32 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Indonesia Operasi Militer di Somalia

Jakarta – Ada tiga instruksi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terkait nasib 20 ABK di Kapal MV Sinar Kudus yang dibajak perompak Somalia. Salah satunya adalah operasi militer agar dunia tahu Indonesia tidak pernah memberikan toleransi terhadap aksi biadab tersebut. Dua instruksi SBY lainnya adalah menyelamatkan dan membebaskan seluruh WNI yang disandera. Lalu membawa pulang kapal ke Indonesia lengkap dengan muatannya.
“Dan yang ketiga lakukan operasi militer untuk menunjukkan pada dunia bahwa kita tidak akan mentolerir penyanderaan atau mentolerir perompakan. Ketiga-tiganya telah dilakukan saya kira,” ujar Juru Bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha saat ditemui di kantornya, Jl Veteran, Jakarta, Selasa (3/5).

Julian mengklaim, SBY sudah terlibat dalam upaya pembebasan sandera sejak awal. SBY juga sudah memerintahkan TNI agar melakukan langkah-langkah penyelamatan.

Sementara, kabar pembebasan 20 anak buah kapal (ANK) KM MV Sinar Kudus yang disandera kawanan perompok bersenjata api di Somalia disambut gembira oleh Hj Farida, ibunda Irwan, salah seorang ABK yang menjadi mualim di kapal tersebut.

Meski belum mengetahui kapan Irwan dan kawan-kawanya kembali ke tanah air, Hj Farida mengaku sudah tidak sabar bertemu dengan putranya itu. Hj Farida mengatakan, dia merencanakan jika sudah mengetahui kapan Irwan akan pulang ke Indonesia, dia akan meminta putranya itu untuk pulang ke Batubara, untuk diupa-upa. (ing/smg)

Jakarta – Ada tiga instruksi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) terkait nasib 20 ABK di Kapal MV Sinar Kudus yang dibajak perompak Somalia. Salah satunya adalah operasi militer agar dunia tahu Indonesia tidak pernah memberikan toleransi terhadap aksi biadab tersebut. Dua instruksi SBY lainnya adalah menyelamatkan dan membebaskan seluruh WNI yang disandera. Lalu membawa pulang kapal ke Indonesia lengkap dengan muatannya.
“Dan yang ketiga lakukan operasi militer untuk menunjukkan pada dunia bahwa kita tidak akan mentolerir penyanderaan atau mentolerir perompakan. Ketiga-tiganya telah dilakukan saya kira,” ujar Juru Bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha saat ditemui di kantornya, Jl Veteran, Jakarta, Selasa (3/5).

Julian mengklaim, SBY sudah terlibat dalam upaya pembebasan sandera sejak awal. SBY juga sudah memerintahkan TNI agar melakukan langkah-langkah penyelamatan.

Sementara, kabar pembebasan 20 anak buah kapal (ANK) KM MV Sinar Kudus yang disandera kawanan perompok bersenjata api di Somalia disambut gembira oleh Hj Farida, ibunda Irwan, salah seorang ABK yang menjadi mualim di kapal tersebut.

Meski belum mengetahui kapan Irwan dan kawan-kawanya kembali ke tanah air, Hj Farida mengaku sudah tidak sabar bertemu dengan putranya itu. Hj Farida mengatakan, dia merencanakan jika sudah mengetahui kapan Irwan akan pulang ke Indonesia, dia akan meminta putranya itu untuk pulang ke Batubara, untuk diupa-upa. (ing/smg)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/