30 C
Medan
Monday, June 3, 2024

Rubio Langsung Beri Bukti

MINNEAPOLIS – Sepekan menjelang dimulainya NBA musim 2011-2012, tim-tim membiasakan para pemainnya dalam iklim pertandingan melalui laga preseason. Para pemain debutan memberikan optimisme baru bagi timnya. Seperti yang dilakukan oleh rookie asal Spanyol Ricky Rubio yang musim depan memperkuat Minnesota Timberwolves.

Point guard 21 tahun itu melakukan debut dengan penampilan mengagumkan di hadapan pendukung Wolves di Target Center, Minneapolis, kemarin (18/12) WIB. Dia menciptakan tujuh assist untuk mengantarkan kemenangan 117-96 atas Milwaukee Bucks. Dengan tambahan enam poin dan enam rebound, dia harus bersiap menjadi idola baru fans Wolves.

Para pendukung Wolves sangat terhibur dengan aksi perdana Rubio. Di kuarter keempat, terdengar sorakan ‘Ole! Ole! Ole!’ dari tribun penonton untuk mengekspresikan kekaguman pada Rubio. Dalam laga tersebut, Rubio tampil dalam 23 menit.

Penampilan apik Rubio memberikan produktivitas yang baik pada barisan forward Wolves. Power forward Kevin Love menciptakan 21 poin dan 15 rebound di laga tersebut, jumlah poin yang sama juga dicatatkan power forward Michael Beasley. Sementara, forward Derrick Williams mendonasikan 14 poin.

Kubu Wolves sebenarnya sudah memilih Rubio dalam pilihan nomor lima draft 2009. Namun, klausul kontrak di DKV Joventut yang menyebutkan dia harus membeli kontraknya sendiri seharga USD 6 juta jika hengkang ke luar negeri, memaksanya bertahan di Spanyol.

Barcelona memberinya kesempatan lebih besar untuk membangun karirnya. Tahun ini, Rubio mengantarkan Barcelona memenangkan gelar Liga Spanyol. Di tahun sebelumnya, dia berperan besar pada gelar juara Euroleague yang diraih Barcelona.

Laga tersebut juga menjadi laga debut bagi pelatih Rick Adelman bersama Wolves. Musim lalu, dia masih menjadi head coach Houston Rockets. Akibat dua tahun beruntun tak mampu meloloskan Rockets ke playoff, manajemen Rockets tak memberinya tawaran perpanjangan kontrak.

Laga preseason juga dilakoni sesama tim asal Northern California, Golden State Warriors dan Sacramento Kings. Warriors memecundangi Kings dengan 107-96 di pertandingan yang berlangsung di markas Warriors, Oracle Arena, Oakland.

Point guard Stephen Curry menjadi bintang bagi Warriors dengan donasi 22 poin dan enam assist. Shooting guard Monta Ellis juga berperan besar dengan tambahan 18 poin dan delapan assist. (ady/jpnn)

MINNEAPOLIS – Sepekan menjelang dimulainya NBA musim 2011-2012, tim-tim membiasakan para pemainnya dalam iklim pertandingan melalui laga preseason. Para pemain debutan memberikan optimisme baru bagi timnya. Seperti yang dilakukan oleh rookie asal Spanyol Ricky Rubio yang musim depan memperkuat Minnesota Timberwolves.

Point guard 21 tahun itu melakukan debut dengan penampilan mengagumkan di hadapan pendukung Wolves di Target Center, Minneapolis, kemarin (18/12) WIB. Dia menciptakan tujuh assist untuk mengantarkan kemenangan 117-96 atas Milwaukee Bucks. Dengan tambahan enam poin dan enam rebound, dia harus bersiap menjadi idola baru fans Wolves.

Para pendukung Wolves sangat terhibur dengan aksi perdana Rubio. Di kuarter keempat, terdengar sorakan ‘Ole! Ole! Ole!’ dari tribun penonton untuk mengekspresikan kekaguman pada Rubio. Dalam laga tersebut, Rubio tampil dalam 23 menit.

Penampilan apik Rubio memberikan produktivitas yang baik pada barisan forward Wolves. Power forward Kevin Love menciptakan 21 poin dan 15 rebound di laga tersebut, jumlah poin yang sama juga dicatatkan power forward Michael Beasley. Sementara, forward Derrick Williams mendonasikan 14 poin.

Kubu Wolves sebenarnya sudah memilih Rubio dalam pilihan nomor lima draft 2009. Namun, klausul kontrak di DKV Joventut yang menyebutkan dia harus membeli kontraknya sendiri seharga USD 6 juta jika hengkang ke luar negeri, memaksanya bertahan di Spanyol.

Barcelona memberinya kesempatan lebih besar untuk membangun karirnya. Tahun ini, Rubio mengantarkan Barcelona memenangkan gelar Liga Spanyol. Di tahun sebelumnya, dia berperan besar pada gelar juara Euroleague yang diraih Barcelona.

Laga tersebut juga menjadi laga debut bagi pelatih Rick Adelman bersama Wolves. Musim lalu, dia masih menjadi head coach Houston Rockets. Akibat dua tahun beruntun tak mampu meloloskan Rockets ke playoff, manajemen Rockets tak memberinya tawaran perpanjangan kontrak.

Laga preseason juga dilakoni sesama tim asal Northern California, Golden State Warriors dan Sacramento Kings. Warriors memecundangi Kings dengan 107-96 di pertandingan yang berlangsung di markas Warriors, Oracle Arena, Oakland.

Point guard Stephen Curry menjadi bintang bagi Warriors dengan donasi 22 poin dan enam assist. Shooting guard Monta Ellis juga berperan besar dengan tambahan 18 poin dan delapan assist. (ady/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/