32 C
Medan
Friday, June 28, 2024

Dugaan Penipuan Investasi Bodong Binomo, Crazy Rich Medan Ditangkap

JAKARTA, SUMUTPOS.CO – Penyidik Bareskrim Polri telah melakukan penahanan terhadap Indra Kesuma alias Indra Kenz setelah ditetapkan sebagai tersangka pada Kamis (24/2) malam. Langkah selanjutnya, Bareskrim Polri akan segera memiskinkan pria berjuluk Crazy Rich Medan itu dengan melakukan penyitaan terhadap aset miliknya.

“Akan dilakukan penyitaan aset tersangka,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (25/2).

Ramadhan memastikan sudah ada beberapa aset Indra Kenz yang segera disita. Hanya saja, dia enggan memerinci apa saja aset-aset yang akan disita tersebut. Jenderal bintang satu itu memastikan penyitaan aset tersangka dilakukan terkait dengan pemulihan kerugian korban yang mencapai Rp3,8 miliar.

Sebelumnya, penyidik Bareskrim Polri telah melakukan penahanan terhadap Indra Kesuma alias Indra Kenz setelah ditetapkan sebagai tersangka pada Kamis (24/2) malam.

Ramadhan mengatakan penahanan ini dilakukan setelah penyidik melakukan penangkapan. “Penahanan dilakukan di Rutan Bareskrim Polri untuk 20 hari ke depan terhitung hari ini 25 Februari sampai 16 Maret 2022,” kata Ramadhan.

Crazy rich asal Medan itu diduga melakukan tindak pidana judi daring dan/atau penyebaran berita bohong melalui media elektronik dan/atau penipuan, perbuatan curang dan/atau TPPU. Dalam hal ini, dia dijerat Pasal 45 Ayat 2 Juncto Pasal 27 Ayat 2 dan/atau Pasal 45 Ayat 1 Juncto Pasal 28 Ayat 1 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

Lalu, dia juga dijerat Pasal 3 dan/atau Pasal 5 dan/atau Pasal 10 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan TPPU Juncto Pasal 378 Juncto Pasal 5 KUHP. “Ancaman hukuman terhadap yang bersangkutan 20 tahun,” kata Ramadhan.

Sementara itu, pengacara Indra Kenz, Wardaniman Larosa mengatakan, ada empat rekening kliennya yang telah diblokir oleh Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). Dia juga mengatakan bahwa kliennya telah menghentikan promosi aplikasi Binomo dan edukasi aplikasi investasi di channel milik Indra Kenz di YouTube sejak diminta oleh Satgas Waspada Investasi (SWI). “Sejak ada saran dari SWI justru beliau (Indra Kenz) menyarankan untuk menghapus dan Saudara Indra Kenz telah menghapusnya,” kata Warda.

Selain itu, Warda juga mengatakan kliennya akan kooperatif membantu penyidik untuk mengungkap siapa pemilik platform Binomo. “Kami kooporatif ya, karena terus terang Saudara Indra Kenz tidak mengenal dan tidak tau siapa saja pemilik platform Binomo. Justru dengan ditangkap ataupun diketahui siapa pemilik platform Binomo justru Saudara Indra Kenz menguntungkan,” kata Warda.

Diketahui, Indra Kenz merupakan influencer (pemengaruh) yang menjadi afiliator aplikasi investasi bodong Binomo. Dia dijuluki warganet sebagai “crazy rich” atau orang kaya yang bergelimang harta dari Medan. Indra Kenz mengakui sempat keliru saat menyampaikan bahwa aplikasi trading binary option atau perdagangan opsi biner itu legal alias memiliki izin resmi dari badan pengawasan keuangan di Indonesia tahun 2019.

Suka Pamer Kemewahan

Indra Kesuma atau yang dikenal sebagai Indra Kenz lahir di Rantauprapat, Sumatera Utara pada 31 Mei 1996 silam. Indra Kenz merupakan lulusan dari jurusan Teknik di Universitas Prima Indonesia (2014-2018).

Ia dijuluki sebagai crazy rich Medan karena memiliki beberapa usaha mulai dari kursus trading, klinik kecantikan, usaha makanan, clothing line dan masih banyak lainnya. Indra Kenz juga memiliki perusahaan yang bernama PT Disotiv Citra Digital yang bergerak di dunia kreatif seperti digital marketing dan videografi.

Sebelum terkenal seperti saat ini, Indra Kenz memulai kariernya pada usia 16 tahun. Ia juga melakoni beberapa profesi seperti jualan online, penyanyi café, pengamen hingga menjadi seorang sopir taksi. Selain itu, ia pernah menjadi seorang penyiar radio, MC dan mengikuti ajang pencarian bakat The Voice Indonesia 2018 dan dimentori oleh Titi DJ.

Pada umur 21 tahun, ia menjadi pegawai asuransi dan sempat berjualan jam tangan mahal namun berakhir bangkrut karena belum bisa mengelola keuangannya. Pada umur 26 tahun, ia terjun di dunia trading karena tertipu oleh investasi bodong tersebut dan ia memutuskan untuk mempelajarinya sendiri.

Selain menjadi seorang pengusaha, Indar Kenz juga menjadi seorang content creator yang kerap memamerkan kehidupan mewahnya di media sosial mulai dari YouTube, TikTok hingga Instagram.

Sebelum terjerat kasus Binomo yang ramai diperbincangkan, Indra Kenz sempat viral dikarenakan ia mengungkapkan bahwa terlahir miskin itu privilege. Hal ini sontak membuat warganet geram dan tidak sedikit berkomentar.

Ia kerap bersikap sombong dan pamer bahwa dia tak bakal jatuh miskin. Dia menyebut bahwa Tuhan bingung karena tak tahu gimana caranya membuatnya miskin.

Berawal dari pertanyaan netizen ke Indra Kenz soal apa yang diperbuatnya bila kelak jatuh miskin. Indra Kenz menanggapi santai dan dia yakin menyombongkan bila dirinya tak bakal miskin seumur hidupnya.

“Kira-kira ketika Tuhan mengubah nasibnya kembali jatuh miskin gimana ya?,” tanya netizen yang diunggah oleh akun Instagram @omg.indonesia.id.

Melihat pertanyaan tersebut, Indra Kenz sontak mengatakan bahwa Tuhan tak bisa membuatnya menjadi miskin. Sebab, Tuhan pastinya akan bingung untuk menentukan nasibnya, lantaran ia selalu berbuat baik setiap kali nasibnya akan diubah.

“Nih, nih, nih, nggak bisa. Kenapa? Karena ketika gue sombong, gue pamer, udah mau dibuat Tuhan aku miskin kan, tiba-tiba baik aku, beramal, bersedekah, bantuin orang, nah bingung,” jawab Indra Kenz terhadap pertanyaan tersebut.

“Abis itu dikasihlah aku makin kaya, ya kan, ditambahlah rezeki itu. Sombong lagi aku, pamer lagi aku, dimiskinkan lagi aku, bersedekah lagi,” sambungnya.

Dengan melakukan hal tersebut, Indra Kenz tampaknya cukup yakin bahwa dirinya tak akan kembali miskin. Sebab, dengan sombong lalu bersedekah, maka Tuhan akan justru menambah pundi-pundi rupiahnya.

“Makanya Tuhan pun bingung boy mau ambil keputusan, nggak tahu mau diapain aku nih,” tutupnya sambil tertawa.

Melihat unggahan lama yang kemudian viral tersebut, netizen jelas kembali membanjiri kolom komentar. Ia bahkan langsung menuai kritikan lantaran ucapannya tersebut.

“Yng namanya TUHAN, gak ada istilah nya bingung .. klo dia udh bilang “KUN FAYAKUN” Dia bisa mmbuat lo miskin semiskin miskin nya atau mmbuat lo terhina . Jdi gak usah songong bat dah jdi orng ! Lagian lo kaya krna duit loss orng,” tulis angrahsyptra_.

“Kaya bukan berarti dimuliakan, miskin belum tentu dihinakan. Awas istidraj ngab,” tulis rifaaprilia14. (jpnn/ant/bbs)

 

 

 

 

 

 

 

 

JAKARTA, SUMUTPOS.CO – Penyidik Bareskrim Polri telah melakukan penahanan terhadap Indra Kesuma alias Indra Kenz setelah ditetapkan sebagai tersangka pada Kamis (24/2) malam. Langkah selanjutnya, Bareskrim Polri akan segera memiskinkan pria berjuluk Crazy Rich Medan itu dengan melakukan penyitaan terhadap aset miliknya.

“Akan dilakukan penyitaan aset tersangka,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (25/2).

Ramadhan memastikan sudah ada beberapa aset Indra Kenz yang segera disita. Hanya saja, dia enggan memerinci apa saja aset-aset yang akan disita tersebut. Jenderal bintang satu itu memastikan penyitaan aset tersangka dilakukan terkait dengan pemulihan kerugian korban yang mencapai Rp3,8 miliar.

Sebelumnya, penyidik Bareskrim Polri telah melakukan penahanan terhadap Indra Kesuma alias Indra Kenz setelah ditetapkan sebagai tersangka pada Kamis (24/2) malam.

Ramadhan mengatakan penahanan ini dilakukan setelah penyidik melakukan penangkapan. “Penahanan dilakukan di Rutan Bareskrim Polri untuk 20 hari ke depan terhitung hari ini 25 Februari sampai 16 Maret 2022,” kata Ramadhan.

Crazy rich asal Medan itu diduga melakukan tindak pidana judi daring dan/atau penyebaran berita bohong melalui media elektronik dan/atau penipuan, perbuatan curang dan/atau TPPU. Dalam hal ini, dia dijerat Pasal 45 Ayat 2 Juncto Pasal 27 Ayat 2 dan/atau Pasal 45 Ayat 1 Juncto Pasal 28 Ayat 1 Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

Lalu, dia juga dijerat Pasal 3 dan/atau Pasal 5 dan/atau Pasal 10 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pencegahan dan Pemberantasan TPPU Juncto Pasal 378 Juncto Pasal 5 KUHP. “Ancaman hukuman terhadap yang bersangkutan 20 tahun,” kata Ramadhan.

Sementara itu, pengacara Indra Kenz, Wardaniman Larosa mengatakan, ada empat rekening kliennya yang telah diblokir oleh Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). Dia juga mengatakan bahwa kliennya telah menghentikan promosi aplikasi Binomo dan edukasi aplikasi investasi di channel milik Indra Kenz di YouTube sejak diminta oleh Satgas Waspada Investasi (SWI). “Sejak ada saran dari SWI justru beliau (Indra Kenz) menyarankan untuk menghapus dan Saudara Indra Kenz telah menghapusnya,” kata Warda.

Selain itu, Warda juga mengatakan kliennya akan kooperatif membantu penyidik untuk mengungkap siapa pemilik platform Binomo. “Kami kooporatif ya, karena terus terang Saudara Indra Kenz tidak mengenal dan tidak tau siapa saja pemilik platform Binomo. Justru dengan ditangkap ataupun diketahui siapa pemilik platform Binomo justru Saudara Indra Kenz menguntungkan,” kata Warda.

Diketahui, Indra Kenz merupakan influencer (pemengaruh) yang menjadi afiliator aplikasi investasi bodong Binomo. Dia dijuluki warganet sebagai “crazy rich” atau orang kaya yang bergelimang harta dari Medan. Indra Kenz mengakui sempat keliru saat menyampaikan bahwa aplikasi trading binary option atau perdagangan opsi biner itu legal alias memiliki izin resmi dari badan pengawasan keuangan di Indonesia tahun 2019.

Suka Pamer Kemewahan

Indra Kesuma atau yang dikenal sebagai Indra Kenz lahir di Rantauprapat, Sumatera Utara pada 31 Mei 1996 silam. Indra Kenz merupakan lulusan dari jurusan Teknik di Universitas Prima Indonesia (2014-2018).

Ia dijuluki sebagai crazy rich Medan karena memiliki beberapa usaha mulai dari kursus trading, klinik kecantikan, usaha makanan, clothing line dan masih banyak lainnya. Indra Kenz juga memiliki perusahaan yang bernama PT Disotiv Citra Digital yang bergerak di dunia kreatif seperti digital marketing dan videografi.

Sebelum terkenal seperti saat ini, Indra Kenz memulai kariernya pada usia 16 tahun. Ia juga melakoni beberapa profesi seperti jualan online, penyanyi café, pengamen hingga menjadi seorang sopir taksi. Selain itu, ia pernah menjadi seorang penyiar radio, MC dan mengikuti ajang pencarian bakat The Voice Indonesia 2018 dan dimentori oleh Titi DJ.

Pada umur 21 tahun, ia menjadi pegawai asuransi dan sempat berjualan jam tangan mahal namun berakhir bangkrut karena belum bisa mengelola keuangannya. Pada umur 26 tahun, ia terjun di dunia trading karena tertipu oleh investasi bodong tersebut dan ia memutuskan untuk mempelajarinya sendiri.

Selain menjadi seorang pengusaha, Indar Kenz juga menjadi seorang content creator yang kerap memamerkan kehidupan mewahnya di media sosial mulai dari YouTube, TikTok hingga Instagram.

Sebelum terjerat kasus Binomo yang ramai diperbincangkan, Indra Kenz sempat viral dikarenakan ia mengungkapkan bahwa terlahir miskin itu privilege. Hal ini sontak membuat warganet geram dan tidak sedikit berkomentar.

Ia kerap bersikap sombong dan pamer bahwa dia tak bakal jatuh miskin. Dia menyebut bahwa Tuhan bingung karena tak tahu gimana caranya membuatnya miskin.

Berawal dari pertanyaan netizen ke Indra Kenz soal apa yang diperbuatnya bila kelak jatuh miskin. Indra Kenz menanggapi santai dan dia yakin menyombongkan bila dirinya tak bakal miskin seumur hidupnya.

“Kira-kira ketika Tuhan mengubah nasibnya kembali jatuh miskin gimana ya?,” tanya netizen yang diunggah oleh akun Instagram @omg.indonesia.id.

Melihat pertanyaan tersebut, Indra Kenz sontak mengatakan bahwa Tuhan tak bisa membuatnya menjadi miskin. Sebab, Tuhan pastinya akan bingung untuk menentukan nasibnya, lantaran ia selalu berbuat baik setiap kali nasibnya akan diubah.

“Nih, nih, nih, nggak bisa. Kenapa? Karena ketika gue sombong, gue pamer, udah mau dibuat Tuhan aku miskin kan, tiba-tiba baik aku, beramal, bersedekah, bantuin orang, nah bingung,” jawab Indra Kenz terhadap pertanyaan tersebut.

“Abis itu dikasihlah aku makin kaya, ya kan, ditambahlah rezeki itu. Sombong lagi aku, pamer lagi aku, dimiskinkan lagi aku, bersedekah lagi,” sambungnya.

Dengan melakukan hal tersebut, Indra Kenz tampaknya cukup yakin bahwa dirinya tak akan kembali miskin. Sebab, dengan sombong lalu bersedekah, maka Tuhan akan justru menambah pundi-pundi rupiahnya.

“Makanya Tuhan pun bingung boy mau ambil keputusan, nggak tahu mau diapain aku nih,” tutupnya sambil tertawa.

Melihat unggahan lama yang kemudian viral tersebut, netizen jelas kembali membanjiri kolom komentar. Ia bahkan langsung menuai kritikan lantaran ucapannya tersebut.

“Yng namanya TUHAN, gak ada istilah nya bingung .. klo dia udh bilang “KUN FAYAKUN” Dia bisa mmbuat lo miskin semiskin miskin nya atau mmbuat lo terhina . Jdi gak usah songong bat dah jdi orng ! Lagian lo kaya krna duit loss orng,” tulis angrahsyptra_.

“Kaya bukan berarti dimuliakan, miskin belum tentu dihinakan. Awas istidraj ngab,” tulis rifaaprilia14. (jpnn/ant/bbs)

 

 

 

 

 

 

 

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/