26 C
Medan
Wednesday, June 26, 2024

Lagi, 4 Rumah Djoko Disita KPK

JAKARTA-Djoko Susilo ternyata memiliki banyak aset tidak bergerak berupa rumah. Kemarin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menyita empat rumah milik polisi dengan pangkat irjen itu. Jika dikalkulasi, berarti institusi pimpinan Abraham Samad itu sudah menyita sepuluh rumah milik Djoko.

Empat rumah lagi yang diduga milik tersangka kasus korupsi simulator SIM dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) itu berada di dua tempat. Tiga rumah ada di kawasan Jakarta Selatan dan satu hunian di Depok, Jawa Barat. “Hari ini (kemarin, red) ada pemasangan plang sita,” ujar Jubir KPK Johan Budi.

Dia lantas merinci empat hunian itu. Untuk yang berada di Jakarta Selatan, rumah itu ada di Jalan Prapanca Raya Nomor 6, Jalan Cikajang Nomor 18, dan Jalan Elang Emas Blok D II Nomor 2, Tanjung Mas Raya, Tanjung Barat. Rumah yang berada di Jalan Prapanca itu kabarnya sering ditempati istri muda Djoko yang juga mantan putrid Solo, Dipta Anindita.

Sementara rumah Djoko di kawasan Depok yang disita KPK beralamat di Kompleks Perumahan Pesona Khayangan Blok E Nomor 1. Menurut Johan, total sepuluh rumah yang disita itu akumulasi dari hunian di Jakarta, Solo, Jogja dan Semarang.

Meski telah dilakukan penyitaan, KPK tidak serta merta melarang rumah itu untuk dihuni. Menurutnya, penghuni yang dipasrahi untuk tinggal masih diperbolehkan berada di rumah tersebut seperti biasa. Penyitaan dilakukan supaya tidak ada transaksi jual beli rumah yang diduga hasil dari TPPU.

“Disita itu tidak boleh dipindahtangankan, tidak boleh dijual atau disewakan. Penyitaan untuk negara menunggu keputusan pengadilan,” imbuhnya. (dim/jpnn)

JAKARTA-Djoko Susilo ternyata memiliki banyak aset tidak bergerak berupa rumah. Kemarin Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menyita empat rumah milik polisi dengan pangkat irjen itu. Jika dikalkulasi, berarti institusi pimpinan Abraham Samad itu sudah menyita sepuluh rumah milik Djoko.

Empat rumah lagi yang diduga milik tersangka kasus korupsi simulator SIM dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) itu berada di dua tempat. Tiga rumah ada di kawasan Jakarta Selatan dan satu hunian di Depok, Jawa Barat. “Hari ini (kemarin, red) ada pemasangan plang sita,” ujar Jubir KPK Johan Budi.

Dia lantas merinci empat hunian itu. Untuk yang berada di Jakarta Selatan, rumah itu ada di Jalan Prapanca Raya Nomor 6, Jalan Cikajang Nomor 18, dan Jalan Elang Emas Blok D II Nomor 2, Tanjung Mas Raya, Tanjung Barat. Rumah yang berada di Jalan Prapanca itu kabarnya sering ditempati istri muda Djoko yang juga mantan putrid Solo, Dipta Anindita.

Sementara rumah Djoko di kawasan Depok yang disita KPK beralamat di Kompleks Perumahan Pesona Khayangan Blok E Nomor 1. Menurut Johan, total sepuluh rumah yang disita itu akumulasi dari hunian di Jakarta, Solo, Jogja dan Semarang.

Meski telah dilakukan penyitaan, KPK tidak serta merta melarang rumah itu untuk dihuni. Menurutnya, penghuni yang dipasrahi untuk tinggal masih diperbolehkan berada di rumah tersebut seperti biasa. Penyitaan dilakukan supaya tidak ada transaksi jual beli rumah yang diduga hasil dari TPPU.

“Disita itu tidak boleh dipindahtangankan, tidak boleh dijual atau disewakan. Penyitaan untuk negara menunggu keputusan pengadilan,” imbuhnya. (dim/jpnn)

Previous article
Next article

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/