MEDAN, SUMUTPOS.CO – Persaingan kategori putri di turnamen voli pelajar Dharmawangsa Cup XXIII/2017 mulai mengerucut. Tiga tim sudah memastikan tiket semifinal putri di Lapangan Taman Rekreasi dan Olahraga Helvetia Medan, Minggu (26/2) lalu. Mereka adalah SMA Panca Budi, SMAN 5 Binjai dan SMAN 3 Medan.
Tim putri SMA Panca Budi memastikan tiket semifinal setelah melakukan sapu bersih. Pada laga penyisihan terakhir Pool X, tim besutan Elfian dan Rizal mengungguli MAN 2 Medan dua set langsung. Tanpa perlawanan Panca Budi meraih kemenangan 25-4 di set awal. Selanjutnya set kedua upaya MAN 2 untuk mengejar ketertinggalan kembali pupus dengan kekalahan 6-25.
Dengan hasil itu, Panca Budi tampil sebagai juara Pool Y. Pada laga sebelumnya, Panca Budi meraih kemenangan atas Chairul Tanjung Foundation 2-0 (25-4, 25-6), SMAN 3 Bunut 2-0 (25-12, 25-9), mengalahkan SMAN 4 Kisaran-B 2-0 (25-13, 25-16), dan menang atas YPK 2-0 (25-3, 25-6).
“Anak-anak terus menunjukkan permainan yang meningkat. Kami berharap mereka terus menampilkan permainan terbaik pada laga semifinal nanti, sehingga target meraih prestasi di turnamen ini tercapai,” ucap Elfian.
Sementara itu di pool X, SMAN 5 Binjai menghadapi pemuncak klasemen SMAN 3 Medan. Laga ketat tersaji karena kedua tim sama-sama berpeluang besar lolos. Di set pertama, kedua tim bermain deuce. SMAN 3 Medan menuntaskannya dengan keunggulan 28-26.
Di set kedua SMAN 5 Binjai bangkit. mereka menyamakan skor setelah menang 25-21. Di set penentuan mereka akhirnya meraih kemenangan 15-7 sekaligus memastikan tiket ke semifinal dengan koleksi tiga kemenangan dan satu kekalahan.
Sebelumnya, SMAN 5 Binjai unggul atas SMA Dharmawangsa 2-0 (25-20, 25-19) dan menundukkan SMAN 4 Kisaran-A 2-0 (25-14, 25-12) serta menelan kekalahan atas SMA Martadinata 2-0 (22-25, 20-25).
Meski kalah, sudah cukup untuk memastikan tiket ke semifinal. SMAN 3 Medan juga tiga kali menang dan sekali kalah. Tiga kemenangan SMAN 3 diraih atas Martadinata 2-1 (20-25, 27-25, 15-7), Dharmawangsa 2-0 (25-17, 25-19), dan SMAN 4 Kisaran 2-0 (25-8, 25-7).
Hasil itu memastikan peluang Dharmawangsa putri tidak ada lagi meski masih menyisakan satu laga kontra SMAN 4 Kisaran. Pasalnya runner up tahun lalu ini baru mengoleksi satu kali kemenangan dan dua kali kalah.
“Ya memang tahun ini persaingan di grup kita sangat ketat. Tapi kami masih ada wakil di tim putra,” ujar pelatih Dharmawangsa, Sofyan ‘Icer’.
Satu tiket sisa ke semifinal masih diperebutkan tim dari pool X yakni MAN 2 Medan yang pekan depan akan bertarung dengan SMAN 4 Kisaran B. (don)