30 C
Medan
Monday, June 24, 2024

Tibo Tetap Pakai Nomor 25

BANGKOK– Punggawa Timnas Indonesia Titus Bonai resmi bergabung dengan klub Premier League Thailand BEC Tero Sasana. Di klub yang bermarkas di Bangkok itu, Tibo akan mengenakan nomor punggung kesayangannya saat di Persipura maupun tim nasional Indonesia, 25.

Seperti dirilis situs resmi BEC Tero, Rabu (25/7), di atas kostum bernomor punggung 25 tersebut akan terpampang nama Bonai. Di klub berjuluk Fire Dragons tersebut, Tibo akan diikat kontrak selama satu tahun.

BEC Tero kini menempati peringkat keempat Liga Thailand dengan 30 poin atau tertinggal 11 angka dari sang pemuncak Muang Thong United. Thai Premier League musim 2012 ini sendiri sudah memainkan 17 laga dan masih menyisakan 17 pertandingan lagi.

Tibo menjadi satu dari tiga pemain yang direkrut BEC Tero pada jendela transfer kali ini. Selain Tibo, BEC juga merekrut Arturo Garcia Munoz atau yang lebih dikenal Arzu dan Thanaboon Keesarat. Arzu didatangkan dari klub Segunda Division B-Grup 3 (Divisi Tiga Spanyol) Gimnastic de Terragona. Arzu juga sempat bermain di Liga Champions musim 2005/2006 silam bersama Real Betis. (net/bbs)

BANGKOK– Punggawa Timnas Indonesia Titus Bonai resmi bergabung dengan klub Premier League Thailand BEC Tero Sasana. Di klub yang bermarkas di Bangkok itu, Tibo akan mengenakan nomor punggung kesayangannya saat di Persipura maupun tim nasional Indonesia, 25.

Seperti dirilis situs resmi BEC Tero, Rabu (25/7), di atas kostum bernomor punggung 25 tersebut akan terpampang nama Bonai. Di klub berjuluk Fire Dragons tersebut, Tibo akan diikat kontrak selama satu tahun.

BEC Tero kini menempati peringkat keempat Liga Thailand dengan 30 poin atau tertinggal 11 angka dari sang pemuncak Muang Thong United. Thai Premier League musim 2012 ini sendiri sudah memainkan 17 laga dan masih menyisakan 17 pertandingan lagi.

Tibo menjadi satu dari tiga pemain yang direkrut BEC Tero pada jendela transfer kali ini. Selain Tibo, BEC juga merekrut Arturo Garcia Munoz atau yang lebih dikenal Arzu dan Thanaboon Keesarat. Arzu didatangkan dari klub Segunda Division B-Grup 3 (Divisi Tiga Spanyol) Gimnastic de Terragona. Arzu juga sempat bermain di Liga Champions musim 2005/2006 silam bersama Real Betis. (net/bbs)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/