29 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Polda Metro Jaya Sabet Juara Umum

Foto: Dokumen-jambi Ekspres/JPG Atlet POP Judo Polda Jambi akan ujuk gigi pada Kapolri Cup 2016 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Sampali, Medan, Sumatera Utara (Sumut), 29 Juli-1 Agustus mendatang. Untuk itu hari ini, 25 atlet akan di berangkatkan menuju kejuaraan tahun tersebut.
Foto: Dokumen-jambi Ekspres/JPG
Atlet POP Judo Polda Jambi akan ujuk gigi pada Kapolri Cup 2016 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Sampali, Medan, Sumatera Utara (Sumut), 29 Juli-1 Agustus mendatang. Untuk itu hari ini, 25 atlet akan di berangkatkan menuju kejuaraan tahun tersebut.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Polda Metro Jaya menyabet juara umum di Kejuaraan Judo dan Bela Diri Polri se-Indonesia yang memperebutkan Piala Kapolri 2016. Kejuaraah yang berlangsung selama tiga hari di Gelanggang Remaja, Jalan Sutomo Medan, pada 29-31 Juli ini, resmi ditutup oleh Kepala Sekolah Polisi Negara Sampali, Kombes Pol Eldi Yudianto, kemarin (31/7).

Tujuan kejuaraan tersebut untuk mempererat silaturahmi di tubuh polri. Polda Metro Jaya muncul sebagai juara umum dengan perolehan 6 medali emas, 2 medali perak dan 7 medali perunggu. Selanjutnya, Polda Jambi memperoleh 3 medali emas, 2 medali perak dan 3 perunggu. Terakhir, urutan ketiga disabet oleh Polda Jabar dengan 2 medali emas, 6 perak dan 4 perunggu.

Kejuaraan itu sebelumnya diikuti oleh 452 atlet. Sebanyak 297 atlet putra dan 155 atlet putri. Jenis pertandingannya antara lain, perorangan putri kelas -48 kg, -52 kg, -57 kg, -63 kg, -70 kg, -78 dan + 78 kg. Sementara, perorangan putra kelas -55kg, -60 kg, -66 kg, -73 kg, -81 kg, -90kg, -100 kg dan +100 kg.

Selain itu, jenis pertandingan pun dibagi dalam kelas beregu putri, kelas beregu putra, kelas rangkaian bela diri Polri, perorangan bela diri kreativitas, perorangan kelompok umur putra dan perorangan kelompok umur putri.

Pada katagori pertandingan beregu Putra dimenangkan juara pertama regu oleh Polda Kalimantan Timur diikuti juara kedua regu dari Polda Metro Jaya A dan Polda Sulawesi Selatan sebagai juara ketiga regu. Pada katagori beregu Putri dimenangkan juara pertama regu oleh Polda Metro Jaya A diikuti juara kedua regu dari Polda Jabar C dan Polda Sumut B sebagai Juara ketiga regu.

Kombes Pol Eldi yang membacakan amanat Kapolda Sumut Irjen Pol Raden Budi Winarso ini menyatakan, kegiatan kejuaran serupa sangat memungkinkan dapat berlanjut pada kesempatan lain di kota yang berbeda.

“Tentunya Polda Sumut khususnya Kapoldasu, Irjen Pol Raden Budi Winarso mengucapkan banyak terimakasih kepada Panitia, wasit dan atlit yang mengikuti kejuaraan Bela diri Polri dan judo dari seluruh Polda di Indonesia dengan semangat yang tinggi tanpa meninggal sportivitas dalam olahraga. Kita semua berharap agar momen kejuaran serupa bisa dilanjutkan kembali pada kesempatan lain di kota yang lain pula. Karena disamping untuk mempererat silaturahmi di tubuh Polri, tentunya juga banyak filosofi yang didapatkan dari semangat sportifitas pada kejuaran-kejuaraan olah raga seperti ini tentunya,” pungkas Kombes Edi.

Sebelumnya, pembukaan kejuaran tersebut, Kapolda Sumut, Irjen Pol Raden Budi Winarso dalam kata sambutannya menjelaskan, bela diri judo memiliki filosofi perinsip yang lekat dengan tugas Polri dalam menindak pelaku kejahatan yaitu gerakan lembut tidak mematikan tapi dapat melumpuhkan.

Hal itu, menurut Budi, cukup penting dimiliki oleh personel polisi guna memelihara Kamtibmas dalam penegakkan hukum dan sebagai pelindung, pengayom serta pelayan masyarakat. Dia menambahkan, kejuaraan tersebut diharapkan dapat kembali memupuk minat berolahraga khususnya bela diri di tubuh Polri dan masyarakat luas. (ted/btr)

Foto: Dokumen-jambi Ekspres/JPG Atlet POP Judo Polda Jambi akan ujuk gigi pada Kapolri Cup 2016 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Sampali, Medan, Sumatera Utara (Sumut), 29 Juli-1 Agustus mendatang. Untuk itu hari ini, 25 atlet akan di berangkatkan menuju kejuaraan tahun tersebut.
Foto: Dokumen-jambi Ekspres/JPG
Atlet POP Judo Polda Jambi akan ujuk gigi pada Kapolri Cup 2016 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Sampali, Medan, Sumatera Utara (Sumut), 29 Juli-1 Agustus mendatang. Untuk itu hari ini, 25 atlet akan di berangkatkan menuju kejuaraan tahun tersebut.

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Polda Metro Jaya menyabet juara umum di Kejuaraan Judo dan Bela Diri Polri se-Indonesia yang memperebutkan Piala Kapolri 2016. Kejuaraah yang berlangsung selama tiga hari di Gelanggang Remaja, Jalan Sutomo Medan, pada 29-31 Juli ini, resmi ditutup oleh Kepala Sekolah Polisi Negara Sampali, Kombes Pol Eldi Yudianto, kemarin (31/7).

Tujuan kejuaraan tersebut untuk mempererat silaturahmi di tubuh polri. Polda Metro Jaya muncul sebagai juara umum dengan perolehan 6 medali emas, 2 medali perak dan 7 medali perunggu. Selanjutnya, Polda Jambi memperoleh 3 medali emas, 2 medali perak dan 3 perunggu. Terakhir, urutan ketiga disabet oleh Polda Jabar dengan 2 medali emas, 6 perak dan 4 perunggu.

Kejuaraan itu sebelumnya diikuti oleh 452 atlet. Sebanyak 297 atlet putra dan 155 atlet putri. Jenis pertandingannya antara lain, perorangan putri kelas -48 kg, -52 kg, -57 kg, -63 kg, -70 kg, -78 dan + 78 kg. Sementara, perorangan putra kelas -55kg, -60 kg, -66 kg, -73 kg, -81 kg, -90kg, -100 kg dan +100 kg.

Selain itu, jenis pertandingan pun dibagi dalam kelas beregu putri, kelas beregu putra, kelas rangkaian bela diri Polri, perorangan bela diri kreativitas, perorangan kelompok umur putra dan perorangan kelompok umur putri.

Pada katagori pertandingan beregu Putra dimenangkan juara pertama regu oleh Polda Kalimantan Timur diikuti juara kedua regu dari Polda Metro Jaya A dan Polda Sulawesi Selatan sebagai juara ketiga regu. Pada katagori beregu Putri dimenangkan juara pertama regu oleh Polda Metro Jaya A diikuti juara kedua regu dari Polda Jabar C dan Polda Sumut B sebagai Juara ketiga regu.

Kombes Pol Eldi yang membacakan amanat Kapolda Sumut Irjen Pol Raden Budi Winarso ini menyatakan, kegiatan kejuaran serupa sangat memungkinkan dapat berlanjut pada kesempatan lain di kota yang berbeda.

“Tentunya Polda Sumut khususnya Kapoldasu, Irjen Pol Raden Budi Winarso mengucapkan banyak terimakasih kepada Panitia, wasit dan atlit yang mengikuti kejuaraan Bela diri Polri dan judo dari seluruh Polda di Indonesia dengan semangat yang tinggi tanpa meninggal sportivitas dalam olahraga. Kita semua berharap agar momen kejuaran serupa bisa dilanjutkan kembali pada kesempatan lain di kota yang lain pula. Karena disamping untuk mempererat silaturahmi di tubuh Polri, tentunya juga banyak filosofi yang didapatkan dari semangat sportifitas pada kejuaran-kejuaraan olah raga seperti ini tentunya,” pungkas Kombes Edi.

Sebelumnya, pembukaan kejuaran tersebut, Kapolda Sumut, Irjen Pol Raden Budi Winarso dalam kata sambutannya menjelaskan, bela diri judo memiliki filosofi perinsip yang lekat dengan tugas Polri dalam menindak pelaku kejahatan yaitu gerakan lembut tidak mematikan tapi dapat melumpuhkan.

Hal itu, menurut Budi, cukup penting dimiliki oleh personel polisi guna memelihara Kamtibmas dalam penegakkan hukum dan sebagai pelindung, pengayom serta pelayan masyarakat. Dia menambahkan, kejuaraan tersebut diharapkan dapat kembali memupuk minat berolahraga khususnya bela diri di tubuh Polri dan masyarakat luas. (ted/btr)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/