31 C
Medan
Sunday, June 30, 2024

PSMS Cari 2 Pemain Asing

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Setelah menjuarai Turnamen Pra Musim Gubsu Edy Rahmayadi Cup 2023, PSMS Medan kembali fokus mempersiapkan diri menghadapi Liga 2 musim 2023/2024. Ayam Kinantan juga akan terus memburu pemain tambahan, termasuk dua pemain asing.

Hal itu dikatakan Pelatih PSMS, Ridwan Saragih di Stadion Teladan, kemarin. “Sejauh ini kita sudah mengontrak 21 pemain. Kita akan terus memburu pemain lainnya,” ujar Ridwan Saragih usai mengantar PSMS juara Edy Rahmayadi Cup 2023.

Untuk itu, pihaknya akan segera menentukan nasib para pemain yang masih menjalani seleksi. “Usai pra musim ini, kita akan berbicara dengan manajemen membahas status pemain yang seleksi,” ungkap Saragih.

PSMS disebutkan juga akan memanfaatkan regulasi pemain asing di Liga 2. Sesuai dengan regulasi, setiap tim bisa mengontrak satu pemain asing non Asia dan satu pemain Asia. “Kita juga sedang mencari pemain asing Asia dan non Asia,” ungkapnya.

Saat ini, PSMS kedatangan pemain asing asal Brasil, Matheus Toto. Ridwan Saragih mengungkapkan, pihaknya masih memberikan kesempatan kepada Toto untuk melakukan adaptasi. “Kita tidak buru-buru. Kita akan memberikan waktu kepadanya untuk adaptasi,” tandasnya.

Selain itu, PSMS juga memburu pemain asing Asia. Pasalnya, pemain asing asal Jepang Hiroya Konno sudah dipulangkan. “Konno tidak jadi bergabung dengan PSMS. Dia sudah dipulangkan. Kita ingin mencari pemain lebih baik,” ungkap Saragih.

Saragih mengakui, PSMS harus bergerak cepat. Mereka harus mempersiapkan semuanya sebelum kick-off Liga 2 awal September mendatang. “Kita akan memiliki waktu persiapan sekitar tiga minggu lagi,” kata Saragih.

Soal keberhasilan menjadi juara Edy Rahmayadi Cup 2023, Ridwan Saragih mengapresiasi kinerja pemainnya kendati sejumlah pemain inti tak diturunkan pada laga final tersebut. Ada beberapa pemain inti seperti Rahmad Hidayat tidak masuk line-up.

“Puji syukur, pemain saya sangat luar biasa dari persiapan hingga hari ini. Ada sejumlah pemain yang diistirahatkan, memberikan kesempatan pemain lain untuk main. Dan sejak awak kita menerapkan keyakinan harus juara,” ucapnya.

Pada pertai final di Stadion Teladan, Rabu (16/8) malam, PSMS mengalahkan Sada Sumut FC dengan skor 1-0. Pertandingan final ini berjalan sengit dan tensi panas. Beberapa kali pemain kedua tim terlibat keributan di tengah lapangan.

Gol tunggal PSMS dicetak Putra Chaniago pada awal babak kedua setelah berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang Sada Sumut. Keberhasilan itu membawa Ayam Kinantan berhak memboyong trofi Edy Rahmayadi sekaligus hadiah uang sebesar Rp100 juta. (dek)

MEDAN, SUMUTPOS.CO – Setelah menjuarai Turnamen Pra Musim Gubsu Edy Rahmayadi Cup 2023, PSMS Medan kembali fokus mempersiapkan diri menghadapi Liga 2 musim 2023/2024. Ayam Kinantan juga akan terus memburu pemain tambahan, termasuk dua pemain asing.

Hal itu dikatakan Pelatih PSMS, Ridwan Saragih di Stadion Teladan, kemarin. “Sejauh ini kita sudah mengontrak 21 pemain. Kita akan terus memburu pemain lainnya,” ujar Ridwan Saragih usai mengantar PSMS juara Edy Rahmayadi Cup 2023.

Untuk itu, pihaknya akan segera menentukan nasib para pemain yang masih menjalani seleksi. “Usai pra musim ini, kita akan berbicara dengan manajemen membahas status pemain yang seleksi,” ungkap Saragih.

PSMS disebutkan juga akan memanfaatkan regulasi pemain asing di Liga 2. Sesuai dengan regulasi, setiap tim bisa mengontrak satu pemain asing non Asia dan satu pemain Asia. “Kita juga sedang mencari pemain asing Asia dan non Asia,” ungkapnya.

Saat ini, PSMS kedatangan pemain asing asal Brasil, Matheus Toto. Ridwan Saragih mengungkapkan, pihaknya masih memberikan kesempatan kepada Toto untuk melakukan adaptasi. “Kita tidak buru-buru. Kita akan memberikan waktu kepadanya untuk adaptasi,” tandasnya.

Selain itu, PSMS juga memburu pemain asing Asia. Pasalnya, pemain asing asal Jepang Hiroya Konno sudah dipulangkan. “Konno tidak jadi bergabung dengan PSMS. Dia sudah dipulangkan. Kita ingin mencari pemain lebih baik,” ungkap Saragih.

Saragih mengakui, PSMS harus bergerak cepat. Mereka harus mempersiapkan semuanya sebelum kick-off Liga 2 awal September mendatang. “Kita akan memiliki waktu persiapan sekitar tiga minggu lagi,” kata Saragih.

Soal keberhasilan menjadi juara Edy Rahmayadi Cup 2023, Ridwan Saragih mengapresiasi kinerja pemainnya kendati sejumlah pemain inti tak diturunkan pada laga final tersebut. Ada beberapa pemain inti seperti Rahmad Hidayat tidak masuk line-up.

“Puji syukur, pemain saya sangat luar biasa dari persiapan hingga hari ini. Ada sejumlah pemain yang diistirahatkan, memberikan kesempatan pemain lain untuk main. Dan sejak awak kita menerapkan keyakinan harus juara,” ucapnya.

Pada pertai final di Stadion Teladan, Rabu (16/8) malam, PSMS mengalahkan Sada Sumut FC dengan skor 1-0. Pertandingan final ini berjalan sengit dan tensi panas. Beberapa kali pemain kedua tim terlibat keributan di tengah lapangan.

Gol tunggal PSMS dicetak Putra Chaniago pada awal babak kedua setelah berhasil memanfaatkan kemelut di depan gawang Sada Sumut. Keberhasilan itu membawa Ayam Kinantan berhak memboyong trofi Edy Rahmayadi sekaligus hadiah uang sebesar Rp100 juta. (dek)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/