24 C
Medan
Sunday, June 16, 2024

Dua Peserta Livoli Menarik Diri

JAKARTA- Kompetisi Liga Bola Voli (Livoli) Divisi 1 2012 bakal digeber di Padepokan Voli Sentul, Bogor, 18-25 November mendatang. Ajang berhadiah total Rp100 juta ini akan diikuti 21 tim.

Di bagian putra, 12 tim akan ambil bagian. Yaitu Indomaret, Banyuwangi, Warok Ponorogo, Bank BNI 46 Semarang, Dhaksinarga, Mutiara Agam, Crane PU Dinas Pengairan Aceh, Mabes TNI, Maluku, Pasundan, Bina Cijaura, dan Bank Sumsel. Sebelumnya, PLN mengundurkan diri. Sedangkan di sector putri diikuti sembilan tim. Yaitu TNI AL, Vita Solo, Pemkab Bantul Jaya, Vobgard, JVC, PLN, Wahana Express Group, Bahana Bina Pakuan, dan Tectona. Satu tim, yaitu Bintang Kabupaten Blitar, batal ikut.

“Banyak pemain top akan tampil di kempetisi ini dengan membela klub mereka masing-masing. Ada juga pemain timnas dan mantan timnas. Jadi, kejuaraan ini pasti akan seru,” kata Hanny Surkatty, Ketua Bidang Pertandingan dan Kompetisi PP Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) di Jakarta kemarin. Menurut Hanny, diantara nama-nama pemain tenar yang pernah membawa nama Indonesia di berbagai kompetisi internasional, adalah Andri dan Brian Alfianto yang membela Bank Sumsel. Di bagian putri, ada Agustin Wulandari, yang tampil untuk Tectona.

Dua tim finalis Livoli Divisi I ini akan promosi di PGN Livoli Divisi Utama 2013. Sedangkan dua tim terbawah dari PGN Livoli Divisi Utama 2012, harus kembali tampil di Divisi I tahun depan.

Untuk Divisi Utama 2012 akan digelar pada 2-9 Desember mendatang di GOR Basket Senayan, Jakarta diikuti 8 tim putra dan putri. Tim putra yang tampil adalah Samator, PDAM Badung, TNI AU, Berlian Bank Jateng, Yuso Gunadarma, Mars Probolinggoo, JML Kota Tangerang, dan Bank Sumut. Di bagian putri, tim-tim yang akan ambil bagian, adalah Popsivo Polwan, Bank Jateng, Petrogres, Mabes TNI, Yuso Gunadarma, Alko, Badak LNG Bontang, dan TNI AU.(ali/jpnn)

JAKARTA- Kompetisi Liga Bola Voli (Livoli) Divisi 1 2012 bakal digeber di Padepokan Voli Sentul, Bogor, 18-25 November mendatang. Ajang berhadiah total Rp100 juta ini akan diikuti 21 tim.

Di bagian putra, 12 tim akan ambil bagian. Yaitu Indomaret, Banyuwangi, Warok Ponorogo, Bank BNI 46 Semarang, Dhaksinarga, Mutiara Agam, Crane PU Dinas Pengairan Aceh, Mabes TNI, Maluku, Pasundan, Bina Cijaura, dan Bank Sumsel. Sebelumnya, PLN mengundurkan diri. Sedangkan di sector putri diikuti sembilan tim. Yaitu TNI AL, Vita Solo, Pemkab Bantul Jaya, Vobgard, JVC, PLN, Wahana Express Group, Bahana Bina Pakuan, dan Tectona. Satu tim, yaitu Bintang Kabupaten Blitar, batal ikut.

“Banyak pemain top akan tampil di kempetisi ini dengan membela klub mereka masing-masing. Ada juga pemain timnas dan mantan timnas. Jadi, kejuaraan ini pasti akan seru,” kata Hanny Surkatty, Ketua Bidang Pertandingan dan Kompetisi PP Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) di Jakarta kemarin. Menurut Hanny, diantara nama-nama pemain tenar yang pernah membawa nama Indonesia di berbagai kompetisi internasional, adalah Andri dan Brian Alfianto yang membela Bank Sumsel. Di bagian putri, ada Agustin Wulandari, yang tampil untuk Tectona.

Dua tim finalis Livoli Divisi I ini akan promosi di PGN Livoli Divisi Utama 2013. Sedangkan dua tim terbawah dari PGN Livoli Divisi Utama 2012, harus kembali tampil di Divisi I tahun depan.

Untuk Divisi Utama 2012 akan digelar pada 2-9 Desember mendatang di GOR Basket Senayan, Jakarta diikuti 8 tim putra dan putri. Tim putra yang tampil adalah Samator, PDAM Badung, TNI AU, Berlian Bank Jateng, Yuso Gunadarma, Mars Probolinggoo, JML Kota Tangerang, dan Bank Sumut. Di bagian putri, tim-tim yang akan ambil bagian, adalah Popsivo Polwan, Bank Jateng, Petrogres, Mabes TNI, Yuso Gunadarma, Alko, Badak LNG Bontang, dan TNI AU.(ali/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/