27 C
Medan
Sunday, January 19, 2025

Hat-Trick Messi Bekuk Madrid di Barnabeu

Lionel Messi yang mencetak hattrick ke gawang Real Madrid dalam laga El Clasico Senin (24/3) dini hari WIB. FOTO: getty images
Lionel Messi yang mencetak hattrick ke gawang Real Madrid dalam laga El Clasico Senin (24/3) dini hari WIB. FOTO: getty images

MADRID — Barcelona akhirnya keluar sebagai pemenang laga  El Clasico Jilid – II di La Liga musim ini berlangsung di Santiago Bernabeu, Madrid, Senin (24/3) dini hari WIB.

Tiga gol dari mega bintang mereka Lionel Messi memaksa Madrid menyerah 3-4. Bagi Messi ini adalah gol ke-21 bagi Messi baik di El Clasico maupun di Liga Spanyol musim ini.

Barcelona yang bertamu ke ibukota Spanyol  berhasil unggul lebih dulu saat laga baru memasuki menit ke-7. Adalah Andres Iniesta yang menjadi pencetak gol pembuka dalam. Pemain tim nasional Spanyol ini mencetak gol lewat umpan matang yang dikirim oleh Lionel Messi . 0-1 Barca sementara memimpin.

Namun demikian  skor ini tak bertahan lama. Madrid yang tertinggal tak patah arang. Hasilnya Karim Benzema menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-20. Bintang tim nasional Prancis tersebut mencetak gol pembuka bagi tuan rumah memaksimalkan umpan Angel Di Maria. Skor 1-1 membuat lautan pendukung tuan rumah yang memadati stadion bergemuruh.

Berhasil mencetak gol membuat Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan semakin bersemangat memburu gawang Victor Valdez. Hasilnya langsung terlihat empat menit setelah gol pertama.

Benzema kembali menjadi penyumbang gol memaksimalkan umpan silang Angel Di Maria. Dua gol Benzema dan dua assist D Maria membuat Madrid memimpin 2-1.

Jual beli serangan terus terjadi.  Laga berlangsung cukup panas dengan serangkaian pelanggaran. Namun dmeikian, Barca yang tak ingin pulang dengan tangan hampa akhirnya berhasil menyamakan keunggulan di menit 42.

Determinasi Messi ke areal pertahanan Madrid berhasil membuahkan gol. Bintang tim nasional Argentina itu berhasil mengkonversi umpan Neymar menjadi gol tiga menit sebelum waktu normal babak pertama berakhir. Skor 2-2 menutup laga babak pertama.

Jual beli serangan masih berlanjut di babak kedua. Menit ke -55, Madrid benar-benar diuntungkan oleh keputusan wasit Alberto Undiano. Pelanggaran yang dilakukan Alves  terhadap Cristiano Ronaldo beberapa inci di luar kotak terlarang mendapatkan hukuman penalti.

Pasalnya Ronaldo berhasil menjatuhkan diri  kotak 12-pas Barca. Ronaldo yang maju sebagai eksekutor melakukan tugas dengan sempurna.  3-2 Madrid kembali unggul.

Laga berlangsung semakin panas. Wasit kembali mengeluarkan hadiah penalti di menit 63. Kali ini hadiah tersebut bagi Barca setelah Sergio Ramos melanggar Neymar yang melaju sendirian di muka gawang Lopez.

Tidak berhenti  disitu, pelanggaran ini membuat Madrid harus bermain 10 orang pemain karena Ramos langsung diusir wasit keluar lapangan. Kartu merah pertama dalam pertandingan ini.

Sementara itu Messi yang maju sebagai algojo penalti menjalankan tugasnya tanpa cela. Skor kini kebali imbang, 3-3.

Unggul dalam jumlah pemain membuat Barca berhasil mendominasi serangan. Iniesta dan kawan-kawan lebih leluasa menggempur pertahanan tuan rumah.

Hasilnya menit ke-84 penetrasi Iniesta di kotak pertahanan Madrid harus dihentikan dengan keras oleh Carvajal dan Alonso. Wasit melihatnya sebagai pelanggaran yang harus diganjar penalti. Messi yang kembali maju sebagai eksekutor sukses membobol jala Madrid untuk kali ke tiga.  Barca unggul 3-4 dari tuan rumah Madrid hingga akhir laga. (zul/jpnn)

Lionel Messi yang mencetak hattrick ke gawang Real Madrid dalam laga El Clasico Senin (24/3) dini hari WIB. FOTO: getty images
Lionel Messi yang mencetak hattrick ke gawang Real Madrid dalam laga El Clasico Senin (24/3) dini hari WIB. FOTO: getty images

MADRID — Barcelona akhirnya keluar sebagai pemenang laga  El Clasico Jilid – II di La Liga musim ini berlangsung di Santiago Bernabeu, Madrid, Senin (24/3) dini hari WIB.

Tiga gol dari mega bintang mereka Lionel Messi memaksa Madrid menyerah 3-4. Bagi Messi ini adalah gol ke-21 bagi Messi baik di El Clasico maupun di Liga Spanyol musim ini.

Barcelona yang bertamu ke ibukota Spanyol  berhasil unggul lebih dulu saat laga baru memasuki menit ke-7. Adalah Andres Iniesta yang menjadi pencetak gol pembuka dalam. Pemain tim nasional Spanyol ini mencetak gol lewat umpan matang yang dikirim oleh Lionel Messi . 0-1 Barca sementara memimpin.

Namun demikian  skor ini tak bertahan lama. Madrid yang tertinggal tak patah arang. Hasilnya Karim Benzema menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-20. Bintang tim nasional Prancis tersebut mencetak gol pembuka bagi tuan rumah memaksimalkan umpan Angel Di Maria. Skor 1-1 membuat lautan pendukung tuan rumah yang memadati stadion bergemuruh.

Berhasil mencetak gol membuat Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan semakin bersemangat memburu gawang Victor Valdez. Hasilnya langsung terlihat empat menit setelah gol pertama.

Benzema kembali menjadi penyumbang gol memaksimalkan umpan silang Angel Di Maria. Dua gol Benzema dan dua assist D Maria membuat Madrid memimpin 2-1.

Jual beli serangan terus terjadi.  Laga berlangsung cukup panas dengan serangkaian pelanggaran. Namun dmeikian, Barca yang tak ingin pulang dengan tangan hampa akhirnya berhasil menyamakan keunggulan di menit 42.

Determinasi Messi ke areal pertahanan Madrid berhasil membuahkan gol. Bintang tim nasional Argentina itu berhasil mengkonversi umpan Neymar menjadi gol tiga menit sebelum waktu normal babak pertama berakhir. Skor 2-2 menutup laga babak pertama.

Jual beli serangan masih berlanjut di babak kedua. Menit ke -55, Madrid benar-benar diuntungkan oleh keputusan wasit Alberto Undiano. Pelanggaran yang dilakukan Alves  terhadap Cristiano Ronaldo beberapa inci di luar kotak terlarang mendapatkan hukuman penalti.

Pasalnya Ronaldo berhasil menjatuhkan diri  kotak 12-pas Barca. Ronaldo yang maju sebagai eksekutor melakukan tugas dengan sempurna.  3-2 Madrid kembali unggul.

Laga berlangsung semakin panas. Wasit kembali mengeluarkan hadiah penalti di menit 63. Kali ini hadiah tersebut bagi Barca setelah Sergio Ramos melanggar Neymar yang melaju sendirian di muka gawang Lopez.

Tidak berhenti  disitu, pelanggaran ini membuat Madrid harus bermain 10 orang pemain karena Ramos langsung diusir wasit keluar lapangan. Kartu merah pertama dalam pertandingan ini.

Sementara itu Messi yang maju sebagai algojo penalti menjalankan tugasnya tanpa cela. Skor kini kebali imbang, 3-3.

Unggul dalam jumlah pemain membuat Barca berhasil mendominasi serangan. Iniesta dan kawan-kawan lebih leluasa menggempur pertahanan tuan rumah.

Hasilnya menit ke-84 penetrasi Iniesta di kotak pertahanan Madrid harus dihentikan dengan keras oleh Carvajal dan Alonso. Wasit melihatnya sebagai pelanggaran yang harus diganjar penalti. Messi yang kembali maju sebagai eksekutor sukses membobol jala Madrid untuk kali ke tiga.  Barca unggul 3-4 dari tuan rumah Madrid hingga akhir laga. (zul/jpnn)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/