. ‘’Teknik Infomratika STT Sinar Husni memiliki visi bisa bersaing di tingkat nasional baik dari pembelajaran dan prestasi akademik lain bersama program studi Teknik Mesin dan Teknik Elektro yang ada di STT Sinar Husni,’’ jelasnya.

Menurut Agus, kelebihan Teknik Informatika STT Sinar Husni dibandingkan program studi sejenis di perguruan tinggi lain adalah lebih banyak memberikan keterampilan (skill) kepada para mahasiswa termasuk dalam membuat robot. ‘’Keterampilan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan pasar. Kalau di kampus lain fokus pada manajemennya, kita pada tekniknya,’’ kata Ketua STT Sinar Husni.

Mahasiswa yang kuliah di Teknik Informatika STT Sinar Husni selain siswa yang baru menamatkan pendidikan SLTA, jelas Agus, banyak juga mahasiswa yang telah bekerja seperti Pegawai Negeri Sipil (PNS), personil kepolisian, TNI AD, TNI AL

Dijelaskan Agus, Teknik Informatika STT Sinar Husni telah menghasilkan lebih 500 alumni dalam empat angkatan yang kebanyakan telah bekerja di berbagai instansi pemerintahan dan swasta di tanah air. ‘’Dari alumni Teknik Informatika STT Sinar Husni hampir semua telah bekerja,’’ imbuhnya.

Setelah tamat dari STT Sinar Husni, lanjut Agus, para alumni juga mendapatkan pembinaan melalui wadah Ikatan Alumni Sinar Husni (Ilusi) yang dipimpin Legito ST. ‘’Ketua Ilusi ini merupakan alumni berpretasi yang diangkat menjadi dosen yang mendapatkan beasiswa pendidikan S-2 ke Universitas Sumatera Utara. Ilusi pun membantu alumni STT Sinar Husni yang belum bekerja,’’ ujarnya.

Dengan adanya akreditasi ini, Ketua STT Sinar Husni berharap semakin meningkat kepercayaan masyarakat untuk kuliah di Teknik Informatika STT Sinar Husni. ‘’Kita harap peran kita dalam membantu pemerintah dalam mencerdaskan kehidupan masyarakat dapat semakin besar. Akreditasi ini menambah kepercayaan masyarakat  seiring kita terus meningkatkan mutu pendidikan di STT Sinar Husni,’’ terangnya. (dmp)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/