26 C
Medan
Friday, November 22, 2024
spot_img

Jatim Tekad Pertahankan Emas Sepakbola PON

SURABAYA – Konflik yang melanda Pengprov PSSI Jatim, untuk sementara tidak mengganggu program pembentukan tim sepakbola proyeksi Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII/2012. Mulai besok (2/1) anak asuhan pelatih Danur Dara itu akan berlatih di Kota Blitar, setelah libur panjang.

Sampai kemarin, sudah tercatat 26 pemain yang masuk dalam daftar skuad PON Jatim. Tim pelatih akan menyeleksi para pemain sehingga menyisakan 22 pemain inti untuk berlaga di PON XII Riau, yang dijadwalkan berlangsung November mendatang.

Tugas berat diemban tim sepakbola PON Jawa Timur. Mereka harus mempertahankan medali emas yang diraih secara berturut-turut selama empat penyelenggaraan PON sebelumnya.

Ketua Harian Pengprov PSSI Jatim Wardi Azhari Siagian mengatakan saat ini pihaknya sedang berkonsentrasi penuh untuk menyusun skuad inti. Selain terus melakukan seleksi 26 pemain, PSSI Jatim sedang mengincar delapan pemain Jatim yang memperkuat tim Sociedad Anonima Deportiva (SAD) yang berlaga di Uruguay. “Kami sedang melakukan penjajakan bisa tidaknya mereka dibawa pulang untuk memperkuat Jatim di PON,” ucap Wardi kemarin (1/1).
Wardi menegaskan pihaknya tidak akan terpengaruh dengan ditunjuknya Bob Hippy sebagai Pelaksana Tugas Ketua PSSI Jawa Timur menggantikan La Nyalla M. Mattalitti. “Saya tidak peduli dengan Bob dan PSSI,” tandas Wardi. (nur/ruk/jpnn)

SURABAYA – Konflik yang melanda Pengprov PSSI Jatim, untuk sementara tidak mengganggu program pembentukan tim sepakbola proyeksi Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII/2012. Mulai besok (2/1) anak asuhan pelatih Danur Dara itu akan berlatih di Kota Blitar, setelah libur panjang.

Sampai kemarin, sudah tercatat 26 pemain yang masuk dalam daftar skuad PON Jatim. Tim pelatih akan menyeleksi para pemain sehingga menyisakan 22 pemain inti untuk berlaga di PON XII Riau, yang dijadwalkan berlangsung November mendatang.

Tugas berat diemban tim sepakbola PON Jawa Timur. Mereka harus mempertahankan medali emas yang diraih secara berturut-turut selama empat penyelenggaraan PON sebelumnya.

Ketua Harian Pengprov PSSI Jatim Wardi Azhari Siagian mengatakan saat ini pihaknya sedang berkonsentrasi penuh untuk menyusun skuad inti. Selain terus melakukan seleksi 26 pemain, PSSI Jatim sedang mengincar delapan pemain Jatim yang memperkuat tim Sociedad Anonima Deportiva (SAD) yang berlaga di Uruguay. “Kami sedang melakukan penjajakan bisa tidaknya mereka dibawa pulang untuk memperkuat Jatim di PON,” ucap Wardi kemarin (1/1).
Wardi menegaskan pihaknya tidak akan terpengaruh dengan ditunjuknya Bob Hippy sebagai Pelaksana Tugas Ketua PSSI Jawa Timur menggantikan La Nyalla M. Mattalitti. “Saya tidak peduli dengan Bob dan PSSI,” tandas Wardi. (nur/ruk/jpnn)

Artikel Terkait

spot_imgspot_imgspot_img

Terpopuler

Artikel Terbaru

/