26 C
Medan
Thursday, June 27, 2024

Wabup Nisel Buka Luahawara Festival 2022

NISEL, SUMUTPOS.CO – Wakil Bupati Nias Selatan (Nisel) Firman Giawa resmi membuka Luahawara Festival 2022 di Lapangan Kantor Kecamatan Teluk Dalam, di daerah Baloho, Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan. Sabtu, (30/7). Pembukaan ditandai dengan pemukulan gong.

Dalam kata pembukaan yang disampaikan oleh Camat Teluk Dalam Hans Matin Wau, menyampaikan bahwa Luahawara Festival 2022 merupakan perwujudan dari aspirasi masyarakat Kecamatan Teluk Dalam yang disampaikan melalui para Kepala Desa beberapa bulan yang lalu. “Tujuan dari pelaksanaan dari Luahawara Festival 2022 ini adalah untuk membangun dan meningkatkan soliditas antar desa yang ada di wilayah Kecamatan Teluk Dalam”, ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Wabup Nias Selatan mengharapkan kepada pemerintah tingkat Kecamatan Teluk Dalam dan desa agar pelaksanaan Luahawara Festival 2022 dari tanggal 30 Juli sampai 17 Agustus 2022 ditetapkan sebagai kegiatan tahunan, sehingga dapat dilaksanakan kembali pada tahun 2023.

“Atas nama Pemerintah Nias Selatan, saya mengucapkan selamat dan sukses atas pelaksanaan Luahawara Festival 2022 hari ini, dan juga saya mengharapkan agar Luahawara Festival 2022 ini bisa dijadikan sebagai kegiatan tahunan, sehingga dapat dilaksanakan kembali pada tahun 2023,” ucap Firman Giawa.

Firman Giawa menegaskan bahwa dengan adanya kegiatan ini di setiap kecamatan, maka perekonomian masyarakat Kabupaten Nias Selatan bangkit kembali usai massa krisis Covid-19.

Selanjutnya, Sekcam Teluk Dalam Walaupun Sarumaha, dalam kata penutup menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Nias Selatan, para donatur, para kepala desa/kelurahan, dan masyarakat Nias Selatan yang telah bekerja sama, sehingga acara pelaksanaan pembukaan Luahawara Festival 2022 ini dapat berjalan lancar.

Walaupun Sarumaha menambahkan bahwa Luahawara Festival 2022 diisi dengan Tari Kreasi, Pencak Silat, Volleyball, Futsal, Catur, Tarik Tambang, Balap Karung, Joget Balon, dan Luahawara Idol akan berlangsung dari tanggal 30 Juli 2022 hingga 15 Agustus 2022. Kegiatan berlangsung dari pagi hari, sore hari hingga malam hari yang akan diisi dengan penampilan dari para peserta Luahawara Idol dan dimeriahkan oleh artis-arti ibu kota. (mag-2/azw)

NISEL, SUMUTPOS.CO – Wakil Bupati Nias Selatan (Nisel) Firman Giawa resmi membuka Luahawara Festival 2022 di Lapangan Kantor Kecamatan Teluk Dalam, di daerah Baloho, Kecamatan Teluk Dalam, Kabupaten Nias Selatan. Sabtu, (30/7). Pembukaan ditandai dengan pemukulan gong.

Dalam kata pembukaan yang disampaikan oleh Camat Teluk Dalam Hans Matin Wau, menyampaikan bahwa Luahawara Festival 2022 merupakan perwujudan dari aspirasi masyarakat Kecamatan Teluk Dalam yang disampaikan melalui para Kepala Desa beberapa bulan yang lalu. “Tujuan dari pelaksanaan dari Luahawara Festival 2022 ini adalah untuk membangun dan meningkatkan soliditas antar desa yang ada di wilayah Kecamatan Teluk Dalam”, ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Wabup Nias Selatan mengharapkan kepada pemerintah tingkat Kecamatan Teluk Dalam dan desa agar pelaksanaan Luahawara Festival 2022 dari tanggal 30 Juli sampai 17 Agustus 2022 ditetapkan sebagai kegiatan tahunan, sehingga dapat dilaksanakan kembali pada tahun 2023.

“Atas nama Pemerintah Nias Selatan, saya mengucapkan selamat dan sukses atas pelaksanaan Luahawara Festival 2022 hari ini, dan juga saya mengharapkan agar Luahawara Festival 2022 ini bisa dijadikan sebagai kegiatan tahunan, sehingga dapat dilaksanakan kembali pada tahun 2023,” ucap Firman Giawa.

Firman Giawa menegaskan bahwa dengan adanya kegiatan ini di setiap kecamatan, maka perekonomian masyarakat Kabupaten Nias Selatan bangkit kembali usai massa krisis Covid-19.

Selanjutnya, Sekcam Teluk Dalam Walaupun Sarumaha, dalam kata penutup menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Nias Selatan, para donatur, para kepala desa/kelurahan, dan masyarakat Nias Selatan yang telah bekerja sama, sehingga acara pelaksanaan pembukaan Luahawara Festival 2022 ini dapat berjalan lancar.

Walaupun Sarumaha menambahkan bahwa Luahawara Festival 2022 diisi dengan Tari Kreasi, Pencak Silat, Volleyball, Futsal, Catur, Tarik Tambang, Balap Karung, Joget Balon, dan Luahawara Idol akan berlangsung dari tanggal 30 Juli 2022 hingga 15 Agustus 2022. Kegiatan berlangsung dari pagi hari, sore hari hingga malam hari yang akan diisi dengan penampilan dari para peserta Luahawara Idol dan dimeriahkan oleh artis-arti ibu kota. (mag-2/azw)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/