Dihubungi terpisah, Rektor USU Prof Dr Runtung Sitepu menyatakan, peringkat USU saat ini terus mengalami peningkatan dari sebelumnya. Peringkat inipun akan terus ditingkatkan menjadi lebih baik lagi.
“Ketika saya dilantik menjadi Rektor USU 28 Januari 2016, USU berada pada peringkat 38. Setelah bekerja satu semester pada penilaian Kemenristekdikti 17 Agustus 2016, USU berhasil naik 9 peringkat menjadi 29. Ini sebagai hasil kerja semua sivitas akademika, tenaga kependidikan dan dukungan alumni,” kata Runtung yang dikonfirmasi, Jumat (18/8) malam.
Dia melanjutkan, dalam penilaian Agustus 2017 ini menurut informasi dari Kemenristekdikti USU berada pada peringkat 19. Peringkat ini berarti naik lagi 9 peringkat. “Saya kira dengan kerja keras satu setengah tahun sudah berhasil naik 18 peringkat, dan sungguh suatu capaian yang luar biasa. Posisi ini antara lain disebabkan karena USU masih terus meningkatkan akreditasi prodi dan instusi untuk meraih A,” tandasnya.
Ia menambahkan, USU sekarang sedang berjuang untuk meningkatkan akreditasi dari B menjadi A. Saat ini, borangnya sudah selesai dikerjakan dan kini sedanf proses penyempurnaan. “Jika akreditasi A bisa dicapai insya Allah peringkat USU akan naik lagi. Sebab, bobot akreditasi untuk peringkat mencapai sebesar 30 persen,” imbuhnya.
Kepala Kantor Humas USU Bisru Hafi mengaku, saat ini USU sedang terus mengejar peringkat yang lebih baik melalui beberapa upaya peningkatan di segala lini. Seperti, akreditasi prodi unggul A yang telah bertambah sebanyak 21 prodi dari sebelumnya. Lalu, prestasi mahasiswa di tingkat nasional dan Internasional pada 2017 saja yang mencapai 136 kegiatan.
Selain itu, sambung dia, jumlah guru besar USU terus bertambah dan hingga kini sudah ada 147 orang. Kemudian, produktifitas penulisan di jurnal internasional oleh para staf pengajar. “USU juga memohon doa restu kepada keluarga besarnya dan masyarakat agar dalam akreditasi institusi pada 2018 dapat meraih peringkat akreditasi A,” tandasnya. (idr/wan/ris/ril)
Dihubungi terpisah, Rektor USU Prof Dr Runtung Sitepu menyatakan, peringkat USU saat ini terus mengalami peningkatan dari sebelumnya. Peringkat inipun akan terus ditingkatkan menjadi lebih baik lagi.
“Ketika saya dilantik menjadi Rektor USU 28 Januari 2016, USU berada pada peringkat 38. Setelah bekerja satu semester pada penilaian Kemenristekdikti 17 Agustus 2016, USU berhasil naik 9 peringkat menjadi 29. Ini sebagai hasil kerja semua sivitas akademika, tenaga kependidikan dan dukungan alumni,” kata Runtung yang dikonfirmasi, Jumat (18/8) malam.
Dia melanjutkan, dalam penilaian Agustus 2017 ini menurut informasi dari Kemenristekdikti USU berada pada peringkat 19. Peringkat ini berarti naik lagi 9 peringkat. “Saya kira dengan kerja keras satu setengah tahun sudah berhasil naik 18 peringkat, dan sungguh suatu capaian yang luar biasa. Posisi ini antara lain disebabkan karena USU masih terus meningkatkan akreditasi prodi dan instusi untuk meraih A,” tandasnya.
Ia menambahkan, USU sekarang sedang berjuang untuk meningkatkan akreditasi dari B menjadi A. Saat ini, borangnya sudah selesai dikerjakan dan kini sedanf proses penyempurnaan. “Jika akreditasi A bisa dicapai insya Allah peringkat USU akan naik lagi. Sebab, bobot akreditasi untuk peringkat mencapai sebesar 30 persen,” imbuhnya.
Kepala Kantor Humas USU Bisru Hafi mengaku, saat ini USU sedang terus mengejar peringkat yang lebih baik melalui beberapa upaya peningkatan di segala lini. Seperti, akreditasi prodi unggul A yang telah bertambah sebanyak 21 prodi dari sebelumnya. Lalu, prestasi mahasiswa di tingkat nasional dan Internasional pada 2017 saja yang mencapai 136 kegiatan.
Selain itu, sambung dia, jumlah guru besar USU terus bertambah dan hingga kini sudah ada 147 orang. Kemudian, produktifitas penulisan di jurnal internasional oleh para staf pengajar. “USU juga memohon doa restu kepada keluarga besarnya dan masyarakat agar dalam akreditasi institusi pada 2018 dapat meraih peringkat akreditasi A,” tandasnya. (idr/wan/ris/ril)