26 C
Medan
Friday, May 3, 2024

Djajang Nurjaman Berpeluang Turunkan Roni

Roni Fatahillah bergabung dengan PSMS.

SUMUTPOS.CO – Selain merekrut Elton Maran dan I Made Wirahadi, PSMS di bawah asuhan Djajang Nurjaman juga merekrut satu pemain di posisi stoper. Adalah Roni Fatahillah, yang dimaksud. Roni merupakan pemain asal Persibangga dan PS Kwarta.

Roni dipastikan bergabung seiiring dengan pencoretan yang dilakukan terhadap sejumlah pemain. Termasuk dicoretnya Achmad Budi Hargo yang juga mempunyai posisi yang sama dengan Roni.

Roni mengatakan sangat bersemangat bisa bergabung kembali dengan PSMS. Sebelumnya pemain kelahiran 7 November 1993 ini mengaku dihubungi langsung Djanur untuk datang ke Medan.

“Sudah teken kontrak, ya sebelumnya Roni dipanggil langsung pak Djajang lewat telepon. Sebelumnya mungkin coach berkomunikasi langsung dengan CEO Purbalingga. Tiba-tiba disuruh ke PSMS,” kata pemain kelahiran Garut itu.

Sejatinya memperkuat PSMS bukan hal baru bagi Roni. Sebelumnya di ISC B, Roni sempat berkostum PSMS. Namun kala itu dia hanya memperkuat Ayam Kinantan selama setengah putaran. Kala itu Roni tak mendapat kesempatan tampil.

Roni berharap mendapat suasana yang berbeda dari sebelumnya. Dia berharap mendapat kesempatan tampil, meskipun menurutnya itu keputusan pelatih. “Iya memang berbeda dari sebelumnya, tapi Roni positif saja sebagai pemain. Main atau tidak itu hak pelatih, yang penting Roni jika diberi kesempatan akan beri yang terbaik untuk tim. Kalau tidak dimainkan tetap support tim,” kata pemain yang memperkuat Kwarta musim 2011-2014 itu.

Namun perjuangan Roni merebut posisi inti bakal tidak mudah. PSMS punya cukup banyak stok stoper antara lain Hardiantono, Wanda Syahputra, Dani, dan Andes Adinata.

Kesempatan Roni untuk segera debut di PSMS cukup besar. Terbukti namanya sudah didaftarkan ke PT Liga Indonesia Baru dan turut dibawa pada tur PSMS ke markas Persibat. Pada sesi latihan sebelum berangkat, Roni sempat mengenakan rompi ungu bersama tim inti lainnya berduet dengan Wanda. Apalagi Hardiantono disebutkan Djanur sedang tidak fit karena hamstring.

Di sisa empat laga ini, Roni merasa yakin PSMS bisa segera bangkit dan meraih kemenangan. Ujian pertama Roni saat PSMS bersua Persibat, Jumat (29/9) sore ini. “Kalau saya tetap yakin asalkan semua pihak, pemain mau sama-sama bekerja keras lagi. Insha Allah bakal lolos,” kata pemain yang sempat memperkuat Persegres Gresik itu.

Sementara itu Asisten Pelatih PSMS, Edy Syahputra sebelumnya mengatakan Djanur meminta pemain yang punya kecepatan dalam kriteria pemain baru yang direkrut. Roni mungkin termasuk salah satu yang memenuhi kriteria tersebut. (don)

 

 

Roni Fatahillah bergabung dengan PSMS.

SUMUTPOS.CO – Selain merekrut Elton Maran dan I Made Wirahadi, PSMS di bawah asuhan Djajang Nurjaman juga merekrut satu pemain di posisi stoper. Adalah Roni Fatahillah, yang dimaksud. Roni merupakan pemain asal Persibangga dan PS Kwarta.

Roni dipastikan bergabung seiiring dengan pencoretan yang dilakukan terhadap sejumlah pemain. Termasuk dicoretnya Achmad Budi Hargo yang juga mempunyai posisi yang sama dengan Roni.

Roni mengatakan sangat bersemangat bisa bergabung kembali dengan PSMS. Sebelumnya pemain kelahiran 7 November 1993 ini mengaku dihubungi langsung Djanur untuk datang ke Medan.

“Sudah teken kontrak, ya sebelumnya Roni dipanggil langsung pak Djajang lewat telepon. Sebelumnya mungkin coach berkomunikasi langsung dengan CEO Purbalingga. Tiba-tiba disuruh ke PSMS,” kata pemain kelahiran Garut itu.

Sejatinya memperkuat PSMS bukan hal baru bagi Roni. Sebelumnya di ISC B, Roni sempat berkostum PSMS. Namun kala itu dia hanya memperkuat Ayam Kinantan selama setengah putaran. Kala itu Roni tak mendapat kesempatan tampil.

Roni berharap mendapat suasana yang berbeda dari sebelumnya. Dia berharap mendapat kesempatan tampil, meskipun menurutnya itu keputusan pelatih. “Iya memang berbeda dari sebelumnya, tapi Roni positif saja sebagai pemain. Main atau tidak itu hak pelatih, yang penting Roni jika diberi kesempatan akan beri yang terbaik untuk tim. Kalau tidak dimainkan tetap support tim,” kata pemain yang memperkuat Kwarta musim 2011-2014 itu.

Namun perjuangan Roni merebut posisi inti bakal tidak mudah. PSMS punya cukup banyak stok stoper antara lain Hardiantono, Wanda Syahputra, Dani, dan Andes Adinata.

Kesempatan Roni untuk segera debut di PSMS cukup besar. Terbukti namanya sudah didaftarkan ke PT Liga Indonesia Baru dan turut dibawa pada tur PSMS ke markas Persibat. Pada sesi latihan sebelum berangkat, Roni sempat mengenakan rompi ungu bersama tim inti lainnya berduet dengan Wanda. Apalagi Hardiantono disebutkan Djanur sedang tidak fit karena hamstring.

Di sisa empat laga ini, Roni merasa yakin PSMS bisa segera bangkit dan meraih kemenangan. Ujian pertama Roni saat PSMS bersua Persibat, Jumat (29/9) sore ini. “Kalau saya tetap yakin asalkan semua pihak, pemain mau sama-sama bekerja keras lagi. Insha Allah bakal lolos,” kata pemain yang sempat memperkuat Persegres Gresik itu.

Sementara itu Asisten Pelatih PSMS, Edy Syahputra sebelumnya mengatakan Djanur meminta pemain yang punya kecepatan dalam kriteria pemain baru yang direkrut. Roni mungkin termasuk salah satu yang memenuhi kriteria tersebut. (don)

 

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/