PEMBALAP Caterham F1 Team Heikki Kovalainen mengakui kesalahannya pada kecelakaan di sesi latihan bebas Formula One (F1) GP Kanada, kemarin (9/6) waktu setempat.
Kovalainen mengalami tabrakan hebat, sehingga dia kehilangan kontrol dari CT01-nya dan membantingnya ke dinding. Dampaknya fatal terjadi pada mobilnya, hingga puing-puing dari jet daratnya berhamburan ke aspal.
Tapi meski perbaikan mobil tengah dilakukan oleh para mekaniknya, Kovalianen tetap melanjutkannya dengan mobil lainnya. Meski sudah mengganti mobil, pembalap Finlandia itu hanya bisa menjadi yang tercepat ke-16 pada sesi latihan bebas.
“Pertama saya ingin mengucapkan terima kasih untuk tim yang telah melakukan dengan baik tugasnya dan menggunakan mobil lainnya untuk bersiap-siap menghadapi Free Practice kedua,” ujar Kovalainen. (bbs/jpnn)
Kovalainen Mengaku Salah
PEMBALAP Caterham F1 Team Heikki Kovalainen mengakui kesalahannya pada kecelakaan di sesi latihan bebas Formula One (F1) GP Kanada, kemarin (9/6) waktu setempat.
Kovalainen mengalami tabrakan hebat, sehingga dia kehilangan kontrol dari CT01-nya dan membantingnya ke dinding. Dampaknya fatal terjadi pada mobilnya, hingga puing-puing dari jet daratnya berhamburan ke aspal.
Tapi meski perbaikan mobil tengah dilakukan oleh para mekaniknya, Kovalianen tetap melanjutkannya dengan mobil lainnya. Meski sudah mengganti mobil, pembalap Finlandia itu hanya bisa menjadi yang tercepat ke-16 pada sesi latihan bebas.
“Pertama saya ingin mengucapkan terima kasih untuk tim yang telah melakukan dengan baik tugasnya dan menggunakan mobil lainnya untuk bersiap-siap menghadapi Free Practice kedua,” ujar Kovalainen. (bbs/jpnn)