25 C
Medan
Saturday, November 23, 2024
spot_img

Karpet Merah Hanya Jadi Pajangan

MEDAN, SUMUTPOS.CO- Manajemen RSUD dr Pirngadi Medan, tampak kecewa. Pasalnya Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono batal mengunjungi rumah sakit milik Pemko Medan tersebut.

Padahal sesuai rencana, orang nomor satu di Indonesia itu berencana berkunjung ke RSUD Pirngadi Medan,  Jumat (28/3), guna melihat pelayanan terhadap pasien BPJS Kesehatan. “Informasi dari sekda kita disuruh siap-siap saja sampai ada pemberitahuan, tapi sekarang belum ada informasi apa pun. Jadwal yang dibuat salah satu acaranya ke pirngadi, melihat bagaimana sistim pelaksanaan BPJS,” tutur Direktur RSUD dr Pirngadi Medan, dr Amran Lubis SpJP, Jumat (28/3).

Pantauan di rumah sakit, seluruh pegawai manajemen rumah sakit telah diwanti-wanti untuk bersiap menyambut kedatangan SBY.

Tak hanya perawat, sejumlah ruangan dan taman telah dirapikan. Bahkan karpet merah di ruang depan rumah sakit telah disiapkan.

Meskipun begitu, manajemen rumah sakit enggan berkomentar dan mangaku tak kecewa.

“Kita nggak kecewa kok, disuruh siapkan ya kita siapkan,” ujar salah seorang staf yang enggan namanya disebutkan. (uma)

MEDAN, SUMUTPOS.CO- Manajemen RSUD dr Pirngadi Medan, tampak kecewa. Pasalnya Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono batal mengunjungi rumah sakit milik Pemko Medan tersebut.

Padahal sesuai rencana, orang nomor satu di Indonesia itu berencana berkunjung ke RSUD Pirngadi Medan,  Jumat (28/3), guna melihat pelayanan terhadap pasien BPJS Kesehatan. “Informasi dari sekda kita disuruh siap-siap saja sampai ada pemberitahuan, tapi sekarang belum ada informasi apa pun. Jadwal yang dibuat salah satu acaranya ke pirngadi, melihat bagaimana sistim pelaksanaan BPJS,” tutur Direktur RSUD dr Pirngadi Medan, dr Amran Lubis SpJP, Jumat (28/3).

Pantauan di rumah sakit, seluruh pegawai manajemen rumah sakit telah diwanti-wanti untuk bersiap menyambut kedatangan SBY.

Tak hanya perawat, sejumlah ruangan dan taman telah dirapikan. Bahkan karpet merah di ruang depan rumah sakit telah disiapkan.

Meskipun begitu, manajemen rumah sakit enggan berkomentar dan mangaku tak kecewa.

“Kita nggak kecewa kok, disuruh siapkan ya kita siapkan,” ujar salah seorang staf yang enggan namanya disebutkan. (uma)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/