26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Pura-pura Nanya, Rampok Handphone

MEDAN-Jody Setiawan (36), warga Pasar VII Tembung ditangkap warga dan diserahkan ke polisi, karena ketahuan mencuri handphone milik Rikha (26), di Jalan Pasundan, Sei Putih II, tak jauh dari rumah korban, Selasa (26/6) malam.

Keterangan yang dihimpun, ketika itu korban hendak pergi ke warung. Saat berdiri di pinggir jalan di depan rumahnya, dia didekati oleh tersangka Jody. Begitu didekati, Jody yang menaiki sepeda motor pura-pura menanya alamat. Tiba-tiba handphone yang lagi di pegangnya ditarik oleh tersangka dan kabur.

Sontak Rikha terkejut dan berteriak. Warga pun langsung memukuli dan menghajar Jody dan selanjutnya diserahkan ke Mapolsekta Medan Baru.
“Dia tadi pura-pura bertanya. Tiba-tiba dia langsung mengambil handphone saya dan saya pun berteriak,” ujarnya.

Tersangka Jody mengaku, dirinya baru sekali merampok itu pun karena sedang membutuhkan uang.
“Saya lagi butuh uang untuk biaya hidup,” ujarnya.

Kapolsekta Medan Baru, Kompol Budi Hendrawan SIK mengatakan, pelaku sedang diperiksa. (jon)

MEDAN-Jody Setiawan (36), warga Pasar VII Tembung ditangkap warga dan diserahkan ke polisi, karena ketahuan mencuri handphone milik Rikha (26), di Jalan Pasundan, Sei Putih II, tak jauh dari rumah korban, Selasa (26/6) malam.

Keterangan yang dihimpun, ketika itu korban hendak pergi ke warung. Saat berdiri di pinggir jalan di depan rumahnya, dia didekati oleh tersangka Jody. Begitu didekati, Jody yang menaiki sepeda motor pura-pura menanya alamat. Tiba-tiba handphone yang lagi di pegangnya ditarik oleh tersangka dan kabur.

Sontak Rikha terkejut dan berteriak. Warga pun langsung memukuli dan menghajar Jody dan selanjutnya diserahkan ke Mapolsekta Medan Baru.
“Dia tadi pura-pura bertanya. Tiba-tiba dia langsung mengambil handphone saya dan saya pun berteriak,” ujarnya.

Tersangka Jody mengaku, dirinya baru sekali merampok itu pun karena sedang membutuhkan uang.
“Saya lagi butuh uang untuk biaya hidup,” ujarnya.

Kapolsekta Medan Baru, Kompol Budi Hendrawan SIK mengatakan, pelaku sedang diperiksa. (jon)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/