28.9 C
Medan
Monday, June 17, 2024

RD Target Juara Tim Promosi

JAKARTA – Rahmad Darmawan sudah memastikan masa depannya. Pelatih timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2013 itu memutuskan melatih tim promosi Persebaya Surabaya ISL. Tanda tangan kontrak telah dilakukan di Jakarta kemarin (25/11).

Tidak sendiri, pelatih yang biasa disapa RD itu juga memboyong bebarapa pemainnya di timnas U-23. Bahkan, tiga pemain di antaranya telah mencapai kesepakatan berbarengan dengan RD. Aroma timnas U-23 pun sangat kentara di Persebaya ISL.

Pemain yang diajak RD adalah Manahati Lestusen, Fandi Eko Utomo, dan Dedi Kusnandar. Untuk beberapa pemain lainnya komunikasi masih dijalin. “Saya berharap dukungan penuh dari manajemen ini, target untuk menjuarai ISL atau minimal runner-up, bisa saya tercapai,” kata RD kepada Jawa Pos kemarin.

Menurut RD, target tim promosi langsung juara bukanlah hal yang aneh. Dengan materi dan support lainnya, hal itu bisa diwujudkan. Pelatih 46 tahun itu pun merasa tak terbebani dengan target tinggi tim promosi dari Divisi Utama PT LI tersebut.

Meski begitu, Rahmad belum bisa menukangi tim barunya tersebut meski persiapan dan latihan sudah dilakukan. Dia harus fokus menangani timnas U-23 terlebih dulu dan baru bergabung setelah pelaksanaan SEA Games 2013 di Myanmar.

“Saya selesaikan dulu tugas di timnas. Di Persebaya ada Toni Ho, Francis Wewengkang, dan Hendro Kartiko yang untuk sementara menangani pemain,” ujarnya.

Sementara itu, Fandi Eko yang memutuskan bergabung dengan Persebaya mengaku senang karena bisa bermain di kota kelahirannya. Dia tetap memilih Persebaya ISL meskipun Bonekmania mayoritas kurang mendukung tim tersebut karena klub lamanya, Persela Lamongan, tak kunjung memberi kepastian.

“Mungkin tidak ramai, tapi kalau berprestasi, penonton dan suporter akan datang dengan sendirinya,” kilahnya saat ditanya terkait alasan pindah ke klub saingan Persebaya 1927 tersebut. (aam/ham)

JAKARTA – Rahmad Darmawan sudah memastikan masa depannya. Pelatih timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2013 itu memutuskan melatih tim promosi Persebaya Surabaya ISL. Tanda tangan kontrak telah dilakukan di Jakarta kemarin (25/11).

Tidak sendiri, pelatih yang biasa disapa RD itu juga memboyong bebarapa pemainnya di timnas U-23. Bahkan, tiga pemain di antaranya telah mencapai kesepakatan berbarengan dengan RD. Aroma timnas U-23 pun sangat kentara di Persebaya ISL.

Pemain yang diajak RD adalah Manahati Lestusen, Fandi Eko Utomo, dan Dedi Kusnandar. Untuk beberapa pemain lainnya komunikasi masih dijalin. “Saya berharap dukungan penuh dari manajemen ini, target untuk menjuarai ISL atau minimal runner-up, bisa saya tercapai,” kata RD kepada Jawa Pos kemarin.

Menurut RD, target tim promosi langsung juara bukanlah hal yang aneh. Dengan materi dan support lainnya, hal itu bisa diwujudkan. Pelatih 46 tahun itu pun merasa tak terbebani dengan target tinggi tim promosi dari Divisi Utama PT LI tersebut.

Meski begitu, Rahmad belum bisa menukangi tim barunya tersebut meski persiapan dan latihan sudah dilakukan. Dia harus fokus menangani timnas U-23 terlebih dulu dan baru bergabung setelah pelaksanaan SEA Games 2013 di Myanmar.

“Saya selesaikan dulu tugas di timnas. Di Persebaya ada Toni Ho, Francis Wewengkang, dan Hendro Kartiko yang untuk sementara menangani pemain,” ujarnya.

Sementara itu, Fandi Eko yang memutuskan bergabung dengan Persebaya mengaku senang karena bisa bermain di kota kelahirannya. Dia tetap memilih Persebaya ISL meskipun Bonekmania mayoritas kurang mendukung tim tersebut karena klub lamanya, Persela Lamongan, tak kunjung memberi kepastian.

“Mungkin tidak ramai, tapi kalau berprestasi, penonton dan suporter akan datang dengan sendirinya,” kilahnya saat ditanya terkait alasan pindah ke klub saingan Persebaya 1927 tersebut. (aam/ham)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/