PETENIS putri dengan servis paling kencang pada tahun ini adalah Serena Williams (AS). Servis paling kencang Serena tercatat 122 mil per jam atau 196,3 kilometer per jam.
Servis terkencang itu terjadi di turnamen Sony Ericsson Terbuka di Key Biscayne, Miami, Florida. Namun, Serena tersingkir di babak perempat final, kalah dari Caroline Wozniacki (Denmark) 4-6, 4-6.
Petenis dengan servis paling kencang kedua saat ini adalah kakak kandung Serena, Venus Williams. Sang kakak tercatat memukul bola saat servis dengan kecepatan 121 mil per jam atau 194,7 kilometer per jam juga di Miami.
Namun Venus tercatat sebagai petenis dengan servis paling kencang sedunia sepanjang sejarah, yakni 129 mil per jam atau 207,6 kilometer per jam, yang tercipta di turnamen Grand Slam AS Terbuka tahun 2007.
Untuk kategori ini, giliran Serena di urutan kedua dengan kecepatan 128 mil per jam atau 206 kilometer per jam. Serena membukukan pencapaian tersebut di Grand Slam Perancis Terbuka tahun 2010.
Dalam kategori servis paling cepat tahun ini, urutan ketiga adalah Sabine Lisicki (Jerman) dengan 118,1 mil per jam atau 190 kilometer per jam ketika tampil di Australia Terbuka. Selanjutnya, servis paling cepat keempat dan kelima adalah Samantha Stosur (Australia, 118 mph/189 km per jam, Indian Wells) dan Kaia Kanepi (Estonia, 116,8 mph/188 km per jam, Brisbane).
Urutan keenam hingga kedelapan ditempati tiga petenis dengan kecepatan servis sama yakni 116,2 mph atau 187 km per jam di Australia Terbuka yakni Jarmila Hajdosova (Australia), Lucie Hradecka (Ceko), dan Madison Keys (AS). (bbs/jpnn)